#29 Dari Fares : Lies

1K 149 49
                                    

"Hoi, anak band!"

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Hoi, anak band!"

Fares menyengir saat disapa oleh Caraka, teman sebangkunya semasa duduk di kelas 12 dulu. Ia melambaikan tangannya lalu berjalan menghampiri meja yang sedang diduduki oleh teman-temannya semasa SMA.

"Apa kabar lo?!" itu suara Caraka, yang barusan menyapanya dan sekarang memeluk Fares. Fares sendiri seperti biasa, selalu memasang cengirannya.

"Gila, makin sukses aja nih anak band?" itu suara Bagas.

"Tumben banget nih seorang Fares mau ikut ngumpul bareng," Yogi pun ikut menimpali.

Sebenarnya, Fares memang jarang sekali bisa diajak ngumpul. Bukannya Fares tidak bisa, tapi dia lebih menghindari seputar pertanyaan hubungannya dengan Calista. Apalagi kalau yang cewek-cewek ikut ngumpul, pasti Fares dan Calista akan jadi topik utama pembicaraan mereka.

Tapi syukurlah, hari ini cewek-cewek yang hobi bergosip itu tidak ada. Atau malah, belum datang.

"Yang cewek-cewek enggak pada ikutan kan?" tanya Fares akhirnya ketika ia duduk di kursi.

"Kenapa emangnya?" tanya Caraka dengan penuh kecurigaan.

"Ye, nanya doang."

Yogi terkekeh, "Paling cuma Nisa sama Ori deh ntar. Tapi enggak tahu juga deh. Kali aja ada Rindu."

Mendengar nama Rindu disebut, Fares langsung menoleh kepada Yogi, "Emang Rindu sering ikutan ngumpul?"

"Enggak sering amat sih, Res. Tapi lebih sering dari lo deh pokoknya." sahut Bagas.

"Kemarin lo ketemu Rindu ya?" tanya Caraka lagi.

"Kok lo tahu, Ka?" jawab Fares.

"Rindu cerita," balas Caraka lagi. "Rindu tuh mau tunangan lho, Res."

Lagi-lagi, ucapan Caraka membuat Fares langsung menolehkan kepalanya. Seperti yang Caraka duga, Cuma Fares yang sama sekali tidak tahu soal info ini.

"Sama...?" gumam Fares pelan.

"Cie... kenapa nih, nanya-nanya? Udah putus lo sama Calista?" ledek Yogi yang sedari tadi hanya mengamati. "Cinta pertama tuh emang sulit dilupain ya, Res?"

Fares tidak mengindahkan perkataan Yogi namun bukan berarti dia juga menepis perkataan Yogi. Hanya sedikit yang tahu, bahkan Calista sekalipun tidak tahu, kalau dulu sekali seorang Rhaka Al Fares sangat menyukai seorang Rindu Mentari Pagi. Sejak kelas 10 hingga kelas 12 sebelum akhirnya Fares bertemu dengan Calista.

Kata orang, cinta pertama itu akan sulit dilupakan. Fares tidak begitu setuju akan hal itu, karena setelah yakin ingin melupakan Rindu, Fares dipertemukan dengan Calista. Alasan Fares tidak ingin bertemu teman-temannya adalah, karena mereka kerap membicarakan Rindu dan Calista di saat yang bersamaan dan Fares benci itu.

From Us To UsWhere stories live. Discover now