41 - Teman Yuki

908 110 19
                                    

Pagi ini tidak seperti biasanya, sangat sepi

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Pagi ini tidak seperti biasanya, sangat sepi. Yuki pun bingung ingin sarapan dengan apa. Biasanya dia akan bertanya pada Jungkook dulu, apa yang pria itu inginkan. Tapi karena Jungkook tidak ada, Yuki memilih makan mie ramen instan yang dia ambil dari laci dapur. Toh, dia juga belum pernah mencobanya.

Sambil menyantap mie, Yuki mencari destinasi wisata di Korea. Tidak adanya Jungkook, dia manfaatkan sebagai waktu libur.

Sampai matanya berhenti di info seputar sungai Han. Lokasinya berada di Seoul, tempat Yuki berpijak. Dan jaraknya dari apartemen tidak terlalu jauh.

Sungai itu sangat terkenal akan romantisme sekaligus kasus bunuh diri warga di sana.

Dengan antusias, Yuki langsung mencari tahu rute perjalanan berangkat dan pulang. Dia akan ke sungai Han sore nanti.

 Dia akan ke sungai Han sore nanti

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

***

Yuki membaringkan tubuhnya di atas kasur setelah mandi sepulang dari perjalanan singkatnya. Dia sudah sangat puas disuguhi pemandangan sungai Han yang sangat mendamaikan hatinya.

Untung saja saat itu Jungkook memberi tahu sandi apartemen. Jadi Yuki tidak perlu khawatir kalau ingin masuk.

Yuki mengambil ponsel pemberian Jungkook. Dia ingin membuka media sosialnya, Instagram. Sudah lama Yuki tidak mengeceknya semenjak datang ke Korea.

Hasil foto-foto pemandangan sungai Han yang dia ambil tadi ingin dipamerkan melalui Instagram.

Saat sudah log in, betapa terkejutnya Yuki mendapatkan banyak notifikasi di sana. Beberapa temannya menanyakan kabarnya.

Dengan cepat, Yuki membalas satu persatu direct message itu, dan menjelaskan keberadaannya. Walaupun Yuki tidak menceritakan semua, tapi info yang dia berikan cukup membuat teman-temannya iri, karena mereka juga ingin ke Korea.

Yuki hanya menceritakan keberadaannya di Korea. Dia tidak ingin memberitahu siapapun soal Jungkook dan yang lainnya pada mereka.

Karena terlalu banyak pesan, Yuki menyarankan untuk membuat grup obrolan, yang isinya adalah teman-teman terdekat Yuki. Dan melanjutkan obrolan mereka di sana.

*Welcome Yuki*
Fani, Kaila, Miya, Qiya, Yuki

Miya
Kenapa kau susah dihubungi?

Yuki
Kalian tidak ada yang menghubungiku

Kaila
Sudah, tapi tidak mau tersambung :(

Yuki
Ah, begitu...

Qiya
Hai, Yuki. Kau beneran di Korea?

Yuki
Iya dong, hehe...

Kaila
Kau bilang ingin ke Jepang?

Yuki
Aku salah naik pesawat :)

Miya
Beruntung sekali kau bisa ke sana 😭

Kaila
Aku juga ingin ke Korea!!! 😭

Yuki
Sini, jemput aku🤣

Fani
Hai, guys! Ada apa ini?

Kaila
Anak ini, selalu saja ketinggalan berita.

Qiya
Yuki ada di Korea, loh.

Fani
Kok, bisa?

Kaila
Baca dulu chat di atas🙄

Yuki
Hahaha...

Miya
Lalu, kehidupanmu di sana bagaimana?

Yuki
Hmm... Biasa saja.
Aku tidur di tempat yang nyaman, bisa makan enak.

Fani
Wah... Aku sangat iri padamu.

Yuki
Tapi aku sendirian 😢

Kaila
Hahaha... Makanya pulang sini,

Yuki
Soon :)

Miya
Oh iya, guys! Aku udahan dulu ya, mau tidur. Besok harus kerja soalnya.

Qiya
Me too...

Yuki
Okay,

Kaila
Bye, Yuki. Jaga dirimu.

Yuki
*sticker

Yuki meletakkan ponselnya. Bicara dengan teman-temannya walaupun melalui chat, cukup membuatnya lega. Mereka ternyata masih peduli.

Dia pun melirik jam di dinding kamar. Pukul 9 malam waktu setempat. Sedangkan di Jakarta sudah jam 10 malam. Tidak heran kalau Miya harus tidur.

Yuki kembali mengecek ponselnya. Sudah lama dia tidak membuka Instagram. Dia pun menghabiskan waktu dengan melihat semua hal beragam yang muncul di beranda.

Sampai jarinya berhenti men-scroll, mendapati sebuah postingan dari Miya yang berisi foto seorang pria. Wajah pria itu sangat familiar bagi Yuki. Dan ada keterangan #Jungkook pada postingan foto itu.

Jungkook?

Jungkook?

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
Hallo Oppa! [END] Where stories live. Discover now