Lupa Jatuh Cinta

681 5 0
                                    

Jiwaku serasa mati rasa,

Batinku pun mulai hampa,

Semua kosong seolah tak bernyawa,

Entah kemana perginya denyut cinta,

Tak ada lagi yang memompa
Tak mengalir dengan sempurna

Jatungku kehilangan detaknya

Hanya nada lambat untuk
memaksanya tetap bernyawa

Aku lupa jatuh cinta,

Bagaimana rasanya berbunga
Mungkin terlalu lama menepi menikmati luka.

Menciptakan antipati terhadap cinta,
Terlalu banyak batas yang aku cipta
Membendung rasa yang ingin masuk untuk bertanya.

Aku melupakan jatuh cinta
Menghindari rasa sakit yang mampu tercipta.

Aku membiarkan diri hidup dalam kesakitan karna cinta.



Jakarta, 6 Maret 2013

Caroline Sambuaga

Catatan Hati (Kumpulan Puisi)Where stories live. Discover now