Meet Her

2.4K 172 0
                                    

Raina Kalana Geraldine

"Yakin ini Raina?"

"Serius ini Raina yang pendiem itu?"

Mungkin pertanyaan-pertanyaan macam itu yang akan di tanyakan oleh teman-teman Raina semasa SMA maupun SMP, kalau bertemu lagi dengan Raina.

Lima tahun terakhir ini banyak yang berubah dari Raina.

Tidak ada lagi Raina yang pendiam. Yang ada, hanya Raina yang gila. Hal yang mungkin tidak pernah terpikirkan oleh Raina yang dulu. Hal-hal yang sangat tidak pantas bersanding di belakang nama Raina.

Keadaan memaksa Raina untuk berubah. Keadaan yang menarik Raina keluar dari comfort zone, membuat Raina harus membuat suatu perubahan dalam dirinya. Kalau Raina terus-menerus berada di zona nyaman nya, kapan Raina akan maju? Maka itu, Raina mengubah semua pola hidupnya. Memutar 180°, sampai-sampai Tante Demi kebingungan pada awalnya. Raina yang tidak pernah mengikuti organisasi apapun semasa sekolah nya, berubah menjadi Raina yang sangat aktif dalam kegiatan kampusnya. Berawal dari Raina yang hanya dikenal sebagai 'seorang Raina', berubah menjadi 'Oh Raina yang Anak KM itu?'.

Raina menikmati masa kuliahnya. Mungkin memang benar kata Mama nya dulu, kalau mau berubah lebih baik berada dilingkungan yang baru. Masih tidak mengenal siapa-siapa.

Jogjakarta mengubahnya. Lima tahun tinggal di kota itu, memberi Raina banyak pelajaran baru.

Terima kasih kepada Tante Demi dan juga suaminya, yang kebetulan seorang dokter syaraf. Tanpa mereka, mungkin Raina akan kesulitan.

Raina kembali ke Jakarta, kembali menikmati kemacetan Kota Jakarta. Yang ternyata dirindukannya. Setelah sidangnya berjalan lancar dan berhasil lulus dengan nilai yang sangat baik, gadis itu kembali ke Jakarta. Memilih untuk mencari pekerjaan di Kota Jakarta.

Berbekal dengan tabungan yang sudah Ayahnya siapkan sejak dulu, Raina kembali ke Jakarta. Tapi tidak mau kembali ke rumah lamanya, lebih memilih membeli apartemen yang tidak jauh dari kantor barunya.

Ayahnya menetap tinggal di Jogja, sekarang Ayahnya sudah jauh lebih baik dari sebelumnya. Walaupun hanya bisa duduk di kursi roda, dan mengulas sedikit senyum.

Sekarang, Raina adalah junior di salah satu Kantor Akuntan Publik terkemuka di Jakarta.

Raina menikmati pekerjaannya. Pindah dari satu kantor ke kantor yang lain. Membantu atasannya, bertemu dengan orang-orang baru.

Tapi, segala hal yang sudah Raina bangun. Segala hal yang sudah Raina bentuk dalam lima tahun terakhir ini, hancur seketika.

Setelah pertemuan nya tiga bulan yang lalu dengan Reinaldi Gautama. Laki-laki yang sangat dihindarinya. Cinta pertamanya dan patah hati pertamanya.

MEET YOU [COMPLETED]Where stories live. Discover now