Kepedulianmu

297K 8.3K 191
                                    

S i n a r m a t a h a ri yang cerah mulai menerobos jendela, beserta suara ayam yang tidak mau kalah. Hari ini, aku tidak diizinkan untuk pergi ke sekolah, karena aku belum boleh beraktifitas terlalu lelah. Untung saja kakak masih disini menemaniku, kalau tidak ada dia mungkin aku sudah kerepotan karena harus menahan pusing yang lumayan merepotkan.

Sejak aku mengalami kecelakaan, Raihan jadi sering datang ke rumah. Alasanya menjenguk, ingin tau keadaan, memberi tau info apa disekolah, dan ucapan doa semoga lekas sembuh beserta ucapan maaf dari Lulu yang disampaikan oleh Raihan. Sebenarnya aku merasa tidak enak, karena takutnya Raihan kerepotan, tapi melihat raut wajahnya yang biasa saja malah memberikan raut wajah yang membuatku selalu ingin tertawa dengan lawakan garingnya itu.

Raihan memang teman laki-laki yang pertama kali mempedulikanku, dan tentu saja Lulu teman perempuanku yang amat sangat peduli. Tentunya aku sangat menyayangi mereka.

Hampir saja lupa kalau sejak aku kecelakaan aku belum mengecek ponsel. Kira-kira apa saja yang telah membanjiri notif ponselku. Aku segera menuju meja belajar dan mengaktifkan data ponsel, setelah menunggu dua menit akhirnya ada juga notifnya.

Line: 3 message
Instagram:120 likes 10 coment
Twitter: 5 twitt
WA: 4 message

Yeah, lumayan juga kalau ponsel di diamkan. Bisa menambah mood ketika melihat notif yang penuh, tidak seperti hari biasa yang selalu tidak ada notif. Sekalinya ada pasti dari penjual olshop atau message yang kebetulan penting.

Pertama kubuka Line dari.... Nathan?

Nathan:  Jessica heloooww lo masih ada??
Nathan: Eh kok gue didiemin sih.
Nathan: Jes ....

Aku tidak membalas pesannya. Kalau tidak salah ini pesan 4 hari yang lalu, berarti saat aku baru memasuki rumah sakit. Apa Nathan tahu kalau aku masuk rumah sakit? Jes mana mungkin cowo most wanted kayak Nathan bisa sepeduli itu sama cewe yang baru dia kenal.
Ya kata hatiku itu memang benar! Untuk apa Nathan peduli padaku? Memangnya aku siapanya dia. Seandainya Nathan tahu kalau aku sudah jatuh cinta sejak memasuki SMA.

Aku hanya membalas pesannya maaf batraiku lowbat,aku baru mengeceknya sekarang. Ya hanya itu.

Setelah membalas pesan line dari Nathan aku beralih ke twitter dan melihat twit yang masuk dan ternyata dari Lulu.

@lu_lu maaf gue ga bisa jenguk Jes, biasa faktor ortu yang ngelarang gue buat ga pulang lebih dari jam 6 sore. Gws dear. xx. @jessica_v

@jessica_v nope and i just fine. Aku besok sudah bisa masuk sekolah, aku sangat merindukanmu Lu ;) @lu_lu

Setelah membalas pesan dari lulu aku beranjak ke WA. Dan what? Raihan? Sejak kapan ia punya nomer ponselku? Akan ku tanyakan ini sekarang juga.

Raihan: Hai Jes, gimana keadaan lo udah membaik? Maaf hari ini gue ga bisa jenguk, gue disuruh bokap ikut ke acara perusahaan nya. Gws jessica ;)

Jessica: Alhamdulillah udah kok. Iya gapapa. Dapat nomerku dri mana?

Tingg!!
Baru saja 5 detik aku send, sudah ada balasan dari Raihan. Apa dia sedang mencuri waktu saat pelajaran berlangsung?

Raihan: Kaka lo. Hehe..

Jessica: Iya deh. Yaudah sana belajar,malah mencuri waktu untuk membalas pesanku.

Raihan: iya Jes tenang aja. Bye.

Raihan itu kadang bikin aku senang, dan saat yang bersamaan bikin aku kesal. Ada-ada saja memang.
                                                     ***

Cinta Dalam DiamWhere stories live. Discover now