Chapter 11

361 33 1
                                    

Eng Translator: Kyat Kyat
Editor: Pierrot
Ind Translator: akuanu69

Yggdrasil’s Dungeon Conquest

Kami menavigasi ruang bawah tanah dengan mengikuti instruksi Sylph.

“Ah, ada peti harta karun di dalam ruangan itu.”

Obat restoratif tingkat tinggi ada di dalam kotak harta karun itu.

"Belok kiri disini; selanjutnya, belok kanan.”

Kami berbelok sesuai petunjuk, dan ada lorong yang berlanjut.

“Ada ruangan yang rumit di dekat sini, dan ada peti harta karun juga, tapi kosong jadi abaikan saja.”

“……”

Apa ini.

Kalau panduannya terlalu bagus, aku tidak merasa kami sedang menaklukkan dungeon.

Tapi, sejak awal, motif kami adalah mengunjungi Sylph, jadi tidak masalah meskipun kami tidak mendapatkan item langka.

Dan Sylph berada di atas bulan sambil membimbing kami, jadi itu sendiri sudah memuaskan.

Sylph ingin berpetualang, jadi dia bekerja ekstra.

Padahal sebenarnya, itu hanya tur di dalam rumahnya sendiri.

Suatu hari nanti, aku ingin mengajaknya berpetualang; sebuah perjalanan yang akan membuat darahnya mendidih karena kegembiraan.

Dia juga tidak memiliki kekurangan sebagai petarung.

“Ah, ada tangga menuju lantai berikutnya di sana.”

Seperti yang dikatakan Sylph, kami melihat tangga setelah berjalan sebentar. Sepertinya tidak ada Bos Lantai di sana.

—- **** —-

Kami akhirnya sampai di lantai empat.

Berkat instruksi tepat Sylph, kami bisa mengumpulkan item langka sampai di sini, tanpa melewatkan satu pun.

Ada terlalu banyak item langka, jadi aku membuang yang tidak bisa kubawa. Mau tak mau kami menginginkan tas yang bisa menampung barang dalam jumlah tak terbatas.

Sayangnya, tidak ada satu pun dari kami yang punya tas seperti itu. Ngomong-ngomong, dungeon ini memiliki enam lantai, dan kami akan bisa mencapai tempat tinggal Sylph dari lantai enam.

“Aku tak tahu kenapa, tapi para Spirit tidak pernah membawa barang langka di lantai ini. Jadi kamu bisa mengabaikan semua ruangan ini sepenuhnya."

Sylph menjauh setelah mengatakan itu.

Tapi kami masih harus mengikutinya…

“Hmm?”

Itu adalah dinding yang terlihat sama seperti yang lain, tetapi untuk beberapa alasan, aku ditarik ke bagian tertentu dari dinding itu.

"Ada apa, Halt?"

“Yep, tunggu sebentar…”

Aku mencoba menyentuh dinding.

“—- !?”

Dinding menelan tanganku.

"Kita bisa masuk ke sini."

Aku menjulurkan kakiku, dan memastikan bahwa ada pijakan yang kokoh di sisi seberang.

“Eh, kenapa aku tidak bisa lewat?”

"Aku juga."

"Sama denganku"

Luke, Leaffa, dan Youko mencoba bergerak menembus dinding, tapi seolah-olah itu hanyalah partisi biasa yang tidak bisa mereka masuki.

Bahkan Sylph pun tidak bisa melewatinya.

Kenapa hanya aku

Aku tak bisa menjelaskan, tapi aku merasa seperti seseorang memanggilku dari celah tembok.

Di balik dinding, ada sebuah ruangan segi empat kecil berukuran sekitar 3 meter persegi. Ada lubang di dinding bagian dalam, dengan ruby ​​merah menyala di dalamnya.

"Kena kau!"

Sebuah benda di dalam ruangan di lantai yang seharusnya tidak menyimpan harta karun; selain itu, tempat itu tersembunyi di dalam ruangan rahasia. Aku merasa ini mungkin sangat langka.

Aku mengambil ruby.

Hmm? Kenapa sepertinya aku pernah melihat itu sebelumnya?

Ah, aku harus segera meninggalkan ruangan ini; semua orang pasti khawatir sekarang.

Aku melewati tembok semudah aku masuk. Aku tetap waspada terhadap kemungkinan bahwa aku mungkin terjebak di sana, untungnya tidak begitu.

Bagaimanapun, aku tidak mendapatkan getaran yang berbahaya; selain itu, aku punya sihir teleportasi, jadi kurasa aku bisa mengelolanya entah bagaimana, untuk berjaga-jaga.

“Halt-sama, kamu aman? Aku merasa sangat lega. Selamat datang kembali."

"Aku kembali, Tina."

Begitu aku keluar, aku melihat betapa gelisahnya Tina.

“Halt, selamat datang kembali. Apa terjadi sesuatu?”

“Ya, ini ada di sana.”

Aku menunjukkan ruby ​​itu kepada Sylph dan yang lainnya.

“Oh, jadi itu sudah lama ada di sini!”

Sylph sepertinya tahu hal ini.

“Dikatakan bahwa ini adalah mata raja naga. Ini adalah barang yang sangat langka yang bisa mengusir semua jenis sihir. Raja iblis di masa lalu memakai ini sebagai anting. Seharusnya itu sepasang tapi… Apa itu hanya satu bagian?”

"Aku ragu, tapi apakah ini bagian lainnya?"

Tina mengeluarkan liontinnya dari dadanya.

Itu adalah alat sihir yang kuhancurkan saat aku secara tidak sengaja menghancurkan aula pelatihan saat itu.

Memang, permata yang terpasang di liontin itu terlihat sangat mirip dengan ruby ​​yang kutemukan.

“Tidak salah lagi, itu benda yang sama. Jadi Tina memilikinya. Sayang sekali semuanya dihabiskan saat rusak."

Seorang Pahlawan dari dunia lain merapalkan mantra perlindungan mutlak pada liontin Tina.

Saat Tina mencoba melindungi Pusat Akademi Sihir dari sihir yang aku lepaskan, Tina berada dalam bahaya besar, jadi mantra perlindungan absolut diaktifkan, dan rubynya pecah.

"Aku akan menanamkan ruby ​​ini dengan sihir baru, dan aku akan memberikannya pada Tina sebagai hadiah."

"Terima kasih banyak. Aku tak sabar untuk itu."

Aku akan menempatkan sihir yang akan melindungi Tina dengan segala cara - dengan mengingat hal itu, aku dengan hati-hati membungkus ruby ​​dengan kain dan meletakkannya di tasku.

Ngomong-ngomong, kenapa hanya aku yang bisa masuk ke ruangan itu?

Aku juga khawatir tentang alasan Pahlawan itu hanya punya satu item kalau seharusnya ada sepasang.

Ah, aku baru saja memikirkannya sekarang, tapi aku punya pengetahuan yang terbatas tentang Pahlawan yang bepergian bersama Tina.

Kalau aku punya waktu, aku akan menyelidikinya– lain kali.

{WN} Level 1 Strongest Sage ~Blablabla ini judul apa cerpen nih. Panjang bener~Where stories live. Discover now