8.8 Suami Sewaan

542 6 0
                                    

Judul    : Suami Sewaan

Penulis : goldplc

Status   : Completed

Status   : Completed

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

============================

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

============================

Suami sewaan ... yaa ampun author tahu banget niat hati terdalam sekaligus resolusi akoooh di tahun baru ... hehe #ditampolmama

Ehem ... ehem ... Ini kisah tentang aku ... eh maksudnya Mayang Deandra (Mayang) yang memilih jalan cukup ekstrim bahkah gila demi memenuhi permintaan sang ibu yang sedang sakit untuk segera menikah. Namun bagaimana ingin menikah, jika tunangan maupun pacar saja tidak ada. Rencana itu jelas gila karena :

1. Mayang menawarkan kontrak nikah dengan seorang pria yang baru saja ditemuinya.

2. Laki - laki itu ternyata BRONDONG

(Wadau ... itu sih gila mbak Mayang, jangan diikuti yaa readers ... BAHAYA☠ ... gimana kalau dia psikopat dan akhirnya kita dibunuh, dimutilasi, dikarungin terus ditimbang ... Eeh ditimbun di dalam tanah maksudnya ... hehe ... sukur - sukur nggak disemen yaa 😅 )

Mayang jelas bukan wanita dengan paras wajah yang buruk, dia juga seorang wanita karier tepatnya owner butik pengantin besar di Jakarta. Soal finansial tidak usah ditanya. Namun semua itu ternyata tidak melicinkan jalan percintaanya.

Pengalaman buruk dengan pria seperti kelakuan papanya serta pertunangannya yang gagal dengan seseorang dahulu, membuat jalan percintaanya tetap saja macet di tempat. Namun Mayang bukan wanita gegabah yang mempertaruhkan hidupnya begitu saja, karena setelah tawaran gilanya pada pria brondong nan imut itu, dia menyelidiki siapa 'calon suami sewaannya'.

Mungkin menurut orang lain seorang Gio Abraham (Gio) itu pria murahan yang bisa tunduk hanya karena segepok uang. Memang benar bahwa uang bukan segalanya, tetapi segalanya butuh uang. Gio bukan pria yang mendambakan hidup mewah bahkan sejak dahulu Gio adalah seorang pekerja keras yang juga tulang punggung keluarga.

Dia tahu telah mempermainkan 'pernikahan' yang sifatnya sakral, namun sedikit pembenaran di hati bahwa Gio melakukannya demi menyelamatkan sang adik yang terancam gagal dioperasi karena ketiadaan biaya (ikutan BPJS dong Bang Gio ... Hadeeeeh)

Mempertahan pernikahan kontrak rasanya tidak semudah dalam bayangan. Ternyata tidak kalah susah dengan pernikahan betulan, bahkan lebih parah karena kau tidak bisa berbagi beban pikiranmu pada suami sewaanmu. Nyatanya menarik pria asing ke dalam hidupnya menimbulkan masalah lain bagi Mayang.

Masalah harga diri yang terluka karena ketimpangan ekonomi. Belum lagi adanya masalah wanita lain, yaitu ada sosok Keira (Keira atau Kei), Vanesha (Vanesha atau Nesh) hingga Valerie (Valerie atau Rie) ... (Aduh Gusti, ini sih bukan WIL tapi WILL alias Wanita Idaman Lain - Lain ... Lelah Hayati Bang 😥) Parahnya salah satu dari mereka rasanya terobsesi pada sosok Gio. Akibatnya terror selalu membayangi kehidupan pernikahan Mayang.

Pria dan wanita memang tidak sebaiknya bersama - sama karena dalam perjalanan waktu bisa saja muncul perasaan lebih alias cinta. Tidak masalah jika perasaan itu dirasakan mereka berdua. Namun bagaimana jika hanya satu yang merasakannya, itu bencana namanya. Mayang tahu diri, bahwa Gio bukan miliknya bahkan sudah seharusnya dia bisa melepaskan karena cinta Gio sejak awal mungkin bukan untuknya.

Yuu huuu ... ini jenis cerita simple, konflik juga nggak begitu serem dan nggak menimbulkan hipertensi. Pasti ada adegan romance yang manis, tapi tenang karena manisnya masih standar dan nggak akan bikin anda terkena diabetes. Dengan kata lain ini jenis cerita yang AMAN dan NYAMAN. (Eh ... Udah kayak slogan yang diucapin agen properti yaa, tinggal tambah 'Senin harga naik' )

Berhubung selera orang itu beda - beda jadi bagi yang suka cerita dengan konflik berat atau bahkan menyayat hati silahkan skiiiiiiiiiip cerita ini. Jujur buat aku, bacaan itu kayak hiburan jadi aku pilih yang santuuuuuy ... Kalau bacaan temanya berat ibaratnya, kayak dapat tiket dan akomondasi GRATIS buat liburan tapi ke AFGANISTAN ... 😱 ... Nah ntar kita pulang bawa oleh - oleh atau malah pulang ke rahmattullah ... hehe

Berhasilkan Mayang mempertahankan pernikahannya atau dia akan menyerah di tengah jalan ?

Siapakah Keira, Vanesha dan Valerie dan apa artinya mereka di hidup Gio ?

Siapa sebenarnya wanita yang dicintai Gio ?

Apakah Mayang dan Gio akan berpisah seperti isi kontrak atau malah terikat seumur hidup karena cinta ?

Happy Reading

17012020

Rekomendasi Cerita WattpadTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang