Episode 20

1.1K 90 0
                                    

"Sudah malam lagi?" Celine sedang memandang langit malam dengan bulan purnama dari balkon kamarnya.

"Besok ayah dan kakak pulang. Dan besok juga aku harus pergi ke istana. Bagaimana ini?"

"Aku sudah memberitahu ibu tentang kekuatan sihirku ini. Awalnya ibu tidak percaya, setelah aku membuktikannya secara langsung dengan berpindah tempat atau menggerakkan benda mati, ibu langsung pingsan."

"Apa sekaget itu ibu mengetahui aku punya sihir? Ya memang sih dulu kan Celine tidak memiliki kemampuan seperti itu, lalu sekarang kemampuan itu tiba-tiba muncul pasti membuat ibu terkejut. Aku jadi merasa bersalah karena telah membuat ibu pingsan."

"Arrgh aku butuh teman ngobrol, andai Xaverius ada disini."

Setelah berbicara seperti itu, langit terasa gelap seperti ada yang menghalangi cahaya bulan.

Celine pun menenggakkan kepalanya ke atas, kearah bulan dan terkejut ada seseorang yang melayang diatas sana hingga sinar bulan yang menyinari wajahnya tadi menghilang karena tertutup sosok itu.

"Si.. Siapa kamu?"

"Aku dengar ada orang yang memanggilku tadi. Hmm apa benar disini?" Sosok itu semakin mendekati Celine dan ternyata itu adalah..

"Xaverius?! Kamu? Kenapa bisa ada disini?" Terkejut Celine

Xaverius pun turun kearah balkon dan duduk diatas pagar tembok balkon sambil menghadap ke arah Celine.

"Kau yang memanggilku, jadi aku datang." Senyumnya.

"Memanggilmu? Aku memang menyebutkan namamu sih tadi."

"Itu sama saja memanggilku kan? Oke, jadi ada apa tuan putri memanggil ketua penyihir tersibuk istana ini hmm?"

"Kau terdengar seperti tokoh utama pria didalam cerita wattpad!"

"Apa itu?"

"Ah sudahlah kamu tidak perlu tahu."

Aneh kenapa tiba-tiba Xaverius ada disini? Apa karena cincin ini? Jika aku memanggil namanya maka dia akan datang seperti saat ini?

"Tidak papa jika kamu tidak mau membahasnya. Aku bukan type orang pemaksa. Kecuali dalam hal lain." Ucapnya sambil melihat kearah lain.

"Aku juga tidak mau tahu hal apa itu."

"Iya baiklah-baiklah tuan putri, hamba kalah." Ucapnya sambil diselingi tawa.

"Ahh sudahlah saat ini aku sedang bingung. Besok ayah dan kakakku pulang dan pasti langsung menceramahi ku. Lalu aku juga besok harus pergi ke istana untuk bertemu yang mulia."

"Jadi bingungnya dibagian mana ya?"

"Aku bingung harus menjawab apa pada mereka!!" Kesal Celine.

"Tinggal berkata jujur saja, apa susahnya?"

"Tadi pagi aku sudah berkata jujur pada ibuku soal aku mempunyai ilmu sihir dan dia langsung pingsan! Aku jadi bingung harus bilang tentang kekuatanku pada ayah dan kakak atau tidak?"

"Meskipun kamu tidak memberitahu mereka ibumu pasti memberitahukannya kan?"

"Itu benar tapi..." Tidak tenang.

"Heyy tenanglah." Xaverius memegang kedua bahu Celine supaya berhenti mondar-mandir gak jelas.

"Aku gak bisa tenang!"

"Ah mau tidak mau aku harus melakukan ini."

Ctakk

Xaverius menjentikkan jarinya lalu tubuh Celine langsung kehilangan kesadaran dengan sendirinya. Yaa, Xaverius membuat Celine tertidur dengan sihirnya.

Xaverius membopong tubuh Celine dikedua ditangannya.

"Sekarang tidurlah dengan tenang, hemat energimu untuk besok. Bisa-bisanya dia terus mengkhawatirkan sesuatu sampai seperti ini. Mulutnya benar-benar tidak bisa berhenti bicara tadi." Xaverius memperhatikan wajah Celine yang tertidur dengan damai dipelukannya.

"Apa dia tidak makan? Tubuhnya seringan kapas."

Xaverius membawa tubuh Celine masuk ke kamarnya, lalu ia membaringkan tubuh Celine diatas tempat tidurnya kemudian menyelimutinya.

Melihat ada rambut yang menutupi wajahnya, Xaverius pun menyelipkan rambut itu kebelakang telinga Celine.

"Wajahnya saat tidur benar-benar seperti anak kecil yang polos." Terus memperhatikan wajah Celine sambil menyondongkan tubuhnya.

Tiba-tiba Xaverius mengingat sesuatu.

"Benar juga. Aku tidak boleh seperti ini." Xaverius jongkok dilantai lalu dia duduk selonjoran dilantai sambil menyandarkan tubuhnya ke tempat tidur Celine.

"Aku tidak mau kehilangan seseorang lagi karena keegoisan ku."

...

Bersambung

THE KING OF VERANCEWhere stories live. Discover now