◀PROLOG | Triangle Mission▶

1.1K 64 3
                                    

Kayla Sherly

Begitu nama panjang yang diberikan oleh almarhum ayahnya 17 tahun yang lalu. Kayla siswa kelas 11 A1. Mimpinya selain ingin menjadi pengacara, ia juga ingin menjadi Ketua OSIS SMA Pradana. Kebetulan beberapa hari yang lalu sang Pembina OSIS mengajukan dirinya sebagai kandidat.

Kayla bukan perempuan yang ahli dalam merawat diri. Ia hanya bisa dandan dengan polesan bedak bayi yang ia beli sendiri (katanya kalau pakai bedak itu dirinya terlihat lebih manis). Oh, ya. Kayla anak tunggal. Lahir pada tanggal 12 Januari, di rumah sakit. Tinggal bersama ibunya yang masih muda dan sangat cantik. Kadang Kayla iri melihat ibunya yang lebih cantik darinya.

Ini dia. Perempuan pintar, cerdas dalam berbicara karena mampu membangkitkan pendengar untuk bergerak. Dia Kayla Sherly. Penyuka mie ayam jika ditraktir.

Adipta Nauvansa

Cuek, dingin, irit berbicara adalah ciri-ciri yang pantas untuk menggambarkan cowok beralis tebal ini. Adipta Nauvansa, nama pemberian ibunya. Bukan ayahnya karena ibunya ngotot memberikan nama tersebut.

Sama seperti Kayla, Dipta berada di kelas 11 A1. Lahir tanggal 5 November pada dini hari sekitar pukul lima pagi. Sepaket dengan Kayla katanya. Di mana ada Kayla, Dipta selalu ada. Dipta mempunyai adik kandung bernama Naura Lintang, masih SMP dan belum boleh pacaran.

Sebelumnya, Dipta tidak pernah percaya dengan kalimat 'sahabat jadi cinta', tapi anehnya sebuah rasa yang tidak tahu datang dari mana muncul ketika melihat senyum Kayla.

Sebut saja Dipta masih ingin diam. Karena kepedulian Kayla terhadapnya terlalu transparan untuk dikatakan perasaan. Masih belum bisa membedakan antara pedulinya seorang sahabat atau seorang gadis manis yang diam-diam menyukainya.

Dia, Adipta Nauvansa. Cowok yang sedang berusaha menunggu waktu berbicara.

Farrel Gintara

Farrel Gintara. Cowok tampan (kata dirinya semdiri), vokalis band SMA Pradana (Itu pun terpilih karena dirinya banyak digandrungi cewek-cewek di sekolah). Mengangkat dirinya sendiri sebagai ketua kelas 11 A1. Katanya biar bisa menyuruh teman-temannya melakukan apa saja. Menjadi langganan guru BP karena pelanggaran yang dilakukannya setiap hari hampir sama. Tidak memakai dasi.

Anak tunggal dari keluarga Gintara. Lahir pada tanggal 17 Oktober. Ayahnya sibuk dengan kantor, ibunya sibuk dengan arisan. Mimpi Farrel hanyalah melihat kedua orang tuanya datang ke sekolah untuk mengambil raport. Bukan malah ibu dari Kayla yang mengambilnya.

Lupakan. Farrel tidak suka dikasihani hanya karena ini.

Farrel menyukai siswi dari kelas sebelah. Namanya Mytha. Sayangnya, cintanya bertepuk sebelah tangan.

Kasihan.

Itulah mereka.

Cerita tentang tiga orang sahabat remaja. Tentang sebuah pencarian yang tak menemukan titik terang. Tentang ilusi yang tak bisa menjelaskan apa artinya sebuah harapan.

Maaf. Ini bukan cerita badboy bertemu goodgirl, bukan juga cerita goodboy yang akhirnya jatuh cinta dengan badgirl, atau coldboy dengan cewek bawel.

Nikmati jika kamu suka. Jika tidak silakan ketuk tombol kembali dan tinggalkan lapak ini.

Saya beri waktu.

1, 2, 3, ... 8, 9, 10.

Jika masih ingin lanjut, saya senang.

Terima kasih waktunya.

Judul : Triangle Mission.
Genre : Fiksi Remaja.
Tahun : 2019.

Tertanda, Putriwulan

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Tertanda, Putriwulan.
29 Mei 2019.

——

Cerita ini aku publish ulang untuk mengikuti event GMG Hunting Writers 2021. Apa yang beda? Cover aku ganti. Alur, itu pasti. Jadi, siap-siap jatuh cinta lagi.

Repbulish—2 Februari 2021.

Triangle Mission (Completed) Where stories live. Discover now