58. di, ke, sini, situ, sana

818 68 2
                                    

Salam semuanya. Kali ini, saya akan bawakan sebuah materi yang terdengar remeh, namun cukup penting. Banyak penulis baru yang salah dalam memakai kelimanya. Untuk penulis ahli, saya yakin mereka tidak sadar kalau hal ini penting bagi yang masih belajar. Nah, karena itu saya sebagai amatir yang sok ahli akan menyampaikanya di sini. :v

Pertama mengenai di dan ke. Ini dia penjelasan singkat, padat, jelasnya, tapi membingungkan.

Diikuti kata tempat:
Di: posisi saat ini berada
Ke: posisi yang akan dituju
Silakan ambil waktu untuk memahaminya. :v

Contoh: kau (ada) di atas (akan) jatuh ke bawah.

Biasanya kesalahan terletak pada penulis baru yang membuat cerita dengan latar tempat berpindah-pindah. Karena itu, penulis genre petualangan sangat dianjurkan memahaminya.

Kata "Di" adalah indikator posisi yang saat ini dipijak oleh karakter. Sedangkan kata "Ke" adalah tempat yang akan menjadi tujuan karakter yang bertindak.
.
.
.
Nah, sekarang beralih ke jenis kata yang mengindikasikan tingkat kejauhan tempat. Silakan ambil waktu 10-30 detik untuk memahami ketiganya:

Sini: tempat karakter saat ini
Situ: menunjuk tempat yang dekat
Sana: menunjuk tempat yang jauh

Nah, kebanyakan penulis yang masih sangat baru melakukan kesalahan penggunaanya seperti ini:

1. "Ohh, laut merah ada di situ." <padahal jaraknya 5 kilometer>

2. "Lampunya menggantung di atas sana."<padahal berada tepat di atas kepala>

3. "Aku pasti akan ke sini." <padahal sudah ada di tempat yang dimaksud saat ini>

Nah, jika salah memakai ketiganya, pasti akan menimbulkan penafsiran yang salah bagi pembaca. Akhirnya, yang ada pembaca malah bingung, bukan terhibur. Yang benar seperti ini:

1. "Ohh, laut merah ada di sana."
2. "Lampunya menggaantung di atas situ."
3. "Aku sudah ada di sini." atau, "aku pasti akan ke sana/situ."

Berguna untuk kalian yang membuat cerita didominasi latar tempat.

Sekian dari saya, jangan lupa meninggalkan jejaknya. Bab ini tepat 300 kata.

Next: kata ganti orang.

Panduan Menjadi PenulisDär berättelser lever. Upptäck nu