Bab 26.

129 11 2
                                    

Ternyata menghabiskan waktu bersama Erin kemarin tidak berhasil membuat Bulan lebih ceria. Setiap bangun di pagi hari, Bulan selalu teringat dengan kejadian itu. Sekarang ia sedang berhadapan dengan Bintang.

"Selamat, ya, udah berhasil mendapatkan hatinya Feli," ucap Bulan.

Bintang tersenyum. "Makasih juga, udah bersedia datang waktu itu."

Suasana kembali lengang. Sejenak kemudian, Feli datang menghampiri mereka berdua.

"Eh, halo, Bulan," sapa Feli.

"Hai," jawab Bulan.

Feli menatap Bintang, "Temenin aku ke kantin, mau nggak?"

"Yaudah ayo," jawab Bintang dengan ekspresi datarnya.

Kemudian, Bintang dan Feli pergi ke kantin. Sedangkan Bulan hanya diam berdiri di tempatnya.

"HEY!" Suara Erin berhasil membuat Bulan terkejut. "Ngapain?"

"Gapapa."

"Mau ke kantin, nggak?"

"Nggak, deh, Rin. Mau lanjut baca novel."

Setelah itu Bulan masuk ke kelas dan Erin pergi ke kantin sendiri. Erin ke kantin dengan cepat.

"Bulan."

"Apa?"

"Tadi gue ketemu Bima dan yang lain, mereka ngajak belajar bersama."

Bulan meletakkan bukunya dan menghadap Erin. "Tumben ngajak. Ada apa?"

"Nggak tau. Katanya nanti belajarnya, dan belum ditentuin di rumah siapa. Mau ikut, nggak?"

"Hmm ... boleh deh. Ikut. Nanti pulang sekolah, kan?"

"Iyap."

***

Pulang sekolah ini, Arjun, Devan, dan Bima sedang duduk di bangku yang ada di ujung koridor. Kemudian Bulan dan Erin datang. Mereka akan pergi belajar bersama.

"Bintang nggak ikut?" tanya Erin.

"Nggak. Lagi ada janji sama Feli katanya," jawab Devan.

"Pacaran baru sehari, udah ada janji aja," kata Arjun.

Yang lain hanya tertawa menanggapinya. Lain dengan Bulan, ia hanya tersenyum tipis.

"Jadi di rumah siapa?" tanya Bulan.

"Di rumah gue aja gimana?" usul Erin.

"Boleh tuh," sahut Devan.

"Asal ada makanan," sambung Arjun.

"Tenang, ada makanan di rumah gue."

"Oke berangkat," kata Arjun.

Kemudian mereka berangkat ke rumah Erin.

"Eh lo udah izin sama orang tua lo atau orang rumah?" tanya Devan.

"Udah, tadi gue chat mama, katanya boleh belajar di rumah gue."

Arjun, Devan, dan Bima berangkat menggunakan mobil Devan. Bulan dan Erin berangkat bersama mama Erin. Sesampainya di rumah Erin, mereka langsung masuk menuju ruang tamu dan duduk di sofa yang ada.

Malam & Siang; Perbedaan yang MenyempurnakanWhere stories live. Discover now