What's next?

3.1K 133 9
                                    

Terima kasih untuk semua yang mendukung sampai cerita ini selesai.

Jika ada sedikit saja hal positif yang bisa diambil dari cerita ini, author akan sangat bersyukur.

Author berusaha menulis serealistis mungkin sesuai yang terjadi di kehidupan sehari-hari kita, yah walaupun ada juga yang tidak masuk akal. Misal soal mereka yang masih muda tapi udah bisa mapan, padahal di kehidupan nyata hanya sedikit yang begitu dan biasanya memang punya privilege dari keluarga. Seperti Biya dan Derren yang sama-sama dari keluarga berada.

Jadi jangan anggap cari uang semudah itu ya readers sekalian. Nyatanya di zaman sekarang, kita sebagai gen Z atau millenial emang lebih susah untuk mapan finansial, jika gaada backing-an. Hahaha.

Tentu masih banyak sekali cacat dan kurang dari cerita ini. Untuk itu, tolong ambil hal positifnya saja dan tinggalkan yang negatif. Sangat terbuka untuk saran dan masukan yak!

Sebenarnya saat menulis cerita ini, author lagi dalam masa-masa quarterlife crisis yang terlalu cepat? Entahlah. Tapi disaat-saat penuh tekanan itu, cerita ini justru ditulis, katakanlah bentuk pengalihan stress.

Menjadi semakin dewasa itu menyebalkan, bukan?

Untuk yang sedang berjuang, apapun itu, jangan menyerah ya. We doing good so far, and we deserve happy ending.

Kalaupun akhirnya tidak seperti harapan kita, mari ubah perspektif. Lihat seberapa jauh kita melangkah, seberapa banyak pelajaran berharga dari perjalanan ini

Jadi sekalipun akhirnya kecewa, jangan lupa kekecewan itu beriringan dengan proses diri untuk bertumbuh dan belajar dari setiap pengalaman yang kita lalui, entah itu berhasil ataupun gagal. We grew up, guys!

Lets validate ourself, '"Aku tuh hebat ya, bisa sampai sejauh ini. Aku seringkali sedih dan kecewa karena tidak semua berjalan sesuai ekspektasi, but it's okay, aku bersyukur karena sudah mencoba semaksimal mungkin. So, I proud of myself. I really doing great!"

Menjadi dewasa bagi author itu, bisa menerima kalau dunia memang kejam dan hidup akan selalu penuh ketidakadilan. But, that how life goes on~

And this's how the story of Biya and Derren goes to the end! 

See u again (maybe)! 

Byebye!

B [Completed]जहाँ कहानियाँ रहती हैं। अभी खोजें