bye bintang

2.3K 104 0
                                    

Pagi ini kulihat matahari telah menembus gorden kamarku. Minggu ini merupakan hari untuk sedikit bangun siang,kubuka mataku perlahan melawan terangnya mentari yang masuk ke kamarku.beranjak dari kasurku lalu ku buka gorden itu hingga seluruh cahaya masuk menerangi sudut ruanganku.

Kulangkahkan kaki ku gontai menuju kamar mandi untuk menyegarkan tubuhku. Kuusap kulitku dengan sabun aroma lemonku dan ku keramas rambutku dengan sampho anti ketombe. Ya akhir-akhir ini ketombe menjadi masalah baru di kulit kepalaku. Setelah semua selesai segera menuju kran air di depanku untuk menyikat gigiku.

Lima belas menit disibukkan dengan alat-alat mandi akhirnya aku keluar dari kamar mandi dan segera mencari pakaian yang simpel dan nyaman hari ini, karena seharian akan kuhabiskan dirumah.

Setelah selesai semua dan tatahan rambutku yang diikat selesai.kini aku turun menyelusuri anak tangga. Kulihat seisi rumah sepi,aku baru ingat jika ada acara aqiqah keluarga di bogor,pastinya papa dan mama sudah stay disana. Dimas mungkin sedang lari pagi atau main ke rumah temannya entahlah, dan tiara hari ini dia akan mengadakan pemilihan gaun dan juga gedung pernikahannya dengan ferro.

Aku duduk di sofa kesayangan dimas dan menekan chanel tv kesukaanku dan beranjak sebentar untuk mengambil roti dan susu.hingga sebuah notif pesan memudarkan kefokusan ku pada layar tv. Kubuka pesan dari lelaki itu

From: bintang
Kal,hari ini gue akan pergi ke amrik. Gue harap loh datang ke bandara jam 5 sore, please gue mau lihat loh yang terakhir kali sebelum gue pergi. Gue sayang ama loh

Kini hatiku mengutuk pesan dari bintang itu dan memastikan bahwa aku tak akan datang.bagaimana bisa dia menjadi pembohong besar seperti itu.

Sebenarnya telah berulang kali dia ingin berbicara padaku tapi tak selalu kuacuhakan.

Flashback

Waktu itu hari akhir ujian nasional,bintang selalu mengikutiku sembari memohon agar aku mendengarkannya tapi aku selalu menghindar dari semua yang akan dia bicarakan.

"Kal,tolong dengeri,ada yang mau gue bilang ama loh"ucap bintang

"Kita udah putus"ucapku

"Tapi kal...."ucapnya

Aku segera pergi dari tempat itu dan selalu menghindar darinya.bahkan diacara kelulusan hingga perpisahan kami,aku selalu menghindar darinya minimal 100 radius meter.

Flash back off

Seharian kuhabiskan untuk menonton,makan dan mendengar musik.hingga jam telah menunjukan pukul 16:32 wib.itu artinya tinggal 28 menit lagi bintang akan pergi ke amrik tapi hati ini belum bisa menerima semua kebohongan dia.aku masih duduk santai sesekali meneguk jus jerukku hingga pintu rumah terbuka dan dia adalah dimas.

"Udah pulang loh"kataku

"Kenapa loh masih disini bukannya harusnya loh ke bandara kal"tanya dimas

"Tau dari mana loh"kataku

"Yah taulah,orang tadi pagi gue ama anak-anak starz main basket untuk terakhir kali ama bintang sebelum dia ke amrik. Dan katanya dia minta loh ke bandara jam lima sore"ucap dimas

"Nggak ah,gue nggak suka pembohong"ucapku

"Lalu kenapa loh nggak benci ama adekloh sendiri si tiara,bukannya dia juga pembohong besar. Rela berdrama demi dapet ferro"ucap dimas

Kini aku terdiam dengan perkataan dimas, yang memang ada benernya.apa yang dilakukan tiara lebih salah dari yang dilakukan bintang.

"Mending loh sekarang segera ke bandara 26 menit lagi pesawatnya akan pergi.daripada loh nyesel,dia itu sayang banget ama loh kal dan dia nggak maksa buat balikan lagi ama dia tapi minta loh nemui dia sebelum dia ke amrik. Apa itu salah"ucap dimas

Kini aku semakin terdiam dan segera mengambil kunci mobil dari tangan dimas.perlu waktu 20 menit lebih buat sampai ke bandara,itu artinya waktu aku semakin tipis.

Cewek kaktusWhere stories live. Discover now