XLV [Roccia (7)]

5.5K 944 6
                                    

ఇ ◝‿◜ ఇ

Happy Reading

ఇ ◝‿◜ ఇ

"Ini dibagi, Ra," beritahu Aludra.

Dara menepuk keningnya. "Pantesan jawaban gue beda sama lo," ucapnya.

Aludra tertawa kecil. Ia kini berada di rumah Dara. Mereka sepakat untuk mengerjakan tugas bersama di rumah Dara. Alasannya selalu sama, ia tidak ingin Dara tahu hidupnya yang berantakan.

Seharusnya mereka bersama Kamal juga, hanya saja anak itu sedang menjaga adik kecilnya yang berada di rumah. Ia ingat wajah Kamal yang memelas karena ikut bersama mereka. Entah kenapa anak itu menjadi menempel terus dengan mereka.

"Nah, kalo gini 'kan jawaban gue udah sama kayak lo," ucap Dara berbangga diri.

"Berarti tugas lo udah selesai kan?" Aludra sudah menyelesaikan sejak tadi.

Dara mengangguk. "Gue mau ke bawah, ambil makanan. Lo mau gak?" tawarnya.

"Mau kalau ada permen." Walaupun dilarang makan manis terlalu sering, bukan berarti tidak boleh 'kan? Lupa juga untuk mengambilnya sedikit di dalam tas.

Dara mengiyakannya. Ia keluar dari kamarnya dan berjalan menuju lantai bawah. Bisa terbilang rumah Dara cukup sederhana. Di kamarnya pun ada spot khusus untuk para idolanya.

Aludra jadi teringat saat terakhir kali ia mengunjungi rumah lama. Sudah hampir dua bulan, mamanya tidak menghubunginya. Saat ia berusaha untuk menghubungi mamanya, pasti selalu ketahuan keempat temannya itu. Jadi ia tidak menghubunginya kembali.

Ting ....

Lamunan Aludra buyar saat mendengar notifikasi dari ponselnya. Notifikasi pesan terpampang jelas di bagian atas layar ponsel. Aludra membukanya dan ternyata grup Cassiopeia. Ia sedikit penasaran, ada hal apa yang disampaikan oleh mereka.

Cassiopeia

Keenan

Gue dapat pesan
Nomornya gkk gue kenal
Udah gue lacak, tapi gk kedeteksi sama sekali
Gue yakin dia pakai nomor sekali pakai

Aludra

Isi pesannya?
18.47

Keenan

'Buku Matematika 12 : LE'
Cuma itu aja

Ace

Gue pernah baca buku itu.
Ada di perpustakaan sekolah.

Kai

Gue tebak, kita mau kesana?

Ace

Iya.

Rio

Yakin lo? Ini sudah malam

Ace

Iya gue yakin.

Aludra

Gue otw
18.54

Rio

@Aludra gue jemput

Gak usah. Gue bisa sendiri
18.56
Read by 4

Aludra mengakhiri percakapan itu. Terlalu jauh bagi Rio untuk menjemputnya kemari, lebih baik ia sendiri kesana. Senyuman tipis menghiasi wajah Aludra, ia tahu siapa yang akan mengantarnya ke sekolah.

Cassiopeia ✔️Where stories live. Discover now