95. The Dreamer In the Spring Boudoir

2.6K 56 26
                                    

Author: 白鹭成双 (Bailu Cheng Shuang)Sky baca di: ZenKaiser9

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Author: 白鹭成双 (Bailu Cheng Shuang)
Sky baca di: ZenKaiser9

MASYAALLAH, INI BAGUSNYA MINTA AMPUN!

WKWKK...

Ladies, kalian harus baca ini fix banget! 😆

Ji Man seorang di dunia modern yang tertidur setelah membaca novel romansa klasik, setelah kembali membuka mata, dia ternyata menjadi karakter wanita antagonis di novel itu. Nie Sangyu.
Akhir dari karakter ini cukup tragis, dia meninggal karena suami yang dia cintai memberinya kain putih (di c-novel klasik biasanya seseorang diberi kain putih agar membunuh diri mereka sendiri dengan menggantung diri).

Dalam cerita ini Ji Man datang diwaktu ketika pemimpin laki-laki yang bernama Ning Yuxuan dengan gelar Marquis Moyu, menikahi pemimpin perempuan Wen Wan, yang merupakan wanita biasa tanpa latar belakang. Nie Sangyu pada mulanya adalah istri utama Ning Yuxuan, namun karena favoritisme pemimpin laki-laki yang begitu besar pada pemimpin perempuan ditambah kebencian dia terhadap tingkah Nie Sangyu yang terlalu bodoh dalam mencintainya, menyebabkan Ning Yuxuan menurunkannya menjadi selir rendahan.

Nie Sangyu dengan kesadaran Ji Man perlahan namun pasti berusaha menghindari akhir tragis dengan metodenya sendiri, sebagai seorang wanita modern dia mandiri dengan mencoba membuka bisnis, kemudian menjadi ahli puisi dengan mengutip puisi-puisi yang pernah dibacanya di dunia modern, juga dia bisa menerima untuk melakukan s*ks tanpa cinta seperti pola pikir orang dunia modern biasanya. Dan karena hal ini pandangan Ning Yuxuan tentang dia pun perlahan berubah, dia jadi semakin menarik dan akhirnya punya perasaan pada si Nie Sangyu berjiwa Ji Man ini wkwkk...

Tapi ladies ga semudah itulah perjuangan Ji Man ini, banyak banget lika-liku yaampun sky baca novel ini 5 hari! Dan selama 5 hari ini berhasil dibolak-balik oleh si penulis wkwkwk keren banget sih! Penulis ga cuma menggambarkan plot dari POV Ji Man aja, hampir dari semua karakter pun! Jadi kita bisa tahu bahwa memang tidak ada orang yang benar-benar hitam atau putih di dunia ini, hanya orang yg memiliki tujuannya saja :')

Ya gatau lah, pokonya disini juga penulis tidak hanya menulis Happy Ending buat karakter utama aja, yang sampingan pun dibuat kisahnya di akhir cerita.

----

Tapi ladies, ada beberapa 'kritik' yang sky mau ungkapin tentang novel ini.

1. Ji Man mengutip puisi orang lain untuk membuat dirinya baik, oke, disini sky cukup gimana ya wkwk rada kesel karena akibat perbuatannya itu dia sampe bikin karakter sampingan menderita! Menderita gimana? Jadi di novel yang Ji Man baca kan antara kisah cinta Wen Wan dan Ning Yuxuan pasti ada antagonis laki-laki juga, nah dialah Ning Mingjie. Sepupu Yuxuan memang. Nah tapi setelah interupsi Ji Man ini, Ning Mingjie pun jadi jatuh cinta sama dia, walaupun emang bukan cuma gara-gara puisi aja, tapi juga karena sifat Ji Man lainnya yang menarik pria zaman kuno itu wkwk tapi tetep aja kan, kesukaan Mingjie pada Ji Man dimulai saat Ji Man buat puisi di panggung pagoda Luoyun! Huhuu sky sedih buat Mingjie wkwk ga rela klo dia jatuh cinta ama Ji Man yang jelas-jelas ga bakal bisa dia miliki.

2. Kematian pangeran kedua, Zhao Li. Sedih banget ini sebenernya, ga rela kenapa penulis kasih happy ending buat banyak karakter sampingan lainnya, tetapi bad end buat si karakter satu ini. Zhao Li ini awalnya pangeran yang cacat, kakinya lumpuh sehingga dari kecil dia diabaikan oleh kaisar, tetapi setelah bertemu putri Pengyue, dia baru bisa merasakan ketulusan dan perhatian dari sosok wanita pemberani itu. Tapi setelah sky pikir lagi, mungkin biar jadi lebih berwarna kali ya wkwk karena hidup kan emang ga selalu berakhir bahagia :') sudah cukup bagus penulis menulis karakter baik hati yang lain dengan happy end :')

3. Anak Dokter Li dan Muxu. Jadi Muxu ini adalah pelayan Nie Sangyu dari lama banget, yah pokoknya Ji Man pikir Muxu ini setia. Rahasia tentang bisnisnya juga cuma Muxu yang tahu. Tetapi sayang seribu sayang, penulis membuat karakter Muxu ini bad end sebab mengkhianati Nie Sangyu. Muxu mencoba memanjat tempat tidur Ning Yuxuan, dan berhasil, dia pun diangkat sebagai selir, dia hamil, kemudian karena Ji Man kasihan atas kekejaman Nie Sangyu dulu terhadap pelayan satu ini, jadi dia berusaha mengkompensasinya dengan mengangkat Muxu sebagai selir kehormatan. Namun Ji Man tahu bahwa anak Muxu ternyata bukan anak si Marquis, tapi anaknya dengan dokter Li, akhirnya keluarga 3 orang itupun ditenggelamkan. Penulis sampai akhir tidak menjelaskan gimana nasib anak dokter Li ini, sky cuma tau dari TN (Translator Note) nya kalau mungkin Ji Man menenggelamkan bundelan kain aja sebab Ji Man pernah bilang kalau dia benci karakter antagonis yang mengambil nyawa anak yang tak bersalah hanya demi mengamankan posisi mereka, nah inilah yang bikin sky bertanya-tanya, kalau emang benar begitu, pada akhirnya kemana anak Muxu ini?

4. Banyak tokoh yang suka sama Nie Sangyu berjiwa Ji Man ini, salah satunya putra mahkota alias pangeran pertama, Zhao Zhe. Dituliskan bahwa putra mahkota ini playboy tingkat dewa, tapi setelah berhasil menumbangkan Zhao Li dari tahtanya, dia yang telah banyak dibantu oleh Ji Man serta Ning Yuxuan, malah berbalik menghukum mereka ke penjara dengan alasan membunuh mantan kaisar alias si Zhao Li. Dari sinilah sky belajar, mungkin sejarah peradaban kerajaan yang kita tahu saat ini bukanlah kejadian sebenarnya :'). Oke, Jadi pokoknya Zhao Zhe ini antagonis yang berusaha merebut Ji Man dengan memaksanya memasuki Harem kekaisaran. Zhao Zhe menjadikan anak Ji Man dengan Ning Yuxuan, si Haohao sebagai sandera agar bisa mengendalikannya. Padahal Ji Man baru sebentar tau kalau Hao Hao adalah putranya setelah si Ning Yuxuan menyembunyikan rahasia ini dari Ji Man bertahun-tahun lamanya. Sedih banget dah pokoknya disini. Jadi, karena Zhao Zhe pada akhirnya ga bisa bersama Nie Sangyu. Dia pun mengisi Harem dengan gadis-gadis berparas mirip Nie Sangyu deh. Nah yang sky kritik adalah, berapa banyak sih orang yang persis mirip wkwkk soalnya disini penulis menggambarkan, hampir seluruh Harem isinya orang mirip Nie Sangyu. WKWKK ngakak aku. Tapi ternyata penulis meluruskan pemikiran sky dengan mengisahkan kejadian dimana Zhao Zhe meninggal karena racun, dia mati saat tahu bahwa salah satu selir disampingnya yang berwajah persis Nie Sangyu ternyata adalah Dengxin -pelayan dari bidak catur Zhao Zhe, Qian Lingxue- yang ternyata menggunakan topeng kulit. HAHAHA. Pait pait, itu si Zhao Zhe muntah darah kali ya di hatinya wkwkk.

5. Ditengah cerita, Ji Man kembali ke dunia modern, dia kira, itu karena dia sudah menyelesaikan keinginan Nie Sangyu untuk mendengar Ning Yuxuan berkata 'Wo ai ni' wkwk ternyata bukan itu keinginan Nie Sangyu! Simple banget, tapi sky gamau kasi tau 😝 Jadi pas kembali ke dunia modern ini si Ji Man menyadari bahwa dia suka sama Ning Yuxuan! Wkwk inilah titik balik kisah mereka berdua. Jadi yang sky kritiki adalah kenawhy gitu, manusia emang baru merasa sesuatu itu berharga ketika mereka kehilangannya. Ya gak? Wkwkwk. Tapi untungnya Ji Man bisa balik lagi ke dalam mimpinya. Iya, semua kisah ini cuma mimpi.

---

Sebenernya banyaak banget lah yang mau sky ungkapin wkwk cuma gatau juga karena nanti kalian malah dapet spoiler kebanyakan jadinya ga seru.

Readers: UDAHH SPOILERR BANGED KELES!

Dengan apa yang udah sky tulis aja sebenernya belom ada 1 persennya deh dari kisah klasik yang rasional satu ini. Kalian harus temukan sendiri 'kejutan' 'kejutan' yang sky yakin bakal bikin kalian gemesh sendiri wkwkk..

Menurut sky cerita ini lebih lebih lebihh rasional lagi daripada To be a virtuous wife sama Refusing to service me 😌

Udah cukup banyak bicitnya wkwk, sky rekomen banget lah pokoknya. Btw covernya beda ya yang di lapak Zen-jiee

Happy reading,

Skyqhz

Rekomendasi Novel Terjemah Asia TimurWhere stories live. Discover now