36. surprise

754 22 0
                                    

Pasangan muda telah tiba di Rumah Sakit, saat ini mereka sedang menunggu gilirannya. Setelah 30 menit menunggu giliran, akhirnya mereka dipanggil untuk memasuki ruangan USG. Derick terlihat sangat antusias untuk melihat hasil buatannya.

Dokter mulai menempelkan cairan gel ke perut Dera, dan mulai menggerakkan alat usg tersebut.

"Selamat ya anaknya kembar!" Ucap sang dokter.

Dera dan Derick saling bertatapan tersenyum lebar. Mereka tak menyangka bahwa bayi yang berada didalam perut Dera ada 2.

__

Dera menginjakkan kakinya di rumah  orang tuanya. Dera berjalan menuju dapur dimana sang Bunda berada. Hari ini Papah Al sedang mengambil libur karena ia sedang tidak merasa enak badan.

Sekarang waktunya untuk makan siang, dan waktu yang pas untuk memberi tahu kejutannya.

"I have a surprise for you guys!" Ucap Dera sambil tersenyum lebar.

"Apa tu?" Tanya Rano penasaran.

Dera mengeluarkan hasil usgnya dari tas.

"Surprise!!" Dera meletakkan hasil usgnya di meja makan.

Rano membelalakkan matanya. "HAH INI BENERAN?"

Andin dan Alvaro langsung berjalan memeluk Dera. Akhirnya impian mereka terwujudkan.

Rano masih terlihat tidak percaya.

"Kembar." Kata Derick.

Andin dan Alvaro terlihat semakin senang saat Derick mengucapkan kata kembat.

Dan Rano terlihat semakin tidak percaya. "Pls tell me this is true!"

"Kembar?" Ucap Rano masih tidak percaya.

Rano terlihat sangat speechless, selama ini ia membujuk bundanya untuk memberikannya adik lagi, dan sekarang ia akan menjadi om untuk 2 anak dari adiknya.

Saat ini Rano masih memegang teguh status single. Mengingat umurnya yang masih 22 tahun, jadi dia masih belum terlalu memikirkan tentang pernikahan. Rano masih fokus untuk bekerja dan menabung untuk masa depannya.

"Lo kapan nikah? Ga iri liat kita?" Ledek Derick.

Rano menatap sinis wajah Derick. "Ngeledek lo ya."

Semua tertawa.

"Tapi Dera mau nanya serius, emang lo ga pengen nikah?"

"Pengen sih, tapi..." belum selesai mengucapkan kalimatnya, Dera langsung menyerobot ucapan Derick.

"Tapi gaada yang mau HAHAHAH." Tawa Dera lepas, ia merasa sangat puas karena sekarang ia bisa membully sang abang.

"Sialan lo." Rano melemparkan kepalan tisu kearah Dera.

Semua tertawa geli...

__

Dikit banget ya, gapapa deh. happy new year all!! ❤




Alderick [ THE END ]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang