Prolog

3.5K 86 0
                                    

Semua awalnya berjalan dengan mudah, sama seperti dahulu. Namun semua berubah, tak lagi sama. Semuanya, aku, perasaanku, dan dia. Entah apa yang salah disini, aku tak mengerti. Sebut saja ini adalah salahku karena terlalu lama tak memberikan kepastian padanya.

Namun bukankah ia sudah mengetahui alasanku seperti itu? Lalu masihkah aku bersalah disini.
Jika pun ia ingin pergi, setidaknya selesaikan terlebih dahulu perasaan ini. Aku tidak marah apalagi mencegah. Karena dari awal aku sudah mengatakan, bukan? Aku tak melarangmu pergi, namun tolong beritahu aku. Setidaknya kecewa ini tidak terlalu dalam.

--

"Jika ingin berakhir, katakan secara baik-baik. Aku tak ingin, semua penantian ini berakhir sia-sia."

-Radea Andini-

"Pergilah, semua akan baik-baik saja. Termasuk aku dan perasaanku."

-Arkana Aswari Zaid-

--

Ini kisah dimana semua yang berawal baik, hingga suatu hari semua seketika berubah. Yeah, bagi Arkan semua telah berubah, termasuk perasaannya terhadap Radea. Namun tidak untuk Radea, karena baginya, rasa tidak semudah itu hilang, karena rasa diciptakan untuk tumbuh bukan untuk dihilangkan.

Sweet,
Adn

[3] IF I CAN [Completed]Where stories live. Discover now