4

3.9K 285 0
                                    

"dedek masuk yuk udah sore nanti banyak nyamuk" ucap gracia lembut

Zee menoleh kebelakang melihat sang kakak tersenyum kepadanya.

"iya ci sebentar" ucap zee

Zee kini berada di balkon kamarnya setelah drama dibawah tadi.

"ayo sekarang sayang" ucap gracia yang sudah disamping zee.

"ayo" ucap zee lalu mereka masuk kekamar, gracia menutup pintu balkon zee terlebih dahulu.

" kak sisca sama kak jinan mana" tanya zee yang sudah duduk dikasur.

Gracia tersenyum.

"ada, mereka ada dikamarnya sayang " ucap gracia.

Zee menatap gracia lekat.

"mau sama kak sisca, zizi mau sama kak sisca ci" ucap zee.

"iya ayo kita ke kak sisca" ucap gracia menggandeng tangan zee.

Mereka berjalan menuju kamar sisca

"kak sisca " panggil zee di balik pintu.

Sisca yang sedang menonton drama di tab nya menoleh dan tersenyum kearah zee.

"kenapa sayang " tanya sisca lalu mendudukan tubuhnya.

Zee masuk bersama gracia, zee duduk dihadapan sisca dan menatapnya.

"dedek kenapa hm? " tanya sisca mengelus kepala zee.

Zee memeluk sisca erat.

"kak sisca gak marahan kan sama kak jinan" tanya zee

"zizi gak mau kakak zizi berantem gara-gara zee" ucap zee yang berada dipelukan sisca.

Gracia dan sisca yang mendengarnya tersenyum, lalu sisca melepaskan pelukannya dan menatap adik bungsunya.

"kak sisca gak marah kok sama kak jinan, kak sisca gak akan berantem sayang" ucap sisca mengusap pipi zee.

Zee mengangguk menatap sisca.

"mau bobo sama kak sisca malam ini boleh" tanya zee

Sisca terkekeh lalu mengangguk.

"boleh dong sayang.. Kenapa enggak " ucap sisca mwmbuat zee tersenyum.

"yaudah sekarang dedek mau apa" tanya gracia.

"mau makan es krim" ucap zee

"izin bunda dulu yuk" ucap sisca

Membuat zee cemberut.

"pasti bunda gak izinin" ucap zee yang pasrah saat digendong oleh sisca menuju ke kamar ve.

Zizi Dan 7 KakaknyaWhere stories live. Discover now