Part 6

5.1K 418 69
                                    

[KEDIAMAN KIM RAE WON]


Suasana pagi hari di kediaman Rae Won tampak sepi. Bagaimana tidak sepi. Di rumah itu hanya ada Rae Won bersama 2 pelayannya, ditambah lagi dua penjaga rumahnya. Sedangkan putri kesayangannya menginap di rumah kelima putranya. Putra dari istrinya Ki Tae Young.

Saat ini Rae Won tengah bersiap-siap untuk pergi ke kantor miliknya. Sedangkan dua pelayannya sibuk menyiapkan sarapan pagi untuknya.

Tak butuh lama, dua pelayan itu telah selesai menyiapkan sarapan pagi dan telah menatanya diatas meja. Selang beberapa menit kemudian, Rae Won pun datang dan langsung duduk di kursinya. Rae Won pun mulai menyantap sarapan paginya tersebut.

"Hari ini aku sarapan paginya tanpa putri kesayanganku," Ucap Rae Won.

Saat Rae Won tengah menyantap sarapan paginya. Tiba-tiba ponselnya berbunyi. Rae Won langsung mengambilnya.

Saat ponselnya itu sudah berada ditangannya, Rae Won tersenyum bahagia saat melihat nama yang tertera dilayar ponselnya itu. Rae Won tanpa menunggu lama lagi, langsung menjawab panggilan tersebut.

"Hallo, putri Papa yang cantik."

"Hallo, Papa. Apa Papa sudah bangun?"

"Kalau Papa belum bangun, bagaimana bisa Papa menjawab panggilan darimu, sayang."

"Hehehehe.. iya juga! Papa sudah sarapan?"

"Ini Papa sedang sarapan sayang. Tapi Papa sarapannya sendiri. Tidak ada kamu menemani Papa."

"Maafkan Soo Min, Pa."

Rae Won yang mendengar nada suara putrinya merasa bersalah. Padahal dirinya hanya menggoda putrinya saja.

"Hei, kenapa nada suaranya jadi nangis gitu, hum? Papa cuma bercanda sayang. Papa akan bahagia, jika Soo Min bahagia."

"Soo Min juga, Pa. Soo Min akan bahagia, jika Papa juga bahagia. Soo Min akan sedih, jika Papa sedih. Soo Min menyayangi, Papa."

***


[KEDIAMAN WOOHYUN BERSAUDARA]

Soo Min saat ini berada di rumah kelima Oppa tampannya. Sekarang ini Soo Min masih di dalam kamarnya. Dirinya sudah dalam keadaan rapi dan lengkap dengan seragam sekolahnya.

Soo Min sedang berbicara dengan sang Ayah ditelepon. Dirinya bahagia bisa mendengar suara Ayahnya. Padahal baru kemarin sore dirinya meninggalkan Ayahnya. Tapi pagi ini dirinya sudah menelepon sang Ayah.

"Papa juga menyayangimu, sayang. Kamu baik-baik saja disana. Jangan sampai merepotkan kelima Oppamu."

"Iya, Pa. Soo Min mengerti."

"Sekarang Soo Min sedang apa?"

"Soo Min masih di kamar, Pa. Soo Min sedang bersiap-siap untuk berangkat kesekolah. Hari ini Myung Soo Oppa yang akan mengantar Soo Min ke sekolah."

MY OVERPROTEKTIF BROTHER 2Where stories live. Discover now