하나

40.8K 3K 285
                                    

~One~
'Meets Daddy'

Keesokan harinya...

Jungkook mengangkat alisnya melihat pagar megah di hadapannya. Seharusnya ia tak boleh terkejut lagi melihat rumah sebesar ini, mengingat para Sugar Daddy di dalam situs itu memang kebanyakan seorang CEO, pemilik restoran, atau bahkan seorang pejabat.

"Hahh... aku tak tahu mengapa orang kaya seperti mereka menghabiskan waktunya untuk hal yang tak berguna," gumam Jungkook seraya membenarkan tas ranselnya. Ransel? Ah, ya. Setelah saling mengirim pesan tadi malam, Kim Taehyungーsi Sugar Daddy-nya itu memintanya untuk datang ke rumahnya sembari membawa beberapa pakaiannya.

Jungkook pun menekan tombol bel yang ada di ujung pagar. Smart doorbell itu pun mengeluarkan suara seorang pria, "Siapa?"

"Nama saya Jeon Jungkook," jawab Jungkook, "Saya diundang oleh Tuan Kim Taehyung."

"Sudah membuat janji?"

"Err... seharusnya sudah," ujar Jungkook di tempat. Astaganaga. Sekaya apakah si Sugar Daddy-nya ini, huh? Masuk ke dalam kediamannya saja begitu susah.

"Baiklah, tunggu sebentar."

Jungkook hanya terdiam di balik pagar. Hingga beberapa detik kemudian, pagar besar itu terbuka. Dua orang berseragam satpam tersenyum menyambut kedatangannya, "Tuan Jeon, silahkan masuk."

"Ah... ya? Terimakasih," Jungkook memasuki perkarangan rumah tersebut. Ini gila. Inikah yang disebut dengan surga dunia? Rumah si Kim Taehyung itu super-duper mewah dan megah.

 Inikah yang disebut dengan surga dunia? Rumah si Kim Taehyung itu super-duper mewah dan megah

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Shit," Jungkook menggunjing. Oh, ayolah. Manusia macam apa yang membuat rumah semacam ini? Berapa usia Kim Taehyung? Apa dia seorang millioner?

Jungkook pun mengetuk pintu tatkala berada di depan rumah megah itu. Seseorang lelaki berpakaian ala pelayan membukakan pintu sembari menyunggingkan senyumannya.

"Maaf membuat Anda menunggu, Tuan Jeon," ucap butler di hadapannyaーsuaranya terdengar tak asing lagi, seperti suara di saat Jungkook menekan bel tadi, "Mari ikuti saya. Taehyung-doryeonim telah menanti Anda."

Doryeonim? Apa dia tak terlalu tua? Batin Jungkook berkata. Ah, masa bodoh. Jungkook pun melepas sepatunya dan berjalan mengikuti si pelayan itu. Sampai akhirnya, sampailah keduanya di sebuah ruang tengah yang tak kalah mewahnya. Televisi yang ada di ruangan ini begitu besar, Jungkook mulai berpikir bioskop tidaklah menarik lagi bagi si tuan Kim ini.

"Tuan Kim, saya membawa Tuan Jeon Jungkook."

"Baiklah, terimakasih Yongguk. Kau boleh pergi."

Jungkook lantas menoleh mendengar suara bariton itu. Pelayan bernama Yongguk itu pun menunduk dan pergi.

Little Sugar Daddy《KookV Fanfiction》Where stories live. Discover now