Baja Nagara

By haszgafz

56.2K 5K 303

Kevin Baja Nagara seorang pria yang memiliki paras khas lelaki jawa, Dengan perawakan tinggi, kulit eksotis d... More

01. jebakan sang tuan tanah
02. pernikahan darurat
03. gunjingan tetangga
04. dijemput sang pangeran
05. duda anak 1
06. dimanfaatkan
07. pendekatan
08. saingan tak sepadan
09. menghindar
10. Keributan rumah tangga
11. Kesalahan tak diinginkan
12. menyerahkan diri
13. permintaan maaf
14. wanita tak diharapkan
15. merajut asa
16. mendekati anak tiri
17. Bertemu dim-diam
18. tak tahu apa-apa
19. pulang yanpa kabar
20. pulang kampung
21. didiamkan
22. bulan madu tanpa modal
23. kembali pulang
24. menghabiskan waktu
25. kesalahan tak diduga
26. melawan ego masing-masing
27. bosan memahami
28.berbaikan
29. manisnya rumah tangga
30. perasaan bersalah
31. petuah suami
32. huru-hara
33. kesalahan fatal
34. memperbaiki hubungan
35. hamil?
36. Didatangi lagi
37. Ragu
38. benar adanya
39. lelaki itu mengetahuinya?
40. Gagal sebelum dimulai
41. Saling mengerti
42. spy
43. Kehilangan yang disayang
44. setelah kegaduhan
46. saling tertutup
47. akhir segalanya
48. berpisah
49. keputusan akhir
50. kejutan tak terduga
51. Sidang Perceraian
52. kedatangan mertua
53. kenyataan

45. kabar belum sampai

531 58 11
By haszgafz

Haifa duduk di kursi yang ada di taman belakang, ditemani segelas susu hangat yang masih mengepul di sampingnya, sementara suaminya saat ini berada didapur, menyiapkan sarapan untuk mereka berdua. Haifa membuka ponselnya, mencari kontak bapaknya di kampung.

Haifa bahkan belum sempat mengabari bapaknya perihal kehamilannya, tetapi anak itu sudah gugur terlebih dahulu. Terakhir kali semenjak pulang dan kembali ke kota ini bapaknya seakan susah untuk dihubungi, Haifa hanya sesekali menerima pesan jika pria itu meminta uang dari suaminya. Mau bagaimana lagi, seburuk apapun pria itu, dia tetaplah bapaknya, hubungan mereka tidak akan terputus sampai kapan pun.

Saat sambungannya kembali tak kunjung mendapatkan jawaban, Haifa menghela nafas, mencoba menghilangkan sesak yang tiba-tiba menghimpit dadanya. dia meletakkan ponsel pada meja di sampingnya, meraih segelas susu skim buatan suaminya lalu meminumnya perlahan. Dia menerawang kedepan, memikirkan sebenarnya kemana tuhan mencoba membawa takdirnya.

Dahulu hidupnya bahagia, lalu berubah total setelah Ibunya meninggal dunia, dan saat Bapaknya menikah lagi Haifa seakan mengalami fase baru dalam hidupnya, dimana dia diabaikan oleh Bapaknya sendiri, juga di perlakukan tak baik oleh seorang wanita yang seharusnya bisa mengobati lukanya setelah kehilangan sosok ibunya. Ditengah hidupnya yang penuh drama itu, tuhan menghadirkan suaminya, lelaki yang bahkan tak pernah dia kenal sebelumnya, dan dengan mudahnya pria itu mau menikahinya tanpa berpikir lebih jauh.

Jujur, pada saat itu haifa merasa dilema. menikah dengan orang yang tak pernah dia kenal, apa lagi dia cintai pastinya membuatnya merasa khawatir juga, tapi mau bagaimana lagi, keadaan saat itu memaksanya untuk menerima itu semua. lagi pula, Haifa sudah lupa bagaimana rasanya dicintai orang terkasih, menurutnya cinta juga bukan satu-satunya alasan atau sebab seseorang bisa menikah.

Dan, setelah dia memutuskan untuk memperbaiki hidupnya dengan suami yang pada saat itu tak dia kenal sama sekali, ternyata rumah tangga mereka terlalu rentan untuk menerima badai. pondasi rumah tangga mereka masih terlalu dini untuk dihadirkan cobaan orang ketiga, dimana orang itu adalah Ibu dari anak suaminya, Haifa tak kuasa untuk menentang hubungan mereka, lagi pula dia hanyalah orang luar yang tanpa sengaja pria itu nikahi.

Beruntung karena suaminya adalah sosok laki-laki dewasa dan penyabar. pria itu mampu mengimbanginya yang egois, pria itu mampu untuk menghadirkan perasaan dihatinya yang sudah terlalu lama beku, jika pria itu tak bisa mengimbanginya Haifa tak tahu akan bagaimana nasib rumah tangga mereka.

tapi, baru saja dia merasakan kebahagiaan itu, tuhan sudah mengambilnya lagi. tuhan bahkan belum mempercayainya untuk menjaga seorang anak yang bahkan sudah dia cintai sebelum ditiupkan ruh di dalam tubuhnya. tapi disini Haifa tak ingin menyalahkan tuhan, bukankah seorang hamba tidak akan diuji di luar kesanggupannya? bukankah Allah juga sudah berfirman dalam Al-Qur'an bahwa

"Apakah manusia mengira bahwa mereka akan dibiarkan hanya dengan mengatakan, "Kami telah beriman," dan mereka tidak diuji?" (QS Al-'Ankabut: Ayat 2)

Dan Haifa tahu, ujiannya belum seberapa dibandingkan orang terdahulunya, seharusnya dia merasa malu, mengapa harus merasa lemah hanya karena ujian sekecil ini?. dia tersenyum kecil, menertawakan dirinya yang terlalu lemah hanya karena ujian ini.

Mendengar denting ponsel disampingnya Haifa menoleh, meletakkan kembali segelas susunya di atas meja, lalu meraih benda pipih itu penasaran. berharap jika bapaknya yang mengiriminya pesan. dia tersenyum, melihat nama bapaknya yang ada di layar depan, dan membuka pesan dari pria yang selama ini ditunggunya.

"ada apa? bapak sibuk! jangan hubungi bapak jika tidak ada hal penting yang ingin kamu sampaikan"

Haifa hanya membacanya tanpa berniat membalas. Dari bahasa dan gaya tulisannya dia tahu itu bukan bapaknya, Haifa yakin jika yang mengiriminya pesan kali ini adalah ibu tirinya.

Bapaknya tak mungkin mengiriminya pesan seperti itu, meski pria itu mengabaikannya, Haifa tahu jika bapaknya sebenarnya masih menyayangi dia sebagai anak satu-satunya yang pria itu miliki. jika memang pria itu sibuk dan tak ingin diganggu, Bapaknya pasti akan memilih untuk mengabaikannya dan tak mengiriminya pesan seperti itu. hanya ibu tirinya saja yang berpotensi untuk mengiriminya pesan yang menyakiti hati.

Mematikan ponselnya, Haifa bangkit, membawa gelas berisi susu yang masih tersisa separuh itu kedalam rumah dan menemui suaminya yang terlihat sibuk didapur. Haifa duduk dimeja makan, memperhatikan berbagai makanan menggugah selera yang sudah tersaji di atas meja. dia melirik suaminya yang terlihat sibuk mencuci wadah kotor bekas masaknya. Haifa hanya duduk memperhatikan, lagi pula dia baru saja keguguran, banyak makanan yang mungkin harus dia hindari.

"Kenapa bengong?" Kevin menarik kursi disamping istrinya seraya menyentuh bahu istrinya pelan. Haifa hanya membalasnya tersenyum, lalu sedikit menggeser tubuhnya untuk menghadap ke arah suaminya yang sedang menyendokan nasi kedalam piring mereka berdua.

"Dari mana mas belajar masak?" Haifa bertanya keheranan. Untuk ukuran seorang laki-laki yang sibuk, suaminya tampak cekatan berada didapur.

"Kamu lupa kalau mas ini pernah menduda? Mau tidak mau mas harus melakukan semuanya sendiri"

"Kenapa tidak memperkerjakan orang lain saja untuk mengurus semua pekerjaan rumah ini?"

"Saat itu, status mas adalah seorang duda, apa kata orang jika mas tinggal berdua dengan seorang wanita tanpa adanya ikatan? Mas paling hanya sesekali menyuruh orang untuk membereskan rumah ini jika dirasa sudah tidak mampu membereskannya sendirian" Kevin meletakan piring yang sudah dia isi nasi beserta lauknya ke hadapan sang istri, lalu ikut duduk untuk menyantap makanan dipiringnya.

"Lalu, saat kamu masih menikah dengan mamanya Aira bagaimana? Melihat dari bagaimana sifatnya, Haifa tidak yakin jika mamanya Aira mau melakukan pekerjaan rumah tangga seperti ini.

Kevin menghela nafasnya, wanita yang ada disampingnya ini selalu memancing pertengkaran diantara mereka "itu masa lalu, tidak ada yang perlu di ingat-ingat lagi dari kehidupan mas yang dulu. Lagi pula bagaimana rumah tangga mas dulu bersama Kayra, mas rasa kamu tidak perlu tahu, itu semua biar lah jadi masa lalu mas. Yang terpenting sekarang bagaimana rumah tangga kita berdua, bagaimana cara kita bahagia dalam rumah tangga ini. Iya kan?"

Haifa mengangguk mengiyakan, suaminya memang benar, dia tak perlu memikirkan bagaimana kehidupan suaminya dipernikahannya yang dulu, yang terpenting saat ini bagaimana hubungan mereka, dan akan seperti apa kedepannya. Haifa kembali menggeser duduknya, menghadap makanan yang sudah disiapkan suaminya lalu memakannya perlahan. Dan ternyata makanan buatan suaminya ini tak bisa diremehkan, terasa cocok dilidahnya. Sebenarnya pria itu manusia model apa? Mengapa bisa melakukan banyak hal? Setidaknya sisakan saja satu kekurangannya yang nantinya bisa dia gunakan untuk memperolok pria didepannya.

"Enak?"

Haifa mengangguk-ngangguk mengiyakan, dari ekspressinya saja seharusnya pria itu bisa membaca jika dia menikmati makanannya.

Kevin tersenyum bangga, tak sia-sia dia menyiapkan makanan pagi ini. "Kalau kamu mau makan sesuatu, bilang saja. Akan mas buatkan nanti"

Haifa mrngangguk, masih menikmati makanan dipiringnya. Andai saja dia tahu jika pria itu bisa memasak seenak ini, sudah dari dulu dia meminta pria itu memasak untuknya. Disaat mereka bersua sedang menikmati makanannya, ponsel haifa berdering, haifa meraihnya, melihat jika yang menghubunginya adalah nomor bapaknya dia kembali meletakkan ponsel itu di atas meja, tahu jika yang menelfonnya kali ini adalah ibu tirinya, yang pastinya wanita itu pasti akan meminta uang lagi darinya, Haifa bukannya tak mau, uang yang ada padanya saat ini adalah pemberian suaminya, dia tak bekerja sendiri, Haifa tak mungkin menghabiskan semua uang pemberian suaminya itu untuk ibu tirinya yang mata duitan itu.
Lagi pula, jika untuk memenuhi kebutuhan bapak dan juga ibu tirinya, Haifa rasa hasil panen dari sawah mereka sudah cukup untuk menghidupi mereka berdua.

"Siapa?"

"Bapak" haifa menjawabnya malas, tak ingin melanjutkan pembicaraan ini bersama suaminya.

"Kenapa memangnya? Diangkat saja"

Haifa menggeleng, bahkan sampai dering ponselnya berhenti dia masih bergeming dan kembali mela jutkan makannya. Dia merasa tak enak hati kepada pria disampingnya, dia malu, dia tak ingin dianggap memanfaatkan pria itu untuk kepentingan keluargannya..

Hargai saya dengan cara bantu vote ya..

See you..

Continue Reading

You'll Also Like

363K 25.7K 33
Adhitama Malik Pasya pernah menikah dengan gadis belia. Satu bulan pernikahan, lelaki itu terpaksa bercerai dari istrinya. Tujuh tahun berlalu, ia t...
5.6M 295K 56
Tanpa Cleo sadari, lelaki yang menjaganya itu adalah stalker gila yang bermimpi ingin merusaknya sejak 7 tahun lalu. Galenio Skyler hanyalah iblis ya...
674K 4.6K 20
(⚠️🔞🔞🔞🔞🔞🔞🔞🔞🔞⚠️) Hati-hati dalam memilih bacaan. follow akun ini biar lebih nyaman baca nya. •••• punya banyak uang, tapi terlahir dengan sa...
5.7M 69.7K 40
Cerita Dewasa! Warning 21+ Boy punya misi, setelah bertemu kembali dengan Baby ia berniat untuk membuat wanita itu bertekuk lutut padanya lalu setela...