PART 48

167 16 0
                                    

Saat hendak menaiki eskalator, pundak Melati ditepuk seseorang dari belakang.

"Bang Cus?" ucapnya dengan kaget.
"Kok, kalian ada disini?"

"Lagi boys time dong, emangnya cewek aja yang bisa girls time?" jawab Anthony dengan tersenyum.

"Eh, bang" ucap Jonathan seraya berjabat tangan dengan ketiga abang Melati.

Kok bisa sih mereka bertiga ada disini? Masa iya cuma kebetulan doang.... batin Melati.

"Kemana Mel?" tanya Kevin dengan singkat.

"Mau jajan es krim, mau ikut?" jawab Melati asal.

"Wah.. boleh tuh, ikut aja yuk" ucap Anthony dengan wajah jailnya.

Anjirlah, gue kan cuma basa-basi doang. Malah beneran mau ikut dong...

"Boleh gak Jo?" tanya Marcus.

"Ah... I-iya boleh kok bang, kalo banyakan kan jadi rame" jawabnya.

Setibanya di kedai es krim itu, Kevin menanyakan es krim favorit adeknya.

"Vanilla bang" jawabnya.

Gue tau, ini pasti rencana mereka bertiga. Gini nih nasib punya kakak cowok semua... batin Melati yang sedang terduduk di meja bundar.

"Nih Mel" ucap Jonathan yang memberikan pesanan es krim nya.

"Thanks Jo" jawabnya dengan senyum tipis.

"Kok bisa pas gitu ya, ketemu di eskalator. Mau kemana sih?" selidik Melati.

"Mau beli kaos"

"Mau nonton film"

"Mau main timezone"

Ucap abang-abangnya secara berbarengan, tapi tidak kompak. Sedangkan Jonathan tersenyum kecil, karena dia tau maksudnya apa.

Tuh kan, dibilangin apa. Mereka tuh cuma ngikutin gue doang...

"Eh.. maksudnya.. kita mau main timezone dulu, terus nonton, pulangnya baru belanja. Gitu kan bang?" jawab Anthony si ahli ngeles.

"Nah iya iya gitu" jawab Marcus dan Kevin berbarengan.

"Em... Okey" jawab Melati dengan wajah meledek.

"Abis ini mau kemana kalian?" tanya Marcus.

"Abis ini mau pulang kok bang, barusan abis dari Dispusipda" jawab Jonathan dengan ramah.

"Lagi nyusun skripsi ya Jo?" tanya Marcus.

"Iya bang" jawabnya.

"Semoga tahun depan bisa wisuda ya, barengan gitu sama adek gue" ucap Anthony, sedangkan Kevin hanya memperhatikan gerak-gerik Jonathan.

Kemudian Marcus mengobrol dengan Jonathan, sedangkan Kevin bermain games di ponselnya.

Melati dan Anthony saling tatap, seolah bertanya kejadian hari ini.

*Flashback On*

*Flashback On*

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
STORY OF MELATI (end)Where stories live. Discover now