Part 31

1.1K 88 0
                                    

Sesungguhnya Allah adalah sebaik-
baiknya perencana.

_______________•••••_______________

(dipercepat aja ya readers ceritanya)

Hari ini adalah hari yang paling dinanti-nanti oleh Salsha dan juga Keisya. Pasalnya hari ini adalah hari wisuda yang sudah mereka nantikan selama empat tahun. Akhirnya Salsha berhasil menyelesaikan pendidikannya dengan nilai sempurna dan mendapat predikat cumlaude.

Tentu saja itu membuat keluarga Salsha sangat bangga kepadanya. Perjuangan Salsha akhirnya membuahkan hasil yang manis. Tak sia-sia pengorbanan Salsha selama ini. Salsha sangat bersyukur kepada Allah swt karena telah menjadi kebanggaan untuk keluarganya dan telah berhasil membuat persembahan manis untuk kedua orang tua yang sangat Salsha sayangi.

"Selamat ya sayang akhirnya kamu sudah jadi Sarjana, bunda bangga banget sama kamu." ucap bunda seraya memeluk Salsha

Salsha membalas pelukan sang ibunda."Terima kasih bunda, ini semua berkat doa bunda yang mustajab. Tanpa doa dan restu dari bunda, Caca gak mungkin bisa kayak sekarang."

"Selamat ya adek abang yang cantik, sekarang udah lulus nih tinggal cari calon dong." goda Devan

Salsha mencibikan bibirnya. "Isssh...apaan sih bang, Caca baru aja lulus masa udah mikirin calon."

"Hehehe bercanda dek.."

"Selamat yaa sayang.. anak ayah sekarang sudah jadi Sarjana, tapi ingat, kamu jangan merasa puas sampai disini, perjalanan kamu masih panjang. Tetaplah rendah hati ya sayang." ucap ayah menasehati sambil mengelus-elus pucuk kepala Salsha yang terbalut hijab berwarna peach.

"Terima kasih banyak juga ayah, Caca akan selalu ingat pesan ayah." ucap salsha kemudian memeluk sang ayah erat.

Saat sedang berbincang-bincang dengan keluarganya, tiba-tiba saja ada yang memanggil namanya, suaranya sungguh sangat menggelegar.

"Cacaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa." teriak seseorang yang berlari menghampiri Salsha kemudian langsung memeluk Salsha erat.

Buk

"Astaghfirullah'aladzim Key.."

Ya, siapa lagi si pemilik suara menggelagar itu kalau bukan keisya.

"Heheh maaf...Selamat ya Salsha ku sayang, kamu hebat banget deh bisa dapet predikat cumlaude, aku sebagai sahabat kamu ikut merasa bahagia dan bangga banget sama kamu." ucap Keisya memberikan selamat

"Alhamdulillah Key, kamu juga hebat kok bisa menyelesaikan pendidikan tepat waktu." ucap Salsha

"Eh iya Key, kenalin ini bunda, ayah sama abang aku." ucap Salsha mengenalkan keluarganya. Bunda, ayah dan Devan kemudian tersenyum pada Keisya.

"Oh iya aku sampai lupa mau berkenalan. Hai tante, om dan abang..Saya Keisya sahabatnya Salsha." ucap Keisya mengenalkan diri

"Oh jadi ini yang namanya Keisya, yang sering diceritakan oleh Salsha. Ternyata memang benar ya, Keisya ini memang cantik." puji bunda

"Ah tante bisa aja." ucap Keisya tersipu malu.

Dari kejauhan nama Keisya dipanggil oleh seorang wanita paruh baya. Sontak saja mereka menoleh untuk mencari tau si pemilik suara tersebut.

Cinta Dalam Ikhlas (SUDAH TERBIT)Where stories live. Discover now