23. People pleaser. 🥀

16 6 5
                                    

Hai semuanya! Balik lagi sama the Stars! Kali ini kita bawa topik tentang people pleaser, hoho, ada yang tahu nggak? Yuk langsung aja!

💫💫

Apakah kamu tahu apa itu people pleaser sebelum membaca ini?

People pleaser adalah sebutan bagi seseorang yang selalu berusaha untuk menyenangkan orang-orang di sekitarnya. Bagi para wanita, sifat ini juga bisa disebut dengan good girl syndrome. Seorang people pleaser akan memiliki kecenderungan untuk melakukan apa pun agar orang lain tidak kecewa terhadapnya. Apakah kamu adalah salah satu bagian dari para people pleaser? dan kenapa?

Apa yang diperlukan atau dibutuhkan oleh seorang people pleaser?
Tanda yang paling terlihat dari people pleaser adalah sulit untuk mengatakan tidak atau menolak permintaan seseorang. People pleaser akan berusaha keras untuk melakukan hal yang diminta orang lain demi kebahagiaan orang tersebut. Terlepas dari kamu seorang yang people pleaser ataupun tidak. Menurut kamu faktor pendorong apa yang membentuk seseorang menjadi people pleaser?

Apakah people pleaser adalah sikap yang berdampak baik? Apa yang sebaiknya orang dengan "people pleaser" lakukan agar ia bisa lepas dari hal itu?

💫💫



Orion :

- Aku sebelumnya nggak tahu kalau people pleaser adalah sebutan untuk orang-orang yang nggak enakan.

- Bisa dibilang mungkin aku itu setengah people pleaser. Kenapa gitu? Karena aku hanya menjadi seorang yang nggak enakan atau sulit menolak itu sama keluarga. Kalau sama orang lain, aku nggak segan untuk menolak entah itu sebuah ajakan atau permintaan tolong. Bahkan dulu waktu sekolah, aku sering dijauhi teman dekatku karena aku nggak pernah ikut mereka main. Dalam konteks keluarga, sebenarnya aku terpaksa menjadi seorang people pleaser dikarenakan keadaan. Akunya dalam hati sebenarnya tidak mau, tapi aku sangat sadar bahwa aku tidak memiliki daya untuk menolak atau menyatakan ketidaksetujuanku.

- Mungkin yang dibutuhkan setiap orang yang memiliki sifat ini beda-beda. Aku sendiri butuh untuk diberi hak, hak untuk berbicara dan mengutarakan apa yang aku mau. Aku juga butuh dilihat, dihargai, dan dianggap. Tidak semua orang nyaman saat menjadi people pleaser.

- Ya lagi, ini mungkin tiap orang juga memiliki faktor berbeda. Mungkin ada yang karena ingin diakui, takut ditinggalkan, atau tidak ingin membuat orang lain kecewa terhadap dirinya.

Aku pribadi karena faktor lingkungan dan bagaimana aku tumbuh sejak kecil. Secara tidak sadar, dalam otakku sudah terprogram bahwa aku tidak diperbolehkan untuk membantah dalam artian segala hal. Aku bahkan harus rela mengubur banyak mimpiku karena keinginan keluargaku.

- Sangat tidak baik dan aku menyadari itu. Aku bukannya tidak mau melepaskan sifat ini. Tapi aku tahu itu tidak mungkin ... sampai saat ini. Entahlah, aku tidak tahu apa yang harus aku lakukan. Kasusku cukup rumit untuk dimengerti beberapa orang yang tidak mengalami.




~~





Starla :

- Iya, saya tahu sedikit tentang itu.

- Terkadang.

- Yang diperlukan menurut saya adalah semacam sifat tidak enakan, karena tipe orang semacam ini sangat gampang menuruti kehendak orang di sekitarnya.

- Mungkin dia tidak memiliki teman akrab di lingkungan sekitarnya dan saat dia menjadi sesosok "people pleaser" dia jadi punya banyak teman dan disenangi orang banyak.

The Story of Nine Stars [ Tamat ]Where stories live. Discover now