Arc3 Chapter 37

1.2K 245 17
                                    

"Kalau begitu kami akan bergi."


Setelah menyelesaikan makan malam mereka, Olivia memutuskan pergi bersama Glen untuk melakukan tugas pengintaian.

Ketika sudah bersiap-siap, Pengawas mereka menghampiri seolah ingin membicarakan sesuatu.


"T-Tunggu!"

Mendengar itu, keduanya yang hendak pergi berhenti dan menoleh padanya.

"B-Boleh kah aku ikut?"

"Jangan mengada-ada."

Olivia membalasnya dengan suara dingin, menolak partisipasinya yang jelas tidak dibutuhkan itu.

Bahkan sebelum ia mendengar alasan kenapa wanita itu ingin ikut, ia langsung menolaknya secara telak.

Pengawas mereka terlihat kesulitan untuk mengatakan sesuatu, tapi setelah melihat Olivia dan Glen hendak pergi lagi, ia segera mengungkapkan apa yang ia ingin katakan.

"Izinkan aku menembusnya! Aku benar-benar menyesal karena mengabaikan tugasku sebelum ini. Setidaknya izinkan aku membayarnya dengan membantu kali ini. Kumohon!!"

Wanita itu segera menundukan kepalanya, kembali membuat keributan dengan suara kerasnya.

Itu menarik perhatian party-party lain di sekeliling mereka, mempertanyakan apa yang terjadi disini.

"Kau hanyalah beban. Kenapa kau pikir aku akan menerimanya?"

Olivia masih membalasnya dengan sinis. Glen di sampingnya bahkan tidak menunjukan reaksi apapun dan hanya memandangnya dengan tatapan tanpa ekspresinya yang khas.

"A-Aku akan melindungi diriku sendiri. Aku bahkan tidak keberatan ditinggal jika kalian benar-benar menganggapku beban."

"Aku sudah bilang. Jangan mengada-ada. Kau sendiri taukan, apa yang terjadi jika kami dengan sengaja meninggalkanmu?"

"I-Itu tidak masalah! Kali ini aku sendiri yang memintanya. Jadi apapun yang terjadi padaku nanti adalah tanggung jawabku sendiri!"

Pengawas mereka masih nekat untuk ikut.

Olivia yang hendak membalas lagi lalu berhenti saat merasakan bahunya ditepuk.

Ia menoleh pada Glen di sampingnya, yang saat ini memberi semacam anggukan padanya.

Melihat itu, Olivia lalu kembali menoleh pada pengawas mereka.

"Baiklah."

Mendengar itu, pengawas mereka lalu mengangkat kepalanya dengan wajah penuh kebahagiaan.

"B-Benarkah?"

Olivia segera berbalik, memutuskan untuk segera berangkat tanpa membalas pertanyaan pengawas mereka itu.

Setelah mengucapkan terima kasih terus menerus dalam perjalanan menuju pintu keluar perkemahan, mereka akhirnya memulai pengintaian untuk memetakan rute perjalanan di lantai ini.

***

Lantai 18 memiliki lanskap pegunungan, dimana rentetan gunung dan juga bukit membentang secara diagonal berdasarkan arah mata angin, memisahkan barat laut dan tenggara.

Mereka saat ini ada di bagian tenggara dan berniat hanya melakukan pengintaian area ini saja, tanpa perlu melintasi dataran tinggi menuju area sebrang. Tujuan mereka adalah kaki gunung yang ada di depan mereka.

Dalam perjalanan kesana, mereka sesekali akan bertemu dengan monster-monster terbang berbentuk lebah raksasa.

Olivia dan Glen yang sejak awal memiliki kemampuan serangan jarak jauh tidak terlalu kesulitan mengatasi hal itu.

Neither heroine nor villainous, Just Olivia!Where stories live. Discover now