23. UNDANGAN MAKRAB

305 51 4
                                    


"Entah aku yang terlalu baik atau aku memang bodoh." -TITIKLUKA2

23. UNDANGAN MAKRAB.

Malam ini aku duduk didepan laptop dengan pikiran yang terus terasa seperti ngeblank. Rasanya apa yang aku lihat diruang komputer tadi adalah hal paling menyeramkan yang pernahku lihat.

Sekali lagi aku memberanikan diri, memutar video yang sudah tersambung ke laptop melalui flashdick.

Video itu benar adanya. Itu nyata. Video itu berputar sama persis seperti apa yang aku lihat diruang komputer tadi.

"Gue capek hidup kaya gini. Gue capek dimanfaatin sama orang orang yang harusnya bertanggung jawab atas kehidupan gue."

"Om dan tante yang biasa Aku sebut Ayah dan Mama. Semoga kalian berdua berbahagia diatas kematian Aku."

Setelah suara itu muncul, tanganku dengan sigap menutup laptop. Tidak, aku tidak ingin menontonnya berulang kali. Cukup sekali dalam hidupku menyaksikan video seperti itu.

"Aluna Pelangi. Sebenernya lo kenapa?!"

Dengan kasar aku menjatuhkan badanku dikasur. Rasanya saat ini isi kepalaku sangat berantakan.

Hati dan pikiranku seolah sedang berdebat hebat. Hatiku yang menyuruhku untuk memikirkan apa yang sedang terjadi pada Aluna dan seolah menyuruhku agar aku membantunya. Lalu pikiranku yang berteriak hebat mengingatkanku bahwa Aluna adalah orang jahat yang tidak layak mendapatkan pertolongan.

Aku bingung. Hati dan pikiran ini bertolak belakang. Haruskah aku mencari tahu apa yang sedang Aluna alami dan membantunya? Atau memberi tahu pada semua orang tentang video ini?

Jika memang aku harus membantunya, itu bukan karena aku terlalu baik padanya, tapi karena aku terlalu bodoh telah berbaik hati pada orang yang sudah membuatku berada dalam kesulitan.

Jika aku harus menyebarkan video ini. Maka aku akan menjadi orang jahat. Itu membuat aku tidak ada bedanya dengan dia.

🌜🌜

"Apa nih?"

Aku bertanya saat Disa menyodorkan selembar kertas ke mejaku.

"Baca aja. Punya mata,'kan?" jawab Disa. Lalu pergi ke meja sebelah, memberikan setiap lembar ke seluruh murid kelas.

SMA ANGKASA ANGKATAN 2022

yth.

1. Seluruh murid Sma Angkasa kelas 12

Dengan hormat, saya selaku ketua osis mengundang seluruh murid kelas 12 untuk hadir dan memeriahkan acara "MAKRAB"

Yang diadakan pada
Tanggal: 25 september  2021
Tempat : jl rindu perumahan cinta sejati. (kediaman rumah Bintang Algieba. Kalau nggak tau Wa aja! Nanti di serlok!

Kalau ada yang nanya kenapa ngadain makrab sebelum ujian? Ya suka suka dong! Yang penting gratis!


"Bentar deh. Kita kan belum ujian, kok udah makrab aja?" Aku heran.

"Nggak usah norak ya Bulan sayang. Ini itu memang sengaja diadain sebelum ujian. Ya itung itung memanjakan otak sebelum ujian," jawab Disa yang masih keliling kelas.

TITIK LUKA 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang