Prometheus Children 2 Chapter 10(part 5)

140 11 4
                                    

"Kuh! "

Terengah-engah, Lu Yinghua memandang tajam pada Sword Princess yang menebaskan senjata padanya tanpa belas kasihan. Lu Yinghua sudah hampir mencapai batas, mengingat jika Fiana juga memiliki pengalaman dengan bela diri The Way Of Jingwei, sepertinya hal itu sudah memberikan keuntungan lebih bagi sang sword princess.

Melakukan lompatan jauh kebelakang untuk mengambil jarak, Lu Yinghua mengelap keringat di dahinya. Dari segi pengalaman bertarung Lu Yinghua sangat yakin jika dia jauh lebih unggul. Tapi orang ini, Elviana Fana Gladias... Dia adalah monster.

"Yinghua aku akan segera mengakhiri ini. "

Kembali memasang kuda-kuda, sang Sword Princess Fiana menghunus kan pedang tipisnya seolah siap untuk mengoyak jantung Yinghua.

Dia benar-benar percaya diri bisa menumbangkan Yinghua hanya dalam satu serangan.

Namun ketika suasana menjadi semakin menegangkan...

Plok plok plok*

Suara tepuk tangan terdengar dari dalam lorong gelap.

"Baiklah berhenti, waktu bermain kalian sudah habis"

Itu adalah Albert, pemimpin dari para penyusup.

"Hmm? Kau lebih cepat dari yang aku duga."

Berkata dengan santai seolah suasana tegang yang terjadi hanyalah sebuah kebohongan, Fiana membatalkan kuda-kuda nya.

"Fiana senyor, bukankah kau terlalu tenang?"

Dan menanggapi dengan cara yang sama, Albert memasang senyum seperti biasanya.

Tapi di balik senyum tersebut, terlihat tatapan tajam seperti ular terus mengawasi.

"Tiga lawan satu, entah bagaimanapun situasi ini tidak menguntungkan bagiku. "

Mengatakan itu, Fiana menoleh pada sisi lain dimana Devi dan Lilli bertarung.

Itu adalah pemandangan yang mengerikan, Devi yang berlumuran darah mencekik Lilli yang sudah tidak sadarkan diri dan mengangkatnya ke udara, sebelum akhirnya membanting Lilli ke lantai keras.

Lilli sudah kalah.

"Hmm, kau benar, tapi dengan kekuatanmu aku yakin kau bisa menahan kami hingga bantuan datang. "

Mengatakan itu seolah ini adalah pembicaraan kasual, Albert masih terus meningkatkan kewaspadaannya.

"Ahaha ... Kau terlalu memandang tinggi diriku. "

Fiana membuat tawa kecil, tapi suasana hangat itu justru membuat kesunyian tiba-tiba muncul.

"Fiana Senyor, sebenarnya apa yang kau rencanakan?"

Dan akhirnya, membuang topeng yang di sebut sebagai senyuman, Albert menunjukan wajah aslinya. Memandang dengan tajam, dia mengarahkan ujung pedangnya pada Fiana.

"Aku sudah bilang, situasi ini tidak menguntungkan'ku, aku tidak akan melawan lebih dari ini, apa kau masih tidak percaya? "

Jawaban yang Fiana katakan, itu sama sekali tidak terdengar seperti kebohongan. Tapi, justru itu adalah apa yang membuat ketakutan Albert semakin bergejolak.

"Jika seandainya kau adalah orang yang mengejarku, maka hasil penyusupan ini mungkin akan berbeda. Aku akan akui, jika kehadiranmu dan Nicho di sini berada di luar prediksiku."

Albert sudah mempersiapkan semuanya, menggunakan bantuan dari anggota dewan sekolah yang korup itu, dia cukup yakin dengan rencananya. Dengan membuat Fiana menangani masalah demon beast spirit dan Gigas Daemon lalu mengaktifkan jaming magic yang merusak pertahanan akademi ini.

Prometheus ChildrenWhere stories live. Discover now