"Maafin Alisha,"

Pertahanan Alisha runtuh, air mata mengalir deras dipipi nya, ia tak menyangka kesalahan nya selama dua tahun ini dimaafkan oleh sang ayah.

"Ayah selalu memaafkan kamu nak."

"Maafin Alisha udah jahat sama Ayah, maafin Alisha udah durhaka sama Ayah, maafin Alisha udah fitnah Ayah, pokok nya maafin Alisha yah." Alisha menangis dipelukan Ayah nya, sudah dua tahun ia tak perasakan pelukan hangat Ayah nya.

"Ayah sudah memaafkan mu jauh sebelum kamu meminta maaf sayang"

Alisha tersenyum, perkataan Alvin tadi benar bahwa seorang ayah akan selalu memaafkan anak nya sekalipun kesalahan itu besar.

"Makasih yah, makasih."

Alisha tersenyum, begitupun Andi mereka berpelukan layak nya seorang Ayah dan anak yg sedang mengobati rindu. Sedangkan Alvin tersenyum menyaksikan semuanya.

•••••

"Lo tega sama gue Raf!" Kata Alvaro ditelpon.

"Sori Al, gue gak bisa kasih tau lo tadi. Gue takut lo drop lagi." Rafly menghembuskan nafas lelah.

Keputusan nya untuk tidak memberitahukan soal Alisha ke Alvaro membuat Alvaro kalap.

Tiba-tiba Alvaro menelpon nya dan bertanya mengapa ia keluar dari ruangan nomor 726 dirumah sakit tempat nya dirawat, kebetulan Alvaro baru selesai keruangan dokter yg ada dilantai 7 ia diantar Reza saat itu. Tapi saat melewati kamar 726 Alvaro bingung melihat Rafly dan berniat menanyakan soal ini setelah ia sudah di kamar.

Dan naas tak seperti dugaan Alvaro, Rafly ternyata menjenguk Alisha yg baru saja kecelakaan sementara diri nya tak tau sama sekali perihal kejadian itu.

"Gue gak nyangka Raf" kata Alvaro lgi.

"Gue gak tau harus apa sumpah Al, gue mohon Al jangan kaya gini.. gue bener-bener bingung tadi. Dan yg lain juga gak tau Al."

"Gimana keadaan Alisha," tanya Alvaro setelah menghembuskan nafas kasar.

"Masih pingsan pas gue disana, tapi ga tau sekarang."

"Ada luka serius?" Tanya Alvaro.

"Enggak Al."

Alvaro diam.

"Sori Al."

Tut.. panggilan terputus secara sepihak.

Alvaro mengusap wajah nya kasar, ia benar-benar khawatir dengan keadaan Alisha.

"Kenapa Al?" Tanya Fahira saat melihat anak nya frustasi.

"Alisha kecelakaan mah,"

"Astagfirullah. Kok bisa?" Tanya Fahira kaget.

"Tabrak lari."

"Ya ampun, sekarang gimana keadaan nya? Dirawat dimana dia?" Tanya Fahira sekaligus.

"Gatau, Terakhir Rafly lihat masih pingsan. Disini dilantai 7 kamar 726," kata Alvaro menjawab semua pertanyaan yg diberikan Fahira.

AlishaWhere stories live. Discover now