'Menjauh'

11.9K 512 69
                                    


"Walaikumsalam .. ada catatannya?"

"Ada"

Nabilla mengirim catatannya tentang invers.

"Maaf .. Gue gak ada pelajaran itu. Langsung Limit"

"Yahhhh.. gimana dong?, besok ulangan mana ada Pr lagi, bisa-bisa begadang nih"

"Ya udah Gue usaha'in jawab Pr Loe, mana soalnya. Nabilla pun mengirim beberapa soal ke Dzaki lewat WA. Setelah ditunggu beberapa waktu, akhirnya ada balasan daru Dzaki. Dia memberikan jawaban atas tugas Nabilla lewat sebuah foto. Yang salah satunya,

"Makasih" balas Nabilla

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

"Makasih" balas Nabilla.

"Ya"

Nabilla membuyarkan lamunannya, dengan kata "Astaghfirullahhal adzim"

"Dia terlalu baik Nabilla" ucapnya pada dirinya sendiri.

Setelah itu Nabilla tak lagi menghubungi Dzaki ataupun cowok lainnya. Berniat menjauh dengan makhluk yang disebut cowok itu.

💦

Sakit membuatnya bangkit.
Sakit yang ia dapatkan karena Allah cemburu.
Nabilla terus mencari jalan keluar, yang ternyata jawabannya HIJRAH. Itulah jawaban yang dia cari selama ini, obat dari rasa sakit karena lebih mencintai makhluknya. Berawal dari kata HIJRAH, ditemukan kebahagiaan. Dekat dengan-Nya melakukan yang diperintahkan dan menjauhi larangan-Nya, sungguh menyenangkan. Walau kadang kala rasa down menggerogoti hati, tapi Nabilla mencoba Back to Istiqomah.

Suatu ketika, karena tak terima dengan sikap Nabilla yang cuek, seorang cowok terus-menerus menjailinya. Mulai dari mencolek-colek bahu Nabilla yang membuatnya jengkel. Lalu menarik ulur syal ke arah Nabilla, sampai memercikan air ke wajahnya yang hampir masuk ke mulut dan tertelan oleh Nabilla. Namun Nabilla tetap diam tak menghiraukan apa yang dilakukan cowok bernama Adi itu. Hingga Adi pun menyerah menggoda Nabilla.

💦

Di SMA WHITE SAND,

"Murid-murid, kita kedatangan murid baru. Silahkan perkenalkan diri kamu" ucap Bu Ida selaku wali kelas di depan kelas XI IPA 1.

Setelah memperkenalkan dirinya, siswa itu pun disuruh duduk. Kursi yang kosong hanya disebelah Dzaki. Dan akhirnya murid baru itu pun duduk di sebelah Dzaki dan saling membalas senyum.

Sementara itu di kelas XI IPA 2,

"Wassalammualaikum wr.wb."

"Walaikumsalam. Silahkan duduk", pinta Pak Ami.

Seseorang lalu memilih tempat duduk, tepat disamping cewek dengan hijab panjang dengan kacamata di bertengger di hidungnya.

Cinta di Sepertiga Malam (Revisi)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang