Extra Part

639 45 2
                                    

Dengan Mu, ku temukan Bahagiaku.
Itu sebabnya, aku tak pernah lelah memperjuangkan mu lewat Rabb ku.

▪¤▪

DUA TAHUN KEMUDIAN

Sudah dua tahun Billa menjalani bahtera rumah tangga bersama Ghifar. Mereka dikaruniai satu anak perempuan yang cantik, yang mereka beri nama Aliyatul Haniyyah Salsabilla Al-Zakki.

Kebahagiaan itu terasa sempurna setelah kehadiran Aliya. Di usianya yang sekarang menginjak 1 Tahun, Aliya sudah diajari bagaimana caranya mengenal Al-Qur'an.

Dengan diberikan lantunan-lantunan ayat suci Al-Qur'an setiap harinya. Billa dan Ghifar berharap, Aliya akan menjadi anak pencinta Al-Qur'an kelak nanti. Dan membawa gelar Tahfidul Qur'an 30 Juz.

Bukan hanya itu, Billa berharap Aliya akan tumbuh menjadi anak yang hebat.
Anak yang suka menolong terhadap sesama, dan menjadi anak yang berbakti kepada orang tuanya.

Billa berusaha mengajarinya hal-hal baik, agar kelak Aliya menjadi wanita yang Shalehah. Billa hanya belajar dari masa lalunya, Billa tidak ingin jika anaknya merasakan hal yang sama seperti Billa dimasa lalu.

Karena itu pula, di usianya yang masih dini, Billa berusaha memberikan yang terbaik. Termasuk belajar mengenkan Hijab kepada Aliya. Agar kelak Aliya terbiasa memakai Hijab dan mampu menutup aurat sesuai syariat Islam, Aamiin.

Bukan hanya itu, Billa kembali merasakan kebahagiaannya setelah ke lima sahabatnya sukses menjalani karirnya masing-masing. Bahkan sekarang, mereka sudah menikah dan ada juga yang sedang mengandung, bahkan punya anak.

Zizah menyempurnakan kebahagiaannya bersama Hassan. Mereka memang sudah akrab dari sejak SMA dulu, jadi tak aneh jika sekarang mereka melanjutkan kedekatannya dengan cara yang halal.

Kini Zizah sedang mengandung 8 Bulan, dan sebentar lagi Zizah akan melahirkan anak pertamanya. Hassan yang bahagia menanti kehadiran anak pertamanya, berharap mendapatkan anak laki-laki.
Tapi semuanya kembali kepada kehendak Allah, perempuan atau laki-laki, Hassan akan tetap bersyukur.

Dan Rahma, melangsungkan pernikahannya dengan Doni satu tahun yang lalu. Mereka sudah dikaruniai satu anak laki-laki  yang sudah berumur 7 bulan. Mereka memberikan nama Muhammad Fathannullah, dengan panggilannya Fathan.

Ayu pula, sudah menikah dengan salah satu CEO diperusahannya dulu, namanya Ibrahim. Mereka melangsungkan pernikahannya setelah mereka berdua sudah sama-sama cocok.

Dengan proses ta'aruf satu bulan. Ayu dan Ibrahim akhirnya saling yakin satu sama lain untuk membangun rumah tangga mereka berdua.

Dan yang paling Billa tidak percayai adalah Dahlia. Kini Dahlia sudah menikah dengan Fawwas, mantan pacar Billa waktu SMA dulu. Padahal dulu Dahlia dan Fawwas seperti Tom and Jerry, sering berantem ketika bertemu.

Tapi sekarang, mereka dipertemukan dengan cara terbaik menurut takdir. Allah menjodohkan mereka berdua dengan cara yang indah. Fawwas yang sudah lulus dari pesantren kairo mesir akhirnya menajdi pria yang sholeh dan menghargai wanita.

Dan yang terakhir, Alisa. Kini dia sudah bahagia dengan kak Akmal, kakak kelas kita waktu kuliah dulu. Selepas Billa menolak lamaran Akmal, Akmal tidak putus asa sedikitpun. Karena dia yakin takdir Allah adalah jalan yang terbaik untuk Akmal.

Hijrah Cinta Menuju Cahaya(END)Where stories live. Discover now