YAMD #36

50.6K 4.2K 329
                                    

"I, Kevin Christian Sandres , take you, Cassandra Maurer, to be my wife. I promise to be true to you in good times and in bad, in sickness and in health. I will love you and honor you all the days of my life."

"I, Cassandra Maurer , take you, Kevin Christian Sandres, to be my husband. I promise to be true to you in good times and in bad, in sickness and in health. I will love you and honor you all the days of my life."

Dengan lancar Kevin dan Sandra mengikrarkan janji suci mereka di atas altar, semua orang yang hadir begitu tersentuh mendengarnya. Terutama Megan, segurat senyum bahagianya terlihat jelas di wajahnya yang cantik dengan polesan make up yang tidak terlalu tebal.

Perlu waktu empat bulan untuk mereka mempersiapkan pernikahan, sejak diputuskannya Baron sebagai tersangka dan resmi masuk penjara.

Setelah itu, kehadiran Milla diantara mereka tidak disambut bahagia oleh Maulina, hati Maulina terlanjur sakit saat mengetahui bagaimana sikap Milla pada Megan.

Namun hati Maulina sudah diluluhkan oleh Megan, dengan begitu Maulina bisa menerima Milla sebagai anak tiri walaupun belum sepenuhnya.

Begitu juga dengan Michael, perusahaannya saat ini sudah kembali normal. Piter mencabut blokirannya dan kembali menjalin kerja sama. Hubungan mereka yang membaik berdampak kepada anak mereka pula, Aiden sudah tidak membenci Dex seperti sebelumnya.

Buktinya, Dex dan Aiden menjadi groomsmen di acara nikahan Kevin. Dengan gagah mereka duduk bersanding dengan bridesmaid mereka, yaitu Megan dan Elina.

Megan bersama dengan Aiden dan Elina bersama Dex.

Awalnya pasangan Megan bukanlah Aiden, melainkan Dex, dan itu adalah keinginan Megan yang mau mendekatkan Elina dengan Aiden. Namun sayang, Aiden tidak menginginkannya.

"Kak pokoknya aku sama Megan, kalau Kakak gak bolehin, aku obrak-obrik nikahan Kakak!" Ancam Aiden di tengah obrolan keluarga Sandres yang terdapat Aiden ditengah-tengah mereka.

"Ihh Aiden, kamu kok maksa? Kamu sama Elina aja, kalian pasti cocok." Ujar Megan mencoba rayu Aiden.

"Enggak!"

"Kok maksa?"

"Biarin. Elina biar sama Dex aja."

Kevin hanya menggeleng melihat Aiden seperti itu, Aiden tidak akan membiarkan Megan menjadi couple dengan siapapun, kecuali denganya. Aiden terus mendesak Kevin, sampai akhirnya Kevin menuruti keinganannya.

"Oke, Megan sama Aiden dan Elina sama Dex." Keputusan Kevin membuat Aiden girang.

Aiden dan Dex bersama empat orang lelaki yang merupakan kerabat Kevin, menggunakan suit abu-abu tua, dengan dasi berwarna biru dongker dan untuk mengesankan manis, di kerah kiri suitnya terdapat bunga palsu bewarna biru muda, lalu di tambah sebuah sapu tangan yang dibentuk seperti kelopak bunga matahari untuk dimasukan ke saku luar suitnya.

Sedangkan sang bridesmaids. Enam orang dan sisanya teman Sandra, mereka menggunakan dress biru dongker yang bagian bahunya terbuka lebar hanya meninggalkan tali tipis dan memiliki motif bunga yang warna nyaru dengan dress di bagian dada.

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
You Are My Decision [Selesai]Where stories live. Discover now