135 - Edmond Dantès.

781 116 24
                                    

Mata Yin Ping merah, tetapi wajahnya putih. Bibirnya yang kering bergetar tanpa henti, dan pipinya berkedut tidak wajar.

Tao Ran tiba-tiba menyela percekcokan Yin Ping dengan polisi sipil. Matanya menyapu tangan Yin Ping yang bersarung tangan, ia bertanya, "Kenapa kau memakai sarung tangan di rumah?"

Yin Ping tampak dalam kondisi stres psikologis. Mendengar ini, ia segera memandang dengan waspada ke arah Tao Ran, dan dengan cepat berkata dengan suara pelan, "Aku tidak senjaga membuat tanganku melepuh saat merawat ketel."

Setelah mengatakannya, seolah-olah takut Tao Ran tidak akan mempercayainya, ia dengan hati-hati melepas sarung tangannya sedikit, memperlihatkan bekas luka bakar yang buruk di telapak tangannya di depan polisi. Kemudian ia dengan cepat menarik tangannya dan menundukkan kepala, tampak merasa rendah diri tentang tangannya yang mengerikan. Ia berkata dengan terbata-bata, "Lagi pula ... dia tidak ada baik-baiknya. Aku tidak merasa bersalah."

Tao Ran mengerutkan kening sedikit. Kemudian tatapannya dengan tenang menyapu apartemen kontrakan yang lusuh—keluarganya miskin, tetapi rumah itu tidak kekurangan energi kehidupan. Ada satu set peralatan masak lengkap, dan taplak meja rajutan membentang di atas meja dan TV tua, berwarna cerah dan sangat bersih. Jelas bahwa nyonya rumah telah menghabiskan semua kemampuannya untuk membuat rumah itu tampak sedikit lebih hidup untuk keluarganya.

Beberapa foto tua menggantung di dinding ruang tamu tepat di seberang pintu depan. Ada foto berisi satu orang, dan ada juga potret keluarga. Semuanya berdempetan di sekitar sertifikat jadul. Di sertifikat itu tertulis: 'Siswa Yin Xiaolong terpilih sebagai siswa A++ di semester pertama kelas enam'. Di salah satu sudut ada sebuah foto seorang anak kecil berusia sekitar tujuh atau delapan tahun, memegang sebuah senapan mesin mainan, tersenyum lebar ke arah kamera. Itu pasti Yin Xiaolong.

"Apa itu anak mu?" tanya Tao Ran, menunjuk ke sertifikat dan foto di dinding.

Yin Ping tidak menyangka ia menanyakan ini. Ia membelalak, lalu mengangguk dengan datar. "Ya."

Tao Ran mendekat dan melihat-lihat sertifikat sekolah dasar. Dilihat dari tanggalnya, saat menerima sertifikat itu, Yin Xiaolong berada di kelas enam, jadi sekarang bocah laki-laki itu pasti berusia sekitar tiga puluh tahun.

"Dia mendapat sertifikat. Nilainya pasti sangat bagus?"

"Tidak, nilainya tidak selalu bagus, itu satu-satunya sertifikat yang pernah dia terima. Kami tidak tega membuangnya saat kami pindah." Istri Yin Ping, yang tampaknya berpakaian dengan asal, berbicara. Melihat tatapan semua orang tertuju padanya, ia dengan sangat tidak nyaman menundukkan kepala, menggosok chilblain di jari-jarinya.

*chilblain —> gatal-gatal pada kaki atau tangan karena kedinginan.

"Dia bernama Yin Xiaolong? Apa dia sudah menikah?" Tao Ran bertanya dengan santai. "Apa pekerjaannya sekarang?"

"Oh, dia belum punya pasangan. Catatan pendidikannya minim, kami tidak memiliki sumber daya apa pun, dan dia kikuk dan buruk dalam berbicara. Gadis-gadis tidak menyukainya," kata wanita itu dengan pelan. "Dia bekerja di toko 4S, melakukan pekerjaan manual—"

"Dia hanya bersopan-santun," sela Yin Ping dengan kasar. "Kenapa kau bicara banyak sekali?"

Wanita itu gemetar dan gugup, tidak berani berbicara lagi.

Tao Ran tersenyum padanya. Saat ia tersenyum, itu seperti embusan angin musim semi, membawa persediaan pendekatan yang tak ada habisnya. "Dan apa pekerjaan kalian?"

"Kami bekerja untuk majikan yang sama." Memang, wanita itu sedikit santai di depannya, berkata dengan pelan, "Dia merawat ketel, dan aku bagian membersihkan ruang makan."

[end] Silent ReadingWhere stories live. Discover now