Beraneka ragam

105 13 7
                                    

ErEm16

---

Dikelas kami terdapat kelompok yang memiliki kepribadian yang berbeda beda.

Pertama, yang sering kali membuat kelas menjadi ribut.

Ada 6 orang. Katanya sih kalo gaada mereka, kelas gak akan seru.

Karena kebisingan yang mereka buat, banyak yang tidak menyukai mereka dikelas ini. Sampai ada yang bilang

'Kenapa sih harus sekelas sama mereka?'

Jujur, saya setuju.

Mereka ini juga tik tokers. Tau kan ya. Suka bikin tik tok dikelas.

Kalo gaada guru, mereka bakalan ngeluarin hp, terus buka aplikasi tik tok lalu membuat video tik tok.

Kan lagunya kedengeran satu kelas, jadinya diliatin sama cowo cowo maupun cewenya yang ada dikelas. Terus kata mereka

'Jangan diliatin'

Kalo gak mau diliatin ya cari tempat lain bu. Aduh...

Kadang mereka bikin bahan becandaan orang-orang yang ada dikelas. Yang diem gak ngomong apa-apa dijadiin bahan lawakan. 

Tapi dibalik semua itu, mereka itu pintar. Bisa diandalkan. Baik juga. Kalo tugas atau pr gitu, bisa aja tanya mereka. Asal sabar.

Beralih dari kelompok pembuat bising, kami mempunyai kelompok kedua, yaitu orang-orangnya yang kalem. Asek.

Kelompok kalem ini kalo lagi ngelakuin sesuatu selalu kalem, cool gitu.

Gak suka keributan. Kalo ribut, muka mereka yang tadinya cool langsung hot. Marah, soalnya gak suka.

Kadang yang biasanya termasuk golongan kalem, dianggap pintar dan rajin. Jadinya, yang kurang paham sama sesuatu atau belum ngerjain sesuatu bakalan minta bantuan sama orang-orang ini.

Orang-orang kalem ini bisa ngelawak juga loh kadang. Tapi receh. Bukannya bikin ketawa, tapi bikin kesel. Kenapa? Contoh:

"Kamu tau gak persamaan monyet sama kamu?"

"Sama sama makhluk hidup?"

"Salah, tapi sama sama jelek."

Nah, itu kan bikin orang kesel. Bukannya lucu. Kalo buat orang yang ditanya ya pasti kesel. Kalo yang denger mah ketawa.

Bisa kita simpulan bahwa perbedaan kepribadian dapat menyatukan kita dan dapat saling melengkapi satu sama lain. Makanya Indonesia termasuk Bhinneka Tunggal Ika. Berbeda-beda tetapi tetap satu jua.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
------------------------------------------------
Maapkan kami tidak up kemarin.
------------------------------------------------

Our ClassTahanan ng mga kuwento. Tumuklas ngayon