39-bunga mawar

7.5K 498 12
                                    

Tuhan yang membuat saya benci dengan kehadiran mu, Tuhan juga yang membuat saya jatuh cinta sejatuh-jatuhnya dengan diri mu.

                       _________

Setelah libur beribadah selama 3 hari,  akhirnya hari ini Fira sudah kembali suci dan sudah bisa beribadah. Namun, karena tiga hari libur ibadah membuat Fira sedikit malas untuk mengerjakan sholat tepat waktu.

"Heh, kok masih santai? Sholat zuhur dulu sayang, " tutur gus Zafi yang sudah melaksanakan sholat zuhur.

"Iya, nanti ka, " sahut Fira dengan nada malas.

"Ga boleh nunda-nunda gitu, nanti jadi kebiasaan, "

"Emang kenapa sih kita harus sholat? " tanya Fira dengan polosnya.

"Sholat dulu, nanti saya jelaskan, " suruh gus Zafi sembari menyunggingkan bibirnya.

Fira pun menuruti ucapan gus Zafi. Kemudian langsung mengerjakan sholat.

"Sini duduk samping saya, " tutur gus Zafi yang tengah duduk di sofa kamar dengan nada lembut.

Fira yang sudah selesai sholat pun berjalan menghampiri gus Zafi tanpa melepas mukenanya.

"Alasan kenapa kita sholat itu sangat banyak, salah satunya adalah sholat akan mengantarkan mu kepada kebahagiaan, sholat mendekatkan mu pada kesuksesan, sholat mengantarkan mu pada kedamaian, " jelas gus Zafi sembari menatap wajah Fira.

"Coba deh rasain, suasana hati kamu ketika sholat dan belum sholat, lebih tenang mana? "

"Lebih tenang pas udah sholat, " sahut Fira sembari membalas tatapan gus Zafi.

"Nah, itulah salah satu manfaat sholat. Karena itu, sholat bukan hanya ibadah yang di wajibkan kepada umatnya Nabi Muhammad SAW, "

"Terus kenapa kita bisa merasa sangat malas untuk mengerjakan sholat? Itu lantaran kita masih belum mengetahui manfaat sholat, " gus Zafi melanjutkan penjelasan sembari merebahkan Fira di pangkuannya.

"Secara batin, sholat itu adalah jarak terdekat  antara kita dengan Allah SWT, kata Nabi Muhammad SAW jarak terdekat kita dengan Allah adalah saat sujud, " gus Zafi menjelaskan sembari menatap Fira dengan tatapan lembut.

Saat gus Zafi menjelaskan. Fira juga terlihat sangat fokus mendengarkan sembari rebahan di pangkuan gus Zafi.

"Kemudian secara lahir, sholat itu memiliki manfaat yang sangat besar, di antaranya saat kita suntuk tidak tau mau curhat kemana, maka sholat lah yang akan menjadi momentum kamu bercerita dengan Allah, "

"Sebenarnya banyak lagi penjelasan kenapa kita harus sholat, tapi saya akan bilang ke kamu secara perlahan-lahan saja, agar kamu tidak terbebani, " tutur gus Zafi sembari tersenyum.

"Iya ka, sekarang aku paham! " sahut Fira menganggukkan kepalanya.

"Jadi kalau kamu malas, harus di paksa kan! Bukan di biarin, oke sayang ku? "

"Okey bos, " Fira tersenyum sembari hormat kepada gus Zafi.

"Oh iya, sekarang aku udah bisa mulai setor hafalan dong, " ucap Fira yang masih merebahkan dirinya di pangkuan gus Zafi.

"Tentu, hafalin saja dulu! Nanti saya tagih setelah isya, " sahut gus Zafi sembari tersenyum.

"Okey, "

"Saya mau ke kantor dulu ya, kalau belum hafal jangan di paksakan! "

"Tidak perlu buru-buru, perlahan-lahan saja, " tutur gus Zafi sembari membangunkan Fira dari pangkuannya.

Dou Z(End) Where stories live. Discover now