PERCAKAPAN YANG TAK LAGI MENARIK

112 11 11
                                    

Jika berbincang dengan seseorang sudah pada tahap semacam tanya jawab, dibalas dengan singkat dan seolah tak lagi butuh pembicaraan yang lebih. Lebih baik mundur dan berhenti untuk berbincang. Karena percakapan sudah tak lagi menarik. Entah di antara satu pihak atau kedua belah pihak.

Ada orang-orang yang tak perlu diladeni. Tak perlu disapa. Atau tak lagi butuh untuk dichat atau kamu tak seharusnya menanyakan kabar. Mereka sudah tak lagi tertarik padamu. Sudah malas untuk melanjutkan percakapan. Atau saat kamu mencoba membuka percakapan, gairah mereka untuk membalas sudah tak lagi nampak. Orang semacam itu lebih baik kamu abaikan saja. Tak perlu bersusah-susah membangun ikatan atau sekedar menjaga hubungan yang sudah tak lagi menyenangkan.

Ada banyak orang yang bisa diajak berbincang dengan nyaman. Kehilangan satu dua orang bukanlah masalah besar. Bahkan jika kehilangan banyak orang yang bukan teman terdekat, bukan hal yang perlu dicemaskan. Dari pada meladeni orang yang menjawab layaknya mesin, ogah untuk bertukar cerita, dan semacam mayat hidup yang terpaksa untuk membalas dan menjawab. Lebih baik tak perlu lagi meneruskan semua yang akhirnya percuma.

Orang-orang yang ogah untuk didekati, ogah dijadikan teman, atau tak mau lagi mengakrabkan diri, lebih baik kita tinggal di belakang saja. Percakapan yang menyenangkan akan terjadi ketika dua belah pihak saling menanggapi dan begitu aktif dalam mendengar dan bertanya. Percakapan akan menjadi sangat mengerikan jika salah satu pihak sudah tak lagi tertarik dan sebenarnya berusaha untuk secepat mungkin mengakhiri percakapan. Jika percakapan masih terjadi dan dipaksakan. Salah satu pihak yang sudah malas hanya akan membalas dengan singkat dan ogah-ogahan.

Jika kamu bertemu dengan orang semacam itu, lebih baik menyingkir. Sesegera mungkin.

Menghabiskan waktu bercakap dengan mesin penjawab bukanlah hal yang menyenangkan untuk dijalani. Lebih baik membebaskan diri. Menikmati diri sendiri. Atau orang-orang lainnya yang lebih menyenangkan untuk diajak bicara. Dan menghargai sebuah perbincangan.

PSIKOLOGI DAN MASALAH-MASALAH KITATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang