Chapter 117: Misi Konsep(2)

2.9K 557 48
                                    

(Like dulu sebelum membaca(⁠。⁠•̀⁠ᴗ⁠-⁠)⁠✧

Para trainee merasa bersemangat saat lagu berikutnya diputar. Empat lagu pertama sudah melebihi ekspektasi mereka, dan mereka kesulitan memilih pilihan lagu.

Namun, ketika produser berikutnya muncul di layar, sepertinya ada kesepakatan bersama dari seluruh trainee.

Layar menampilkan nama "PCatt," yang menyebabkan hembusan antisipasi dan kegembiraan memenuhi udara.

Bahkan June tahu siapa dia.

Lagu-lagu hits dari idol K-pop ternama sebagian besar diproduksi oleh PCatt. "RNA by BTC, Flinch Mode by NCITI NIGHTMARE, Masochist by RED POLYESTER, dan Super Confident by OLDSWEATS" hanyalah beberapa lagu dari diskografinya.

Minho dan Hyerin menyeringai saat mereka berdua melihat ekspresi kaget para trainee, sepenuhnya menyadari reaksi yang didapat dari nama tersebut. Bahkan idol seperti Hyerin bercita-cita membawakan lagu PCatt.

"Halo, aku PCatt, dan aku di sini untuk memperkenalkan lagu ku, 'Skateboard Ride.'"

Asisten PCatt memanfaatkan kesempatan itu untuk menjelaskan lagu tersebut melalui layar. "Gaya khas PCatt terpancar di 'Skateboard Ride.' Ini adalah suara pop sejati yang terasa nostalgia dan sangat modern. Lagu ini menangkap esensi dari hits K-pop masa kini, memadukan melodi yang menarik dengan sentuhan keakraban yang pasti akan beresonansi dengan pendengar."

Layar menampilkan judul lagunya, dan ruangan dipenuhi dengan kegembiraan, Bahkan permulaan koreografinya sudah tampak seperti langkah yang spektakuler!

Sang asisten melanjutkan, "Koreografi dari 'Skateboard Ride' benar-benar membuat ketagihan. Ini merupakan kombinasi dari gerakan halus dan gestur kuat yang secara sempurna melengkapi tempo lagu yang upbeat. Terlebih lagi, koreografi ini menggambarkan gaya hidup keren dari seorang skater."

PCatt menambahkan, "Koreografinya dimainkan dengan konsep naik skateboard, menggabungkan gerakan meluncur yang lancar dan gerak kaki yang menyenangkan. Kalian juga akan menemukan momen gerakan tersinkronisasi yang menonjolkan kesatuan tim kalian."

Layar memainkan koreografi dari bagian refrain, dan ruangan langsung dipenuhi dengan semangat juang yang sulit untuk ditahan. Para trainee menyaksikan dengan kagum saat para penari di layar melakukan langkah-langkah rumit dengan presisi yang menakjubkan. Koreografinya terasa seperti sebuah perjalanan, dengan transisi mulus antara formasi grup dinamis dan momen solo yang membuat setiap anggota nya bisa bersinar.

"Ini dia," seru Zeth, sangat terpikat oleh lagu pop itu. "Aku ingin membawakan yang ini."

"Sial," kata C-Jay. "Aku juga ingin menampilkan yang ini."

"Aku sangat menyukai lagu ini," kata Akira dengan gemas. "Lagu dan bagian rapnya sangat bagus. Aku sudah bisa membayangkan diri ku membawakannya."

Jisung mengangguk saat lagunya selesai. Dia juga bertekad untuk membawakan yang satu ini.

Jangmoon berteriak keras. "Ini adalah milikku!"

Sikap June tetap tenang, tapi ada percikan yang muncul dalam dirinya saat ia memikirkan kesempatan untuk membawakan lagu ini di panggung yang menggambarkan perjalanan seorang skater skateboard menuju kesuksesan. Dari semua lagu, June paling menyukai lagu ini. Namun, sepertinya banyak trainee juga mengantisipasi lagu ini.

Bahkan setelah teasernya diperlihatkan, para trainee tak henti-hentinya membicarakannya.

'Skateboard Ride' meninggalkan kesan yang sangat besar pada para trainee hingga lagu keenam benar-benar dibayangi.

Namun, perhatian mereka kembali teralihkan saat lagu terakhir dibawakan. Judulnya: 'Tie Me Up' by GROOVYTUNES ditampilkan di layar.

Produser terakhir adalah GROOVYTUNES, duo produser rap terkenal. Sebagai juri di acara rap "Show Me The Penny", keduanya telah menarik perhatian para penggemar rap dan publik.

Sekarang, lagu apa pun yang mereka keluarkan, dijamin menjadi hit di dunia K-hip-hop. "Hokey Pokey by SICKO, Instapic by BEAN, GottaSundae by BEHOW, dan Peter Dominic by PETER DOMINIC," semuanya diproduksi oleh mereka.

"Wah, apa-apaan ini?" Jaeyong berseru melalui sikapnya yang tenang. "Berapa anggaran yang dimiliki Azure pada season kali ini? Mereka telah mengeluarkan produser terbaik untuk lagu-lagu ini."

"Ini pasti bagus," kata Akira. "Tapi aku tidak bisa nge-rap."

"Pikiranku selalu tertuju pada Skateboard Ride," kata Zeth. "Aku tidak dapat memilih lagu lain lagi."

Dengan kemeriahan yang masih terasa, lagu diputar melalui speaker berkualitas tinggi.

June kaget saat mendengar intro lagu seksi ini. Lambat, sensual, dan terasa agak berbahaya. Lagu ini memiliki getaran yang sangat berbeda dibandingkan dengan lagu-lagu lainnya, jelas ini adalah lagu yang sulit untuk dibawakan.

Suara GROOVYTUNES bergema di seluruh ruangan. "Lagu ini mengambil pendekatan yang unik. Lagu ini sangat terfokus pada ritme rap, dengan bagian chorus menjadi bagian vokal utama. Intro yang membuat ketagihan dan seksi adalah nada utamanya, seolah menarikmu ke dalam rap kuat yang menuntut perhatian."

Lagu itu sangat rap-heavy.

Hampir semua bait, dan bahkan bridge, berpusat pada rap. Bagian refrainnya juga, meski memiliki nada "vokal", tapi itu lebih terasa seperti "bernyanyi sambil rap".

Namun koreografinya adalah cerita lain. Itu pasti di sisi yang lebih seksi...dengan para penari yang mewujudkan judul, 'Tie Me Up.' Dengan lampu merah dan pakaian terbuka, mereka serasa berada di klub BDSM.

Seiring berlanjutnya lagu, June mengerutkan keningnya ketika beberapa bagian tidak diisi lirik.

GROOVYTUNES dengan cepat menjelaskan situasinya.

"Tetapi inilah masalahnya, beberapa bagian dari lagu tersebut sengaja dihilangkan. Inti dari seorang rapper terletak pada kemampuan mereka untuk mengisi kekosongan dengan gaya dan aliran mereka sendiri. Jadi, kami memberikan kesempatan ini untuk mengajak para trainee yang tampil untuk menggabungkan lirik rap mereka sendiri ke dalam lagu ini."

Gumaman keterkejutan dan kegembiraan menyapu seluruh ruangan. Orang-orang yang awalnya ingin membawakan lagu tersebut kini menjadi skeptis. Mereka harus mempelajari koreografi baru, mewujudkan lagunya, dan menulis bait rap pada saat yang bersamaan?

Tidak, terima kasih.

June juga ingin menghindari lagu ini bagaimanapun caranya.

Itu karena lagu ini memiliki semua hal yang June tidak kuasai:

1. Rap

2. Menulis sebuah bait rap

3. Tampil dengan menggairahkan

Jadi, secara keseluruhan, 'ini jelas adalah lagu yang pastinya tidak mungkin akan aku bawakan.'

T/N: Silahkan tinggalkan jejak 'Like' nya disiniii yaa Starlights(⁠。⁠•̀⁠ᴗ⁠-⁠)⁠✧
Dan jangan lupa selalu baca "From Thug To Idol" di platform resmi hanya di WEBNOVEL.
Jangan baca di platform ilegal ya semuanyaa(⁠。⁠•̀⁠ᴗ⁠-⁠)⁠✧

Dan jangan lupa juga "Like" chapterr sebelumnya yaa

FROM THUG TO IDOL: TRANSMIGRATING TO A SURVIVAL SHOWWhere stories live. Discover now