180°

Oleh MayaDewi1

175K 9.9K 854

[15+] Menurut Alexa, hanya ada dua pilihan di dunia nan kejam ini. Berlari, atau memilih untuk berdiam diri. ... Lebih Banyak

Satu
Dua
Tiga
Empat
Lima
Enam
Tujuh
Delapan
Sembilan
Sepuluh
Sebelas
Dua Belas
Tiga Belas
Empat Belas
Lima Belas
Enam Belas
Tujuh Belas
Delapan Belas
Sembilan Belas
Dua Puluh
Dua Puluh Satu
Dua Puluh Dua
Dua Puluh Tiga
Dua Puluh Empat
Dua Puluh Lima
Dua Puluh Enam
Dua Puluh Tujuh
Dua Puluh Delapan
Dua Puluh Sembilan
Tiga Puluh
Tiga Puluh Satu
Tiga Puluh Dua
Tiga Puluh Tiga
Tiga Puluh Empat
Tiga Puluh Lima

PROLOG

9K 347 0
Oleh MayaDewi1

Nama gadis itu Alexa Cassandra. Bersekolah di SMA Cendrawasih, kelas dua belas. Dia cantik, tentu. Semua orang tidak meragukan hal itu--kecuali Steffi dan beberapa siswi yang memang sudah menjadi musuhnya sejak lahir.

Alexa yang beruntung.

Sebagian orang ingin memiliki kehidupan sepertinya. Keluarga yang harmonis, hidup berkecukupan, memiliki banyak teman, semuanya terlihat begitu positif. Ditambah lagi, Alexa memiliki pacar yang bisa dibilang, yah, fenomenal?

Reyhan namanya. Tipikal cowok super pintar, banyak prestasi, ganteng, dan masih berstatus sebagai ketua OSIS di Cendrawasih.

Jadi, tidak salah 'kan kalau orang bilang hidup Alexa terlalu aman?

Tapi, alam memang terlalu ajaib. Tidak ada manusia yang mampu lari dari hukumnya. Tidak ada manusia yang terhindar dari perputaran rodanya. Begitu pula dengan Alexa. Kehidupannya hancur begitu saja karena satu kebahagiaan yang diambil paksa darinya.

Pagi itu, Alexa bangun dengan semangat membara di matanya. Bagaimana tidak, dia sudah menantikan hari itu datang, hari pengumuman. Beberapa waktu lalu, Alexa ikut tes untuk ikut serta dalam pertukaran pelajar ke Jepang.

Ponselnya selalu dia bawa ke mana-mana, menanti kabar baik yang menyambutnya.

Begitu ponsel Alexa bergetar, susah payah dirinya menahan antusiasmenya agar tidak meledak. Keyakinannya untuk lolos tes sangat besar, mengingat jeri payahnya yang tidak main-main untuk mengejar salah satu mimpinya itu.

Tapi Alexa keliru. Ponselnya bergetar bukan karena mendapatkan pesan, melainkan panggilan suara dari seseorang. Alexa segera mengangkatnya.

Saat itulah semesta selesai mengerjakan tugasnya.

Seseorang dalam telepon itu, membawa berita terburuk yang pernah Alexa terima. Pesawat yang sedang membawa orang tuanya melintasi benua jatuh di salah satu samudra. Sudah dipastikan tidak ada korban yang selamat.

Alexa termangu. Sangat lama. Menunggu dirinya terbangun dari mimpi buruk yang kenyataannya ialah realita.

Setelah panggilan terputus, ponsel Alexa kembali berdenting, bergetar halus. Alexa sudah tidak memiliki kekuatan untuk membacanya. Kendati itu ialah pesan yang paling Alexa tunggu-tunggu. Pesan yang menyatakan dirinya lolos tes untuk berkesempatan belajar di Jepang. Dia, berhasil.

Ironis.

Sejak itu, Alexa "menghilang".  Tidak ada lagi sosoknya yang periang dan selalu bersemangat. Mimpinya yang telah berhasil dia raih, harapan-harapannya, kehidupannya, telah mati tenggelam bersamaan dengan jasad orangtuanya.

Alexa kini berubah, 180°.

Lanjutkan Membaca

Kamu Akan Menyukai Ini

GEOGRA Oleh Ice

Fiksi Remaja

2.4M 101K 57
Pertemuan yang tidak disengaja karena berniat menolong seorang pemuda yang terjatuh dari motor malah membuat hidup Zeyra menjadi semakin rumit. Berha...
525K 57K 23
Berkisah tentang seorang Gus yang dikejar secara ugal-ugalan oleh santrinya sendiri. Semua jalur ditempuh dan bahkan jika doa itu terlihat, sudah dip...
3.2M 222K 38
"Saya nggak suka disentuh, tapi kalau kamu orangnya, silahkan sentuh saya sepuasnya, Naraca." Roman. *** Ada satu rumor yang tersebar, kalau siapapu...
963K 14K 26
Klik lalu scroolllll baca. 18+ 21+