Ngerumpi

1.7K 199 44
                                    

'tok tok tok'

"chan, aku minta lauk ya.. Ga sempet masak tadi"

"yeuuuu maen ngoyor aja masuk ke rumah orang ga pake salam ga pake apa"

"chan, masa cuma masak sambel tempe sama sayur rebus doang? Gimana sih?"

"udah minta protes lagi"

Renjun masuk ke rumah salah satu tetangganya -yang pintunya terbuka- itu tanpa berniat menunggu sang pemilik memberikan izin kepadanya. Istri lee jeno itu langsung memasuki area dapur sang tetangga sembari membawa piring, hendak meminta beberapa lauk kepada lawan bicaranya yang kini mengernyit heran dengan menggerutu yang ketara, tengah memandangi renjun yang seenak hati mengambili lauk pauk yang barusan saja dimasaknya.

Huh ibu muda ini tau benar bahwa dirinya baru saja memasak.

Sedang yang ditatap masam bertingkah tidak peduli, tetap menebalkan mukanya dengan menyomot makanan yang tersaji.

Ah, tak apa. Sebenarnya ini sudah sering terjadi secara timbal balik. Lagipula bukan tanpa alasan ia tiba tiba bertandang ke rumah sang tetangga yang letaknya berseberangan dengan rumahnya itu.

Pasalnya, di pagi hari yang cukup cerah itu, jisung buah hati dari pasangan jeno dan renjun, setelah meneguk habis susu paginya dan pergi bermain sebentar dengan teman temannya itu harus pulang ke rumah lebih cepat karena ia memiliki kegiatan yang tak dapat dikompromi dan sangat menyangkut hajat hidupnya, yang jika tidak dilakukan akan membuat dirinya mati, setidaknya itu yang dipikirkan bocah hampir 6 tahun itu.

"ibu makannn"

"aduh, ibu belom sempet masak"

"tapi aku udah laper banget daritadi buuu.. arghhhh aku tidak bisa menahan siksaan ini lebih berat lagi"

"lebay, bentar ibu minta sama tante echan dulu ya, ati ati dirumah"

"cepetan bu, ya Allah laper bangettttt"

Ya begitulah bocah jangkung itu, dirinya akan bertingkah hiperbolis dengan berguling guling di lantai jika sudah menyangkut urusan perut. Padahal tak kurang dari 2 jam sebelumnya perut kecil itu telah terisi dengan segelas susu penuh yang diberikan ibunya ketika ia bangun tidur.

Renjun, sang ibu yang baru sempat melakukan rutinitasnya dengan mencuci baju tadi pagi itu pun pergi tergopoh gopoh menuju satu rumah yang sering ia singgahi untuk mengisi perut anaknya di keadaan darurat, yaitu sahabat karibnya sekaligus tetangga lima langkahnya, lee haechan.

"chan, piringnya aku bawa bentar ya ntar dibalikin"

"beneran dibalikin ya, piring aku ada kali selusin di rumah kamu"

"iya iya bestie abis ini pasti aku balikin tenang, kasian anak aku minta makan daritadi, belom masak"

"ya makanya jangan laki doang yang dikelonin anak ngga keurus"

"sembarang -Ehhh ada tamu jauhhh"

"eh ada ibu seungminn, darimana aja rumah tutupan mulu.. Jangan bilang kamu kawin lagi??"

Seungmin, tetangga persis sebelah rumah renjun yang beberapa hari ini tak menampakkan batang hidungnya itu mengundang tanya bagi para tetangganya. Renjun dan haechan, yang sedaritadi sedang berbincang di pekarangan rumah ibu 3 anak itu diinterupsi dengan eksistensi ibu muda yang sepertinya habis berpergian jauh itu.

"hush mana ada, aku abis ngurus akta kematian suami.. Baru sempet ngurus"

"anak kamu mana?"

"di mertua"

"ibu mertua kamu gimana? Sehat?"

"iya tadi sempet kesana sehat sih, aman aman aja.. Kalian berdua gimana pada aman aman aja kan?"

MIGNONETTE (KEMBANG DESA) || NOREN [END]Where stories live. Discover now