KANAYA 12

59.6K 3.7K 203
                                    

"Tadi sama siapa Na?" Sekali lagi Akra bertanya.

"Gebetan gue, kenapa?" Kana berkata sambil berlalu kedalam rumah.

"Hah?" Akra termenung di luar sebelum menyusul Kana ke dalam.

"Na gua serius" Akra menahan lengan nya, membuat Kana mau tak mau berhenti.

"Gua juga serius Ak"

"Gimana caranya lo bisa sama dia? hp lo ada di gue" Kana mengangkat ponsel kana.

"Gue sama dia udah ada ikatan batin sih, jadi dia tau gue ada di pinggir jalan, sendiri!" Kana sedikit menekan di akhir katanya.

Kana mengambil ponsel nya dari Akra dan berlalu ke kamar, dengan Akra yang mengikuti nya.

"Na maaf ninggalin lo, tadi gua beneran ada urusan penting" urusan penting lo si miskin gitu? hilih kampret.

"Iya santai" Kana berjalan mengambil minum di kulkas mini nya, dan duduk di sofa.

"Lain kali jangan pergi sama cowo gitu, gue khawatir"

"Terus gua harus diem di pinggir jalan sampe superman dateng? ngaco lo" Kana mendengus kesal, apa apaan pria itu.

"Balik gih, dah malem" Kana memang niat mengusir pria itu dari rumahnya, selain dia memang masih kesal, Kana juga ingin istirahat, rasanya lelah sekali.

"Gua balik" Akra mengusak rambut Kana yang langsung di tepis.

"Berantakan rambut gue" Akra menghela nafas, sepertinya Kana mengambek.

Akra berlalu keluar dari kamar Kana, Kana sendiri langsung berlalu ke kamar mandi, menyegarkan dirinya.

Setelah berganti pakaian menggunakan piama, kana merebahkan dirinya di kasur, lalu menatap langit langit kamarnya.

Sekarang apa yang harus dia lakukan? Akra tidak se wah itu ternyata.

Dia bahkan berani meninggalkan perempuan di pinggir jalan, benar benar bukan tipe nya.

Geo, pria itu tidak ada yang spesial lagi selain wajah tampan nya, tampilan nya pun casual, sederhana.

Kana mengacak-acak rambut nya frustasi, sial ini membingungkan!

Haruskah dia mengikuti alurnya saja?

Kana menghela nafas lalu memejamkan matanya, biarlah dia beristirahat dulu, sisanya ia pikirkan nanti.

Pagi ini Kana tidak seperti biasanya yang semangat untuk pergi sekolah, sekarang jam 6 lewat 15 biasanya Kana saat ini sedang mandi, namun hari ini Kana masih di ranjang nya sambil bermain ponsel.

Setelah jam menunjukkan pukul 7 Kana baru bangkit untuk mandi.

Setelah rapih Kana turun kebawah, saat ini sudah jam setengah delapan, dan tentu saja waktu sarapan telah lewat.

Jadi Kana tidak perlu repot repot untuk keruang makan dulu, ia langsung berlalu menuju garasi dan berangkat ke sekolah.

Saat Kana sampai sekolah sudah ramai, tentu saja ini sudah hampir jam 8, sebentar lagi juga bel akan berbunyi.

Bukan Kana sekali datang kesekolah mepet dengan bel masuk.

Sesampainya di kelasnya Kana langsung di hadiahi tatapan aneh dari teman teman kelasnya, ya ini Kana datang telat? aneh.

"Ko bisa telat Na?" Kana tidak menjawab pertanyaan Kaila, dia memilih membaca buku.
akhirnya yang lainpun tidak bertanya lagi.

Tak lama bel berbunyi, guru pun masuk dan memulai pelajaran.

KANAYA (REVISI)Where stories live. Discover now