PC Part 6

35.6K 1.6K 12
                                    

semua akan bermula karena MASA LALU -"maya"

******

Sepulang dari kantor itu maya mengunci pintu rumahnya dan kini ia memeluk kakinya. Keadaan nya yang penuh ketakutan membuat semua keringat dingin di tubuhnya keluar.

"gimana ini ??? bisma ? bisma udah ketemu aku lagi... ya allah lindungilah hamba mu ini... " Ujar maya yang tanpa sadar mengeluarkan air matanya. Fikirannya masih tertuju pada bisma sampai seseorang mengetuk pintu rumah nya.

TOK...TOK...TOK

Maya masih terdiam, dia takut jika bisma lah yang datang ke rumahnya karna menurutnya bisma akan mudah mencarinya. Sekali lagi terdengar suara ketukan pintu

TOK... TOK... TOK

"Maya !!! ini aku zara maya ! kamu di dalam kan ?" Ujar orang itu yang ternyata zara.

Maya menghembuskan nafas leganya. Dengan cepat ia membukakan pintu untuk zaraa dan mempersilahkannya masuk.

"maya... kamu gak papa kan ?" Tanya zara yang melihat keadaan maya yang tak baik.

"aku... aku takut ra..." Ujar maya.

"kamu takut kenapa ??" Tanya zara lembut padanya dan kini mereka sudah di dalam kamar maya.

"bisma... aku takut dengannya..." Ujar maya.

"kamu berhutang sesuatu pada ku..." Ujar zara

"apa ?" Tanya maya yang bingung.

"kamu akan ceritakan semuanya pada ku, hari ini..." Ujar zara

"iya... akan ku ceritakan semuanya..." Ujar maya.

Sebelumnya maya menutup pintunya rapat-rapat agar orang lain tak dapat mendengarnya. Lalu maya menatap lekat zara yang menanti ceritanya. Maya menghela nafas panjangnya dan mengambil ancang ancang untuk bercerita.

####Kisah maya dan bisma pun di mulai . . .####

Maya atau yang lebih di kenal dengan panggilan Anna di kampusnya adalah siswa yang aktif dalam organisasi kampusnya. Seseorang yang ceria dan penuh pesona, wajahnya yang oval di tambah dengan alis matanya yang tembal dan kulitnya yang putih bersih impian kulit para wanita di milikinya. Hidupnya yang hanya tinggal sendiri di Jakarta membuatnya harus bekerja sampingan di restaurant dekat kampusnya. Ia bekerja untuk membiayai hidupnya dan juga kakeknya di kampung. Di Jakarta dia tinggal di kontrakan dekat kampusnya juga.

Selama ia kuliah, maya selalu di temani kekasihnya yaitu Beni. Beni selalu mendukung apapun yang di lakukan maya, membuat hubungan mereka bertahan lama. Sampai akhirnya ia bertemu dengan bisma sebagai rekannya dalam pembuatan tugas yang di suruh dosennya.

Maya mengenal bisma sebagai seorang mahasiswa yang teladan. Bisma selalu menjadi mahasiswa terbaik di kampusnya, semua perlombaan yang dia ikuti selalu membawa kemenangan dan mengharumkan nama kampusnya. Maya dan bisma di tunjuk sebagai panitia dalam acara festival seni yang akan di selenggarakan di kampusnya. Hal itu membuatnya menjadi dekat dan hanya sekedar dekat.

Bisma adalah pemuda yang dingin, gigih dan tampan. Dia memang bukan terlahir dari keluarga yang kaya, dia hidup hanya di besarkan oleh ibunya saja sedangkan ayahnya??? Ayahnya yang pergi meninggalkan mereka berdua sejak bisma duduk di bangku SD. Sikap ayahnya lah membuatnya menjadi pemuda yang dingin terhadap wanita karna ia takut kalau dia bisa menjadi seorang ayahnya yang menyia-nyiakan hati wanita. Bisma sangat mencintai dan menyayangi ibunya. Ibunya lah motivasi baginya untuk maju. Kecerdasan dan kegigihan bisma lah yang membuat ibunya bisa merasakan hidup berkecukupan namun hanya terbilang sederhana.

PSIKOPAT CINTA Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang