1. Awalan

36.6K 1K 31
                                    

Pagi yang sangat cerah untuk memulai sebuah aktivitas, aktivitas rutin ku adalah pergi ke sekolah hari ini adalah hari senin dan aktivitas wajib pada hari senin ialah melaksanakan upacara bendera.
Karna hari ini akan di laksanakan upacara aku tidak mau datang terlambat jadi aku putuskan untuk mengendarai si mico motor matic kesayangan ku. Ohyah aku hampir lupa untuk memperkenalkan diri nama ku Nagia Artya Salsabila Putri terlalu panjang memang namun ini adalah do'a dan harapan kedua orang tua ku, teman - teman ku sering memanggilku Gia simple bukan?? Heh

Sekarang aku duduk di bangku sekolah Madrasah Aliyah Negri 4 Bandung aku sekarang duduk di kelas 1 Man.
Alhamdulillah aku merupakan salah satu anggota Rohis, Rohis merupakan salah satu organisasi berbasis pengajaran islam yang ada di sekolah ku dan merupakan kategori Ekstrakulikuler di sini. Rohis juga sering di sebut dengan sebutan anak - anak masjid.

Tak terasa si mico telah mengantarkanku ke depan pintu gerbang sekolah, sekolah terlihat masih sepi terbukti bahwa pintu gerbang masih belum di buka.
Ku putuskan untuk menunggu pak udin satpam sekolah ku membukakan pintu gerbang.
Duh kok kayak aku aja yang penjaga sekolahnya.

Terdengar suara langkah kaki yang semakin lama semakin mendekat dan ternyata ia ikhwan ku.

"Assalamualaikum ukh" ucap ikhwan itu.

"Waalaikumsalam akh" jawabku.

"Sudah lama di sini?" Ucapnya dengan nada datar.

"Hmm lumayan sih" ucapku yang di balas dengan ber-oh-ria kemudian beberapa menit kami hening dan...

"Yaudah duluan yah ada urusan dulu, Assalamualaikum" katanya santai kemudian berlalu di hadapanku.

"Waalaikumsalam" balasku.
Aku pun langsung tertunduk lesu melihat sikap dingin seseorang itu, mau sampai kapan kamu bersikap seperti itu pada ku? Jadi status kita itu apa? Hanya kedinginan mu itu yang selalu aku dapatkan di setiap harinya. Kamu itu ada iya ada tapi seakan tak terlihat.

Dia yang ku magsud adalah Muhammad Azam Nur Fauzi ice man ku frozen prince ku dia iya dia, ikhwan yang selama ini aku kagumi ikhwan yang mampu mendobrak benteng hati ini ikhwan yang sangat cuek, dingin, acuh tak acuh, nyebelin tapi ada tapinya tetep aja aku sayang, ya allah aku cinta dia!
Tapi aku masih bingung dengan kejelasan hubungan ku dengannya sebenarnya aku ini siapanya sih? Memang dari kami tidak ada yang mau memperjelasnya tapi aku cukup tau bahwa dia sayang aku dan aku pun sama. Harap di maklum yah jelas lah dia kan ketua rohis jadi apa jadinya organisasi rohis jika ketuanya saja pacaran, apa kata dunia coba? Tapi apa itu salah? Cinta kan datang tiba - tiba dan kita tidak akan mampu memprediksi akan menjatuhkan cinta kita kepada siapa. Jadi apa aku salah jika mencintai ketua rohis ku sendiri, hey aku normal yah jadi anak rohis juga manusia punya rasa punya hati.

Setelah beberapa menit aku menunggu akhirnya pintu gerbag pun di buka sudah terlihat jelas lalu lalang siswa dan siswi yang bersekolah di sini mereka menampak kan batang hidungnya satu persatu sehingga sekarang sekolah sudah di penuhi oleh mereka dan beberapa saat lagi upacara akan segera di mulai, aku lajukan kembali si mico kesayangan ku menuju parkiran sekolah.

***

Di Kelas

Sekarang aku sudah berada di depan kelas tercinta X IPA 3 yah itu adalah kelas ku.

"Assalamualaikum" ucapku kepada semua penghuni kelas.

"Waalaikumsalam" jawabnya kompak.

Anak Rohis Kok Pacaran??Where stories live. Discover now