26

8.4K 704 28
                                    

Soto Bathok Mbah Katro yang terletak tidak jauh dari Candi Sambisari memang terkenal hingga di pagi hari pun antriannya sudah mengular. Sebagai warga Jogja, ini untuk pertama kalinya Kelana mencoba soto bathok ini, wanita itu sebenarnya sudah tahu dari lama keberadaan warung makan ini tetapi terlalu malas untuk mengantri.

Leon tampaknya yang begitu semangat untuk menyicipi soto bathok, bahkan matahari belum terbit saat pria itu menjemputnya di apartement. Pria yang saat ini menggunakan celana pendek, hoodie, masker, dan topi itu berdiri tepat di sampingnya.

Refleks lengan Leon melingkari bahu Kelana saat wanita itu oleng karena tersenggol kerumunan orang. Pria itu semakin mempererat rangkulannya, dan melepas topinya kemudian memakaikannya di kepala Kelana. Sebagai gantinya, Leon mengenakan tudung hoodienya agar tidak ada yang mengenalinya.

"Kenapa?" tanya Kelana sedikit mendongak untuk menatap kekasihnya.

"Engga papa, takut ada yang tau." Jawab Leon lalu mengecup puncak kepala Kelana yang tertutup topinya.

"Banyak orang loh!"

Mata Kelana melotot, wanita itu langsung menyikut kekasihnya itu. Bisa-bisanya menciumnya di keramaian seperti ini. Meskipun hanya mencium puncak kepalanya, namun tetap saja bagaimana jika ada yang mengenalinya.

Leon memilih tempat di pinggir, pria itu bahkan sudah memesan dua porsi dan makanan pendamping lainnya seperti tempe goreng, perkedel, sate telur puyuh, sate usus, dan kerupuk. Ini untuk pertama kalinya Leon merasakan memakan soto sapi yang disajikan menggunakan mangkok dari bathok kelapa.

Di belakang warung terdapat gubuk gubuk sedehana, yang disekelilingnya dibangun taman bermain cukup sederhana serta kolam ikan. Penataan tempat duduknya memberikan kesan sederhana tetapi tetap asri.


Setelah menikmati segarnya soto bathok, Leon dan Kelana berkeliling di Candi Sambisari

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Setelah menikmati segarnya soto bathok, Leon dan Kelana berkeliling di Candi Sambisari. Kelana sudah beberapa kali ke sana, wanita itu berperan sebagai guide untuk Leon.

"Pendirian Candi Sambisari ini diperkirakan semasa dengan Candi Prambanan, Plaosan, dan Sojiwan, yaitu sekitar abad 9-10 Masehi. Nah Candi Sambisari terdiri dari sebuah candi induk dan tiga buah candi perwara, candi induknya menghadap ke barat."


"

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
KELANA (END)Where stories live. Discover now