23. Menjauh

1.8K 39 1
                                    


  

Semua pernah berbohong, entah hal kecil ataupun besar pasti ada alasannya. Berbohong dengan hal yang kuat mungkin masih bisa di terima oleh orang, tetapi jika berbohong supaya orang yang mendengar merasa iba itu sangat salah! 

-Riana Realdi-


Hari ini Riana pagi - pagi sudah berangkat ke sekolah karena dia sedang berusaha menghindar dari Nando. Saat ini Riana dan sahabat - sahabatnya terkecuali Keyla sedang duduk - duduk di depan kelas. Sedang asik - asiknya Riana dan sahabat - sahabatnya bercanda tiba - tiba datanglah Nando dan Aldy kami pun hanya diam saja. Setelah Nando menaruh tas - nya diatas meja dihampirilah Riana.

"Kok tumben pagi gini udah ada disekolah? Aku cari ke rumah gada." Kata Nando dan ada Aldy yang sedang ribut dengan Angel.

"Mulai sekarang gausah jemput - jemput Gue lagi!" Jawab Riana.

"Kenapa? Kamu marah sama aku karena aku telfon kamu tadi malam?" Tanyanya lagi.

"Bukan, ada orang lain yang udah nungguin Lo saat ini." Jawab Riana sambil menahan air matanya supaya tidak tumpah.

"Siapa? Trus kamu malah berhenti gitu aja?"

"Cukup Nan, Gue disuruh berhenti sama dia, untuk saat ini Gue gak di ijinin buat deket sama Lo, Gue disuruh Move On Nan." Tangis Riana pun pecah.

"Siapa? Bilang sama Aku atas hak apa dia ngelarang kamu buat deket sama aku?"

"Keyla, hikss.. iya Dia suka sama Lo, hikss.. hikss... Puas kan lo denger nama dia?" Kata Riana terisak dan di pegang oleh Cindy dan Joy dari samping. Aldy dan Angel pun hanya diam saja.

"Ck, bohong tuh, dia udah pacaran sama Bintang, buat apa dia suka sama aku Riri?" Kata Nando mulai kesal.

"Semuanya itu settingan Nan!" Angel pun akhirnya buka suara, dia sudah tidak tahan lagi melihat Riana yang mulai larut dalam kesedihannya.

"Maksud Lo?" Tanya Nando bingung.

"Dia itu bohong sama kita semua, apa yang pernah dia bilang ke kita itu hanya bohongan gada yang benar!" Jawab Cindy mulai kesal.

"Lo tau cerita Dia yang pernah jalan sama Bima Sebelum ada Bintang disini?" Tanya Joy.

"Iya Gue denger waktu kalian ngomongin itu."

"Semuanya bohong, Dia gak pernah jalan sama Bima, Biar Lo tau lagi satu Bintang mau dijadiin settingan karena dia suka sama Keyla makanya dia mau dijadikan mainan padahal apa Bintang selalu ditolak tiap kali Dia nembak Keyla. Terserah Lo mau percaya atau gak sama kita Gue gak peduli!" Kata Angel.

"Dan nanti Gue bakal di panggil sama Miss. Ayu buat ngejelasin ada apa sebenarnya di antara Kita sama Dia." Kata Joy.

"Mulai sekarang Lo deketin dia jauhin Gue!" Ucap Riana sambil menaikan nada bicaranya.

"Aku gamau, aku bakal nyarik dia karena dia udah ngelarang kamu buat deket sama aku!" Jawab Nando kekeh.

"Kalo Lo emang mau Gue biasa aja sama Lo dan Lo mau nyelametin Gue, Lo gausah nyarik dia cukup Gue sama sahabat Gue yang ngurus masalah ini!" Terang Riana yang mulai stabil.

"Oke Aku pegang ucapanmu." Jawab Nando.

"Kalo kalian diapa - apain sama orang, cerita sama Gue atau Nando Gue bakal nyarik orang itu!" Kata Aldy.

Still On Your Side (Completed)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang