5. Sekolah baru

8.1K 620 36
                                    

VOTE sebelum membaca oke:)

"Aku masih mencintaimu. Tapi sikapmu yang membuatku berhenti untuk memperjuangkanmu."

***

Keysha melihat keadaan dirinya di depan cermin. Dirinya terlihat cantik dengan rambut cokelat bergelombang dan juga sedikit tambahan lipgoss dibibir tipisnya. Ada sedikit rasa nerveous saat menjadi murid pindahan, namun Keysha langsung melupakannya karena tujuannya ke sekolah untuk belajar dan melupakan semua kenangan buruknya.

Keysha mengambil jam tangan di meja riasnya, sampai ketika ia tak sengaja melihat boneka beruang berwarna pink dan juga sebuah foto dirinya dan Valen terpampang jelas disamping jam tangannya.

Seketika itu juga Keysha menjadi dejavu, teringat kembali kenangannya bersama Valen.

Flashback on.

"Mulai sekarang aku panggil kamu 'Key' ya!" ujar Valen.

"Kenapa, Key?"

"Karena itu panggilan sayang aku ke kamu. Singkat dan memiliki arti yang sempurna."

"Memang artinya apa?"

"Dalam bahasa Inggris, Key artinya kunci. Tapi dalam lubuk hatiku, Key artinya kamu adalah kunci untuk membuka hati aku."

Flashback off.

Tok... Tok...

Suara ketukan pintu membuyarkan lamunan Keysha.

"Masuk." kata Keysha.

Ceklek.

"Kenapa belum berangkat? Udah jam setengah tujuh ini Sha. Nanti kamu telat." tutur Kenan. "ayo berangkat, Papa tunggu di depan." setelahnya Kenan melengos pergi.

Tidak mau mengingat luka lama, Keysha mengambil gunting lalu menggunting boneka beruang pemberian Valen sampai koyak tak tersisa. Tidak hanya itu ia juga merobek fotonya dan Valen.

Keysha bertekad akan melupakan semua kenangan tentang Valen, dan dapat hidup dengan tenang di sekolah barunya.

Gak ada lagi panggilan 'Key'!
Gue akan lupain semua kenangan tentang lo!

***

Keysha memasuki SMA Twilight. Ia harus ke kantor kepala sekolah untuk menanyakan perihal kelasnya. Kenan tidak menemani Keysha karena Keysha yang meminta.

Dimana coba kantor kepala sekolah? Mana luas banget nih sekolah udah kayak lapangan golf.

Keysha berniat bertanya kepada murid di SMA itu, hingga Keysha melihat seorang cowok sedang memutar mutarkan ponselnya dengan senyuman di wajahnya.

Entahlah Keysha tidak tahu ia sedang apa. Mungkin dia sedang main TikTok. Keysha pun mendekatinya lalu bertanya.

"Permisi Kak,"

"..."

Cowok itu masih sibuk memutar mutarkan ponselnya sampai Keysha melongo melihatnya.

"Kak, saya mau tanya kantor kepala sekolah dimana ya?"

"..."

Ganteng boleh tapi jangan budek lah ya.

Merasa dikacangin, Keysha pun akhirnya pergi. Namun cowok itu menarik tangannya, lalu melepaskan earphone yang menyangkut di telinganya.

My Absurd Boyfriend (SELESAI✔️) #Wattys2020Where stories live. Discover now