Sweet Scandal✔

By oktyeffendy

143K 21.1K 879

Sweet Scandal *** Jovanka Alixie, seorang fashion designer sukses di Perancis harus kembali ke Indonesia kare... More

PROLOG
Meet Daxter Averill Nugraha
Meet Jovanka Xynerva Alixie
Sweet Scandal - Part 1
Sweet Scandal - Part 2
Sweet Scandal - Part 4
Sweet Scandal - Part 5
Sweet Scandal - Part 6
Sweet Scandal - Part 7
Sweet Scandal - Part 8
Sweet Scandal - Part 9
Sweet Scandal - Part 10
Sweet Scandal - Part 11
Sweet Scandal - Part 12
Sweet Scandal - Part 13
Sweet Scandal - Part 14
Sweet Scandal - Part 15
Sweet Scandal - Part 16
Sweet Scandal - Part 17
Sweet Scandal - Part 18
Sweet Scandal - Part 19
Sweet Scandal - Part 20
Sweet Scandal - Part 21
Sweet Scandal - Part 22
Sweet Scandal - Part 23
Sweet Scandal - Part 24
Sweet Scandal - Part 25
Sweet Scandal - Part 26
Sweet Scandal - Part 27
Sweet Scandal - Part 28
Sweet Scandal - Part 29
Sweet Scandal - Part 30
Sweet Scandal - Part 31
Sweet Scandal - Part 32
Sweet Scandal - Part 33
Sweet Scandal - Part 34
Sweet Scandal - Part 35
Sweet Scandal - Part 36
Sweet Scandal - Part 37
Sweet Scandal - Part 38
Sweet Scandal - Part 39
Sweet Scandal - Part 40
Sweet Scandal - Part 41
Sweet Scandal - Part 42
Sweet Scandal - Part 43
Author Note
Sweet Scandal - Part 44
Sweet Scandal - Part 45
Sweet Scandal - Part 46
Sweet Scandal - Part 47
Sweet Scandal - Part 48
Sweet Scandal - Part 49
Sweet Scandal - Part 50
Sweet Scandal - Part 51
Sweet Scandal - Part 52
Sweet Scandal - Part 53
Sweet Scandal - Part 54
Sweet Scandal - Part 55
Sweet Scandal - Part 56
Sweet Scandal - Part 57
Sweet Scandal - Part 58
Sweet Scandal - Part 59
Gorgeous Little Girl
Sweet Scandal - Part 60
Sweet Scandal - Part 61
Sweet Scandal - Part 62
Sweet Scandal - Part 63
Sweet Scandal - Part 64
Sweet Scandal - Part 65 - Ending
Sweet Scandal - Ekstra Part 1
Sweet Scandal - Ekstra Part 2
Sweet Scandal - Ekstra Part 3

Sweet Scandal - Part 3

2.4K 286 2
By oktyeffendy

Happy reading.

🧡🧡🧡

Jovanka Alixie sampai di perusahaan modeling sahabatnya semasa kuliah di Paris, Yasmine Logan. Wanita seusia dengannya itu kembali ke Indonesia karena menikah dengan kekasihnya, Gilang Keviano lima tahun silam dan kini sudah memiliki anak laki-laki yang lucu berusia tiga tahun.

Benar-benar wanita beruntung, tidak seperti dirinya yang masih dengan status jomblo sejak lahirnya. Namun begitu Jovanka tetap bahagia tanpa sosok laki-laki karena baginya laki-laki hanya akan mengganggu karirnya.

"Ada yang bisa saya bantu, Nona?" seorang resepsionis cantik menyambutnya dengan senyum manis di bibirnya yang dipoles lipstick merah darah. Suaranya bisa saja terdengar halus namun Jovanka sangat bisa membaca tatapannya yang menilai dirinya dari atas sampai bawah.

Kini Jovanka sedang memakai petit wool knit dress keluaran Gucci yang dipadukan dengan Xynerva leather jacket yang merupakan jaket kesayangannya karena dibuat oleh dirinya sendiri. Kakinya terbalut alma slingback pumps dari brand Yves Saint Laurent dan jangan lupakan tangannya yang menenteng drawstring bag dari Chanel. Wajahnya yang cantik hanya dipoles makeup natural dan rambutnya yang kecokelatan dibiarkannya tergerai begitu saja.

"Saya mencari Yasmine Logan" kata Jovanka dengan dagu yang terangkat menunjukkan keanggunannya.

Jika Jovanka sudah tidak menyukai seseorang sejak pertama kali mereka bertemu, maka selamanya Jovanka akan membencinya. Kenangan buruk akan selalu tertancap di memori Jovanka tanpa wanita itu sadari.

"Apakah Anda sudah membuat janji, Nona? Kebetulan Nona Yasmine Logan sangat sibuk karena beliau merupakan pemilik Logan Modeling" katanya masih dengan manis namun sangat memuakkan di mata Jovanka.

Dengan pelan Jovanka mencondongkan tubuhnya ke arah sang resepsionis, "Aku adalah Jovanka Alixie, pemilik brand Xynerva. Jika pernah dengar" bisik Jovanka dengan senyum mematikan sebelum menarik dirinya menjauh.

Sang resepsionis melotot mendengarnya karena Xynerva beberapa kali bekerja sama dengan Gucci dan Chanel untuk tas beberapa musim ini. Lalu ada Tiffany & Co dan Bvlgari untuk produk perhiasan.

Sekarang Xynerva sudah menjadi salah satu brand ternama di dunia yang berfokus kepada pakaian. Bahkan Xynerva selalu masuk ke dalam list Paris Fashion Week tiga tahun terakhir ini sejak berdiri lima tahun yang lalu.

Resepsionis menyebalkan itu akan kembali membuka suaranya, namun ponsel Jovanka sudah lebih dahulu berdering dan menampilkan nama Yasmine yang membuat Jovanka mendengus kesal.

"Hi, Yasmine Aurellia Logan" sapa Jovanka menyebut nama lengkap sahabatnya itu sambil menatap sang resepsionis tajam, "I've arrived for fifteen minutes ago, by the way" Jovanka menjawab Yasmine sambil memutar bola matanya malas karena Yasmine menuduhnya telat datang.

Jovanka kembali mencondongkan tubuhnya ke arah sang resepsionis secara perlahan yang membuatnya semakin terdiam karena ketakutan, "Aku akan segera menemuimu, Yasmine, shut up. Tapi aku punya satu permintaan..." bisik Jovanka dengan nada sinis yang sangat ketara.

"Pecat resepsionis bernama Kartika, dia membuat moodku hancur sekarang" kata Jovanka dengan kejamnya sebelum menutup teleponnya dan berlalu menuju lift tanpa kata-kata lagi.

Jovanka berjalan pelan seraya melepas jaketnya, rasanya gerah sekali setelah membuat resepsionis kurang ajar itu diam seribu bahasa. Jovanka bukanlah gadis sombong meskipun dia terlahir dari orang tua yang kaya raya, bahkan posisinya yang sekarang Jovanka dapatkan dengan kerja keras yang tidak sebentar.

Melihat resepsionis bernama Kartika itu menatapnya sambil menilai barang-barang bermerk yang melekat di tubuhnya membuat Jovanka marah bukan main. Tidak ada yang boleh menatap orang lain dengan pandangan merendahkan seperti itu, apalagi yang diperlakukan begitu adalah dirinya sendiri.

Barang-barang bermerk yang selalu melekat di tubuhnya bukanlah untuk ajang pamer untuk menunjukkan seberapa kaya dan suksesnya dirinya. Namun karena Jovanka sangat suka barang-barang dari brand tersebut karena nyaman dipakai dan tidak mudah rusak.

Terlepas dari harganya yang mahal, Jovanka selalu membelinya setelah dia melakukan sebuah kerja keras. Itu adalah kebiasaan Jovanka untuk selalu mengasihi dirinya sendiri dengan memberikan hadiah-hadiah kecil untuk dirinya sendiri.

"Jika bukan kamu sendiri yang mengasihi dirimu sendiri lalu siapa lagi?" itu adalah kalimat Vanessa yang selalu Jovanka terapkan di hidupnya.

Brakkk...

Jovanka mengumpat dalam hati saat sengatan panas terasa di dadanya. Memang bukan panas yang bisa membuat kulitnya melepuh, namun sengatan panas itu sangat mengejutkan dirinya.

"Duh sorry-sorry" laki-laki yang menabraknya dan parahnya lagi menumpahkan kopi sialan itu ke dressnya mencoba membersihkan pakaiannya dengan sapu tangan yang dimiliki olehnya.

"Tangan kurang ajar!" geram batin Jovanka saat tangan laki-laki itu menyentuh dadanya sedikit.

"Tangan kamu!" teriak Jovanka sambil menyingkirkan tangan laki-laki itu dari dadanya.

Demi Tuhan Yang Maha Kuasa! Selama tiga puluh tahun Jovanka hidup tidak ada laki-laki yang berani menyentuhnya seperti itu. Dan dengan kurang ajarnya laki-laki itu menyentuhnya tanpa rasa bersalah sama sekali.

Plakkk...

Tangan Jovanka melayang begitu saja tanpa dirinya sadari yang membuat wajah laki-laki itu cengo karena terkejut. "Kamu tahu apa yang kamu lakukan itu sama sekali nggak sopan?! Bisa-bisanya kamu menyentuh dada seorang wanita dengan seenaknya!" Jovanka melotot garang.

"Sorry gue nggak maksud. Gue cuma panik aja makannya langsung bersihin gitu tanpa lihat apa yang gue pegang" balasnya yang membuat Jovanka mencoba mengatur nafasnya.

Hari ini dia benar-benar badmood, ada saja hal yang membuat moodnya jatuh hingga ke dasar jurang. Jika begini, Jovanka tak yakin akan bisa berdiskusi dengan baik bersama dengan Yasmine.

"Lain kali hati-hati, anak muda. Jangan bermain handphone saat sedang berjalan" akhirnya Jovanka memutuskan untuk berlalu. Akan sia-sia saja jika dia menyemprot laki-laki itu, yang ada tenaganya akan habis sebelum bertemu Yasmine.

"Anak jaman sekarang, ada-ada aja kelakuannya" gerutu Jovanka sambil berjalan memasuki lift.

🧡🧡🧡

See you soon.

Much love💚
Jiwoo👰🏻‍♀️
10 Oktober 2021🌱

Continue Reading

You'll Also Like

1M 64K 27
"cuma kamu yang bisa bantu papa" "aku?" "menikah lah dengan nya" kembali ke negara asalnya setelah melewati berbagai kesulitan adalah hal terburuk...
1M 101K 46
"𝑩𝒂𝒈𝒂𝒊𝒎𝒂𝒏𝒂 𝒋𝒊𝒌𝒂 𝒌𝒊𝒕𝒂 𝒕𝒂𝒌 𝒃𝒊𝒔𝒂 𝒃𝒆𝒓𝒑𝒊𝒔𝒂𝒉?" Celaka dua belas karena Dikta dan Iren harus terjebak dalam pernikahan yang...
202K 10.8K 57
Raina Deandra. Seorang wanita yang memiliki banyak riwayat hidup yang menyedihkan. Perjodohan Raina dengan lelaki bernama Ardan Affran Buana semakin...
2.3M 297K 53
Hidup Sabella Hasyim yang bak Cinderella itu jungkir balik ketika bertemu dengan Arshaka Shabiru, pria yang ia temui di kedainya. Shaka menawari sebu...