RAJAWALI

By Mutiarrada

7.9K 803 1.3K

Rajawali Ken Ahansa, cowok tampan yang menjadi buronan para cewek di SMA Perwira. Jabatannya sebagai ketua ge... More

1. Rajawali Ken Ahansa
2. Salwa Mauliya
3. Menyesal
4. Lawan Balik
5. Jumpa
6. Heboh
7. Melindungi
8. Damai
9. Tidak Peduli
10. Pagar Sekolah
11. Tamu Tak Diundang
12. Upacara
13. Selesai Upacara
14. Kata Biaana Aneswara
16. Rumah
17. Kotak P3K
18. Hai Salwa
19. Halo Alita
20. Makan Bareng
21. Ajakan Salwa
22. I Need You
23. Misi
24. Ditembak Ketua Regaz
25. Yes or No
26. Awal Bersamamu
27. First Kiss

15. Sang Pemimpin Bridal

195 23 27
By Mutiarrada

Mendapat pesan yang lumayan mengejutkan, Rajawali langsung keluar sekolah melewati pagar. Ini di luar prediksi Rajawali. Karena sebelumnya pun Bridal tidak pernah mengingkari janji.

Dengan emosi dan kecepatan tinggi Rajawali melajukan kuda besi. Pikirannya sekarang kacau. Terlalu banyak masalah yang bersarang di otak cowok itu.

Tiba di parkiran, Rajawali langsung melarikan kakinya cepat memasuki BR. Di dalam sudah banyak anggota Regaz yang berkumpul—termasuk kedelapan sahabat Rajawali.

"Lo semua kok bisa udah di sini?" tanya Rajawali heran.

"Waktu istirahat, kita jadinya keluar sekolah. Terus ketemu Ical. Katanya Bridal bakal nyerang kita sore ini," balas Galen.

Ical merupakan anggota Regaz yang ditugaskan untuk mencari informasi seperti penyerangan. Kepintarannya dalam bidang teknologi sangat membantu Regaz. Tempat kerja yang dihuni Ical pun istimewa dan rahasia.

Rajawali menggangguk paham. Lalu mengambil spidol, untuk menciptakan sebuah gambar taktik yang akan digunakan. Semuanya memperhatikan dengan seksama papan putih di rungan itu. Selesai menggambar, Rajawali mulai menjelaskan di mana posisi mereka dan tugasnya.

"Selesai. Sekarang kalian pulang, siapin mental dan tenaga untuk pertempuran nanti sore," ujar sang pemimpin diakhir rapat.

"Balik sekolah lagi jangan?" tanya Billi.

"Jangan. Mending santai di sini."

Ucup tertawa mendengarnya. "Semangat sekolah lo ternyata cepet berubah, Bos. Herman gue."

Tino melempar kulit kacang yang ada di tangan, sampai mengenai kepala cowok Jawa. "Kesekian kali lo manggil-manggil bapak gue. Minta ditampol?"

"Bukannya waktu tempur kita lusa?" tanya Rajawali entah pada siapa.

"Menurut perjanjian mah harusnya lusa. Mungkin mereka nyerang sebelum waktunya punya tujuan untuk menang. Mereka berpikiran kita bakal kalah karena enggak siap," balas Anwar mengeluarkan pendapat.

"Dasar kawanan banci. Mereka pikir kita bakal lengah." Rajawali menampilkan seringai menakutkan. "Gue bantai mereka semua."

"Makan ikan keselek duri. Lo bener keliatan ngeri." Ucup menatap takut muka Rajawali. "Ayo, Bos, tarik napas ... buang lewat belakang," ujarnya kurang ajar.

"Lama-lama gue gampar juga lo, Cup."

Langsung lari terbirit-birit dong si Ucup ke warung Bang Joy. Pasalnya jika sedang marah Rajawali akan benar-benar melakukan—tanpa memandang itu teman atau lawan.

°°°°

Jika kemarin waktu berjalan begitu lambat, hari ini waktu terasa berjalan sangat cepat. Bahkan Rajawali dan teman-teman seperti baru sepuluh menit memejamkan mata. Namun, kenyataannya tidak—mereka sudah berjam-jam tidur.

Pukul 16.00 anggota Regaz sudah berkumpul di BR, menanti kawanan banci datang. Mereka berpenampilan sangat tampan, bahkan mirip seorang akan berkencan. Sebagian besar memakai headband atau bandana di lengan—sangat menambah kesan kegagahan.

Beberapa menit menunggu, Bridal pun datang dengan rusuh. Suara knalpot motor mereka sangat menggangu pendengaran.

Agler Dentara. Seorang pemimpin Bridal yang berparas tampan. Sebagian rambut atas dikucir adalah ciri khasnya. Hidung mancung dan dagu ramping cowok itu terlihat luar biasa. Apalagi alis tebal dan bulu mata lentiknya, begitu menggoda iman para kaum Hawa. Tetapi jika dibandingkan dengan Rajawali, Agler masih kalah tampan.

Setelah sekian lama Agler tidak muncul di hadapan Rajawali, hari ini dengan begitu angkuh berdiri memimpin pasukannya. Agler turun dari motor dengan santai diikuti teman-temannya. Sambil berjalan, netra cowok itu menatap tajam sang pemimpin Regaz—Rajawali Ken Ahansa.

"Rajawali, kita berjumpa lagi. Apa kabar?" sapa Agler sopan tetapi terkesan meremahkan.

"Baik," balas Rajawali singkat.

"Ternyata mau diserang kapan pun lo bakalan siap. Gak nyangka gue."

"Sekarang lo lagi merasa takut?"

"Dalam mimpi lo," balas Agler ketus. "Sampe gue lumpuh pun gak bakalan takut sama lo. Lo itu gak ada apa-apanya, Ja. Sekali sentil langsung tepar."

Rajawali menarik sebelah sudut bibirnya. "Amnesia lo? Apa lagi ngomongin diri sendiri?"

"Cih. Sombong, sembilan bulan lalu lo menang cuma kebetulan. Enggak usah bangga."

"Enggak ada yang namanya kebetulan, Agler Dentara."

"Bagi gue ada. Lo itu enggak pantes jadi pemimpin Regaz. Pantesnya jadi babu. Ganti nama aja sana jangan Raja, biar enggak sok berkuasa."

Penghinaan ini disaksikan oleh ratusan pasang mata. Membuat Rajawali bertambah emosi.

"Banyak bacot!"

Rajawali menyerang lebih dulu. Berlari ke arah Agler untuk meninju pipi sang pemimpin Bridal. Tetapi, serangannya berhasil ditahan. Rajawali dengan emosi yang menggebu, terus melakukan serangan bertubi-tubi pada Agler—sampai kewalahan.

Sore ini terjadi baku hantam yang sangat ramai. Regaz VS Bridal. Kedua geng yang sama-sama terkenal sejak lama. Permusuhan dari dulu pun masih tetap ada. Terus turun-temurun dari generasi ke generasi.

Kedelapan sahabat Rajawali bermain sangat bagus. Mereka benar-benar melawan secara brutal, sama seperti sang pemimpin. Bahkan Tino pun yang bertubuh gendut, sangat bersemangat dalam berkelahi.

"Gal, gue bengek," ujar Tino di tengah-tengah tempur.

"Bertahan," balas Galen singkat karena sedang menghadapi dua musuh.

"Setop, setop. Emang lo enggak capek apa?" tanya Tino pada lawannya.

"Gue juga capek, gimana kalau istirahat dulu?"

"Beneran, ya, jangan boong."

"Iya, kita istirahat satu menit."

Tino mengangguk setuju. Mereka benar-benar berdiam diri tidak saling menyerang. Mengatur napas secara perlahan.

"Mulai lagi," seru Tino tiba-tiba. "Satu ... dua ...." Tino langsung menyerang lawannya pada hitungan kedua, membuat sang lawan jatuh terkapar tak berdaya karena belum siap menerima serangan.

"Berhasil, berhasil, berhasil, hore. We did it, we did it," ujar Ucup bernyanyi seperti Dora. "Hebat lo, Tin, enggak nyesel gue ngasih lo makan banyak."

Tino tidak menimpali, karena di belakang Ucup ada musuh yang akan menyerang. Dengan sigap Tino menendang perut anak Bridal.

"Gila, gila, gila. Lo habis nyelametin gue, Tin? Gak nyangka, terhura gue." Ucup mengusap matanya yang sama sekali tidak mengeluarkan air mata.

Ketika Tino dan Ucup bertos ria, detik itu juga balok kayu menghantam punggung mereka berdua. Membuat Tino dan Ucup jatuh tersungkur berjamaah.

Rajawali yang melihat itu sedikit terkejut. Dengan gesit dia menendang tulang kering Agler, lalu berlari membantai anak Bridal yang memukul Tino dan Ucup.

Agler susah payah berusaha berdiri. Badannya terasa remuk, belum lagi wajah tampannya yang lebam. Tidak mau membuang kesempatan, cowok itu berlari pergi mengendarai kuda besi. Anak buahnya yang melihat pun ikut kabur dari medan perang. Secara tidak langsung, Bridal mengakui sebuah kekalahan.

"Ja, udah. Lo bisa bunuh anak orang," peringat Anwar pada Rajawali yang masih membabi buta memukuli lawannya.

Melihat perkataannya tidak dihiraukan. Anwar menarik paksa tubuh Rajawali. "Banci lo, pergi sana!" teriak Rajawali geram pada anak Bridal yang habis dipukuli sampai babak belur.

"Kalian oke?" tanya Rajawali pada Tino dan Ucup yang sedang dirangkul oleh Billi dan Galen.

"Oke, Bos. Jangan khawatir, cuma pukulan ringan," balas Ucup sok kuat. Padahal sakit di punggunya lumayan mantap.

Baku hantam kali ini yang disaksikan oleh terbenamnya matahari, berakhir dengan Regaz meraih kemenangan lagi. Setelah ini, mereka akan masuk BR untuk saling mengobati.

"Kalau ada luka serius, langsung ke rumah sakit. Gue pulang dulu," pamit Rajawali pada anak buahnya.

"Ngapain?" tanya Anwar.

"Ambil kotak P3K."

"Di sini kan ada."

"Gak mau." Lalu Rajawali berjalan ke arah parkiran.

"Bos, tolong panggilin Ce Unah. Gue perlu dipijit," teriak Ucup membuat Rajawali berbalik badan.

"Oke. Lain kali kalau lagi tempur jangan bercanda," ujar Rajawali dingin. Wajar jika cowok itu marah, toh ini semua demi kebaikan mereka juga. Rajawali pasti hanya tidak ingin teman-temannya terluka.

Cepat-cepat Anwar memakai jaket kebanggannya, kemudian mengikuti Rajawali di belakang.

"Ada apa?" tanya Rajawali lelah.

"Gue mau ikut, siapa tau lo butuh bantuan gue saat ada musuh."

Rajawali tersenyum simpul. "Lo ngeremehin gue? Gue bisa jaga diri."

"Tapi lo enggak bisa jaga diri dari bokap."

Rajawali mengernyit bingung.

"Gue enggak mau lo dibantai lagi sama bokap sendiri."

"Bokap gue kayaknya enggak di rumah."

"Jaga-jaga, Ja."

Akhirnya Rajawali mengalah, dengan membiarkan Anwar mengikutinya.

Kami pulang membawa kebahagian atas kemenangan. Baku hantam untuk membela diri, mungkin masih bisa dimaklumi—Regaz angkatan 9.

****

Continue Reading

You'll Also Like

PUNISHER By Kak Ay

Teen Fiction

1.3M 117K 45
"Kenapa lo nolongin gue, hm? Kenapa nggak lo biarin gue mati aja? Lo benci 'kan sama gue?" - Irene Meredhita "Karena lo mati pun nggak ada gunanya. G...
296K 13.6K 18
Level tertinggi dalam cinta adalah ketika kamu melihat seseorang dengan keadaan terburuknya dan tetap memutuskan untuk mencintainya. -𝓽𝓾𝓡𝓲𝓼π“ͺ𝓷�...
7M 295K 59
On Going Argala yang di jebak oleh musuhnya. Di sebuah bar ia di datangi oleh seorang pelayan yang membawakan sebuah minuman, di keadaan yang tak s...
10.6M 675K 43
Otw terbit di Penerbit LovRinz, silahkan ditunggu. Part sudah tidak lengkap. ~Don't copy my story if you have brain~ CERITA INI HANYA FIKSI! JANGAN D...