Bagian tiga

22.4K 789 27
                                    

"Gimana kalo kita kenalan, siapa tau kalo udah kenalan bisa jadian."
-Senio

❤❤❤


Hari pertama kegiatan Masa Orientasi Siswa sudah dilewati oleh semua peserta didik baru. Kini jam sudah menunjukkan waktu pukul 13:00 WIB, yang berarti kegiatan MOS dan KBM selesai. Bel yang sudah ditunggu-tunggu seluruh siswa pun berbunyi, dan mereka langsung bergegas meninggalkan sekolah menuju rumah masing masing.

Kini gadis berambut panjang yang di kuncir kuda pun sedang berdiri di halte sekolah untuk menunggu kakak laki-lakinya menjemput pulang, memang kakak dengan dirinya itu beda selisih 2 tahun dan kakaknya itu kini sudah duduk dibangku kelas XII di SMA Cassanova Bandung.

Memang SMA Supernova dan Cassanova masih sama-sama satu yayasan tetapi justru siswa-siswi nya lah yang jarang sekali akur diantara kedua SMA tersebut, dan hampir sering sekali kedua SMA itu mengalami tauran.

Abang Januari

Oyy bang jemput! Gue udah pulang

Yosip. Gua juga udah pulang, tunggu gue otw

Sipp👍

Read

'Elah lama amat dahh bang, sekolah cuma beda persimpangan doang kek dari Bali ke sini aja, lama.' Gumam Juni dan langsung mengeluarkan headset dari sakunya dan menyumpalkan ke kedua kupingnya, menyalakan lagu By your side - Jonas blue feat Raye.

Ia menghentak-hentakkan kaki mengikuti alunan lagu yang berputar di kupingnya, dan tak disadari ada lelaki disampingnya yang sedari tadi memanggilnya.

"Cantik.. Hayy cantik.. Cantik.. Cantik.. Cantik.. Cantik.. Hayy cantik.. Gue manggil lo..," panggil lelaki itu lembut tepat di sebelah Juni yang masih belum menyadarinya.

Lelaki itu menghela nafas berat dan ide pun datang menghampiri otaknya, ia tersenyum. Dengan cepat ia melepas sebelah headset yang menyumpal di kuping Juni, dan sontak Juni menengok ke arahnya.

"Hay anak kecil!" sapa lelaki itu seraya tersenyum manis.

Juni langsung membelalakan matanya dan agak mendongak menatap lelaki itu yang memang tingginya seperti tiang listrik bagi Juni.

"Lo?!" kaget Juni.

"Iyaps, gue gak nyangka ternyata lo masih kecil ya. Masih pake baju SMP, tapi lucu kok,"

"Ish apaan sih, gue udah SMA kali." Kesal Juni seraya memasang kembali headset dikupingnya.

Dengan cepat lelaki itu melepas kembali headset dikuping Juni.

"Yah copot, hehe," ucapnya dengan tampang polos tak berdosa.

"Ishh bisa diem gak sih lo," kesal Juni yang kini menatapnya tajam.

My Senior (Senior Series 1)Where stories live. Discover now