Chapter 100 Part 2

4.4K 644 51
                                    

Chapter 100 Part 2 — Taking Action for Her
————————————————————

Perubahan rencana di Rong Jing Tang secara alami tidak diketahui siapa pun tapi apakah orang yang tahu akan membocorkannya adalah masalah lain. Dari permukaan, semuanya berjalan dan terorganisir dengan baik.

Saat ini ketika Shen Miao kembali ke halaman Barat dari berjalan-jalan di luar, dia bertemu dengan Shen Yuan.

Sejak Jing bersaudara tiba di kediaman Shen, tidak ada yang tahu apa yang dikerjakan oleh Shen Yuan, semua orang di kediaman jarang melihatnya. Setelah kembali ke ibu kota Ding dia akan pergi pagi-pagi dan kembali saat sore, ini membuat Shen Gui merasa tidak senang, dia berpikir bahwa Shen Yuan sengaja menghindarinya karena masalah Ren Wan Yun. Dia pernah bertengkar beberapa kali dengan Shen Yuan dan selalu berakhir dengan buruk. Namun pertengkaran ini tidak mempengaruhi Shen Yuan karena dia masih tidak muncul di kediaman seperti sebelumnya.

Pada akhirnya mereka bertemu di sini.

Melihat Shen Miao, Shen Yuan memperlambat langkahnya dan berkata, "Adik Kelima."

"Kakak Kedua."

"Aku mendengar akhir-akhir ini Adik Kelima sangat dekat dengan Biao Mei dan Biao Di." Shen Yuan tersenyum ketika dia berbicara, "Apakah kamu kembali dari menemui Biao Di?" Dia menyebutkan tentang Jing Guan Sheng seolah-olah menyiratkan bahwa ada sesuatu antara Shen Miao dan Jing Guan Sheng. Alis Bai Lu dan Shuang Jiang berkerut saat mereka mendengar bahwa kata-kata Shen Yuan tidak enak untuk didengarkan.

Shen Miao melirik Shen Yuan dan tidak menjawab kata-katanya, "Sepertinya Kakak Kedua baru kembali dari Bibi Kedua. Aku mendengar bahwa belakangan ini penyakit mental Bibi Kedua telah membaik, apakah dia sudah pulih?" Ren Wan Yun sudah lama tidak muncul dan semua masalah besar dan kecil ditangani oleh Wan Yi Niang. Nyonya Besar Shen, yang biasanya tidak menyukai Wan Yi Niang, tapi dia tidak mengatakan apapun tentang hal itu sehingga orang-orang di kediaman Shen sangat sadar bahwa tidak mungkin Ren Wan Yun akan bisa hidup semegah paruh pertama hidupnya. Terlebih lagi, keluarga gadis Ren Wan Yun hanyalah seorang pedagang kaya, tidak peduli berapa banyak uang yang mereka miliki, dia tidak akan memiliki kekuatan dan tidak dapat membantu apapun.

Shen Yuan berhenti sejenak dan menilai Shen Miao sebelum tersenyum, "Adik Kelima akhir-akhir ini terlihat jauh lebih baik, apakah akan ada hal yang bahagia beberapa hari kedepan?"

Karena Shen Xin dan istrinya sudah kembali, Shen Qiu setiap hari menaruh perhatian khusus pada Shen Miao. Sekarang Shen Miao bukan lagi gadis muda yang lamban, dia sekarang bijaksana, memiliki sopan santun dan penampilan yang jauh lebih baik, setidaknya kehadirannya tidak akan diabaikan.

"Bagaimana mungkin. Berbeda dengan Kakak Kedua yang sangat sibuk belakangan ini, mungkin akan ada acara bahagia beberapa hari ini." Shen Miao menjawab.

Mendengar itu, ada ekspresi semacam kebahagiaan yang muncul di wajah Shen Yuan. Dia berkata, "Oh? Apakah terlihat jelas? Hari-hari sebelumnya kami menghadapi banyak masalah dan memiliki nasib buruk, tapi akhir-akhir ini aku sedang memikirkan cara untuk menghilangkannya. Sekarang semuanya berjalan dengan lancar, kemungkinan besar kami akan merasa bahagia." Dia kemudian memandang Shen Miao dengan penuh arti, "Tapi Adik Kelima tidak perlu merasa sedih karena aku melihat bahwa kabar baik dari Adik Kelima hampir tiba."

Shen Miao tidak berbicara sehingga Shen Yuan menangkupkan tangannya dan berkata, "Aku masih memiliki hal yang harus diurus dan tidak bisa berbicara lebih banyak dengan Adik Kelima. Aku akan pergi." Setelah selesai berbicara, dia pergi.

Bai Lu dengan marah berkata, "Tuan Muda Kedua ini benar-benar tidak sopan sama sekali." Semua orang bisa mendengar nada permusuhan kepada Shen Miao dari kata-kata sinis yang barusan dia katakan.

(BOOK 1) The Rebirth of the Malicious Empress of Military LineageWhere stories live. Discover now