06. Apartemen

5.4K 663 69
                                    

SELAMAT MEMBACA KISAH ACHEL DAN REA

INI ACHEL-KU😘
Mana Achel-mu?

***

Jangan lupa vote sebelum membaca dan komentar setelah membaca🔥

Selamat berbuka puasa, ditemenin sama Achel yang misterius dan Rea yang manis😬

***

06. APARTEMEN

Pada kenyataannya aku memang bukan siapa-siapa.
Jadi, tidak ada yang perlu dikhawatirkan aku akan mengganggu kehidupanmu.

***

LANGKAH Rea memelan saat Achel sudah berjalan lebih dulu menuju tempat parkir. Rea berdeham. Namun, Achel tidak menoleh. Maka dari itu Rea memanggil. "Kak?"

Untuk beberapa detik, Achel menoleh. Rambutnya yang panjang bergoyang. Rea meneguk ludah. "Kita mau kemana?"

"Pulang. Baju lo basah," jawab Achel kemudian.

"Terus sepedaku?"

"Nanti kan balik lagi. Gak usah cerewet," tukas Achel lagi. Ia lebih dulu masuk ke dalam mobil. Membuka kaca yang menampilkan Rea masih berdiri mematung di tempatnya. Achel menghela napas. "Lo mau sampe kapan disitu? Buruan, masuk!"

"Eh, iya-iya!" sahut Rea kemudian ikut masuk ke dalam mobil. Achel mengemudikan mobilnya tidak terlalu kencang. Tidak terlalu pelan juga sih, menurut Rea.

Rea menoleh ke samping. Bahkan walau dari samping saja, Achel terlihat begitu tampan. Hanya saja dia tidak mencolok dibandingkan dengan mahasiswa lainnya. "Kak, makasih ya uda nolongin aku lagi," kata Rea memecah keheningan.

Dahi Achel berkerut. "Lagi?"

"Kamu lupa aku lagi? Kok aneh banget, sih? Kenapa waktu malam itu kamu inget?" tanya Rea penuh heran.

Achel terdiam. Kemudian ia mengeluarkan ponselnya. Membuka kamera. "Coba lo foto."

"H-hah?"

"Foto di hape gue. Biar gue simpen foto lo." Achel menggeram saat Rea terus saja terdiam. Ia pun menjepret asal muka Rea yang ternyata sedang cengo. Membuat perempuan itu berteriak karena ia belum siap. "Hapus, Kak! Jelek tau!"

"Gak bakal di upload juga, kan?"

"Ya iya sih, tapi kan jelek!"

"Terus lo mau apa? Pose yang cantik? Gak usah lah. Orang ngeliat bukan dari parasnya aja kan?" Achel membuka aplikasi catatan. Kemudian menyimpan foto Rea disana.

"Nama lo siapa?"

"Ngajakin temenan tapi gak tau nama, huh," dengus Rea, memandang jalanan melalui kaca mobil. Alis Achel naik. "Lo bilang apa?"

"Enggak, namaku Reana Elvira. Panggil Rea aja. Mahasiswi dari Fakultas MIPA, jurusan Kimia Murni," jawab Rea, begitu jelas.

[NUG's 6✔] ARZACHELWhere stories live. Discover now