167 - Edmond Dantès.

616 113 5
                                    

"Kacamata! Haiyang! Apa kau punya mobil sekarang? Ikut aku ke bandara, sekarang, cepat!"

Lang Qiao bergegas memanggil Xiao Haiyang. Tidak mudah menemukan siswa yang sudah lulus lebih dari satu dekade yang lalu. Direktur tua itu, mengenakan kacamata baca, telah menghabiskan waktu berabad-abad untuk memeriksa daftar siswa. Ia menghubungi para guru yang pernah mengajar siswa ini, baik yang telah pensiun maupun pindah; ia menghabiskan satu jam penuh menelepon ke mana-mana untuk bertanya. Saat ia akhirnya bisa menghubungi mantan siswa seni itu sendiri, waktu sudah hampir tengah malam.

Siswa seni itu berada di bandara, bersiap untuk bepergian bersama keluarganya; tampaknya itu adalah penerbangan semalam suntuk.

Lang Qiao dan Xiao Haiyang melaju kencang, menyerbu masuk ke dalam McDonald's, tempat mereka janjian untuk bertemu.

Lewat tengah malam, restoran cepat saji itu penuh dengan pelancong yang kelelahan. Tempat itu sangat tenang. Beberapa orang sedang mengistirahatkan mata mereka, menggunakan tas sebagai bantalnya. Mereka yang masih terjaga tidak berkomunikasi satu sama lain; mereka semua telah menyiapkan ponsel dan komputer masing-masing. Sepintas, ini tampak seperti ruangan yang sunyi dan kosong. Xiao Haiyang telah diseret sepanjang jalan oleh Lang Qiao dan terengah-engah seperti anjing yang sakit. Setiap langkahnya menyeruduk lantai, mengganggu beberapa backpacker yang sedang tidur. Diiringi oleh tatapan marah sepanjang jalan, mereka akhirnya menemukan murid Yu Bin di sebuah sudut.

Siswa sekolah menengah atas dari satu dekade yang lalu itu sekarang telah dewasa, lebih dari tiga puluh tahun. Ada janggut kecil di sekitar bibirnya. Mengingat harga pakaiannya, kau bisa tahu bahwa situasi ekonominya cukup baik.

"Bisakah aku melihat kredensialmu?" Sikap pria itu lembut dan sopan tetapi sangat berhati-hati. Pertama, ia meminta kredensial Lang Qiao dan Xiao Haiyang; ia dengan hati-hati memeriksa tanda bukti pemalsuan di bawah cahaya lampu, lalu dengan sedikit meminta maaf mengembalikan dua ID kerja mereka. "Maaf."

"Tidak apa-apa, itu hak warga negara." Lang Qiao mengeluarkan sertifikat lukisan dan secarik kertas yang diambilnya dari sekolah dari dalam tasnya. "Apa kedua barang ini milikmu?"

"Lukisan yang menang itu aku yang melukisnya." Pria itu menunduk memandangnya dengan sedikit kerinduan, memeriksa gambar tiruan lukisan pada sertifikat itu sejenak. Sambil tersenyum masam, ia berkata, "Ini adalah karya yang belum matang dari masa sekolahku, tapi ini benar-benar penuh inspirasi ... Binhai adalah tempat yang sangat istimewa. Lautnya sangat luas, tapi entah kenapa itu membuatmu merasa liar dan hampa, terutama saat angin bertiup menjelang senja. Saat angin itu mengalir melalui celah-celah di batu karang, itu terdengar seperti seseorang menangis. Terkesan suram dan kesepian."

Xiao Haiyang dan Lang Qiao yang materialistis itu sudah mengetahui semua detail tentang Binhai. Setelah mendengar deskripsi yang sangat artistik ini, mereka bergidik secara bersamaan.

"Saat itu aku hampir masuk kelas 3 SMA. Logikanya, aku seharusnya fokus sepenuhnya pada kelas khusus untuk mempersiapkan ujian masuk universitas. Saat aku pergi ke Binhai, itu sebenarnya untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman sekolahku dan mencoret-coret sesuatu untuk latihan. Aku tidak berniat untuk mengikuti kontes apa pun. Tapi saat lukisan itu selesai, hasilnya ternyata bagus. Guru Yu menyukainya dan sangat menyarankan agar aku mendaftarkannya ke dalam kontes. Aku bahkan tidak berpikir untuk membubuhkan namaku. Aku tidak menyangka itu akan menang .... Aku meletakkan kertas itu di sana saat aku mengirim sertifikat itu ke sekolah." Pada titik ini, pria itu terdiam beberapa saat, menggelengkan kepala dengan agak muram. "Sebenarnya, selama ini aku terkadang berpikir, bisakah Binhai ... menjadi tempat yang jahat, seperti dalam cerita rakyat? Aku tidak percaya takhayul, tapi terkadang saat aku melihat lukisan itu, aku merasa ada aura yang tidak menguntungkan di dalamnya."

[end] Silent ReadingWhere stories live. Discover now